Tag: Gula Pasir

  • Resep Roti Ikan Gulung

    Resep Roti Ikan Gulung

    BAHAN:
    4 lembar roti tawar tanpa kulit.
    2 sendok makan margarin.
    ADONAN IKAN:
    250 gram daging ikan tuna, cincang
    2 sendok teh jahe, parut.
    30 gram bawang bombay, cincang.
    1 sendok makan kecap manis.
    1 sendok makan saus tiram.
    2 sendok teh gula pasir.
    ½ sendok teh merica halus.
    1 sendok makan tepung terigu.
    1 sendok teh minyak wijen.
    1 sendok makan air jeruk nipis.
    2 sendok makan minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT ROTI IKAN GULUNG:
    1. Adonan ikan: Panaskan minyak, tumis jahe dan bawang bombay sampai harum.
    2. Masukkan ikan, kecap manis, saus tiram, gula, dan merica. Aduk sampai ikan matang.
    3. Tambahkan tepung terigu, aduk-aduk. Beri minyak wijen dan air jeruk nipis, aduk rata. Angkat.
    4. Ambil selembar roti, oleskan dengan adonan ikan, gulung dan rekatkan dengan putih telur.
    5. Panaskan margarin, goreng roti hingga kecokelatan. Angkat, tiriskan.

    Sajikan hangat.

    Untuk 4 buah
    Energi per porsi 273 Kalori

  • Resep Kue White Fruit Cake

    Resep Kue White Fruit Cake

    BAHAN:
    – 220 g mentega
    – 300 g gula pasir
    – 4 kuning telur ayam
    – 4 putih telur ayam
    – 60 g mixed peel
    – 100 g currant
    – 150 g manisan ceri
    – 300 g kismis
    – 180 g tepung terigu
    – 60 ml jus jeruk
    CARA MEMBUAT KUE WHITE FRUIT CAKE:
    – Kocok mentega dan gula hingga lembut.
    – Tambahkan kuning telur, kocok rata.
    – Masukkan buah-buahan dan jus jeruk, aduk rata.
    – Tambahkan terigu, aduk rata.
    – Kocok putih telur hingga kaku.
    – Masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
    – Tuang ke dalam loyang, ratakan.
    – Panggang dalam oven 180 C selama 30 menit.
    – Angkat dan dinginkan.

  • Resep Kue Lapis Tepung Terigu

    Resep Kue Lapis Tepung Terigu

    BAHAN-BAHAN:
    *1/2 kg tepung terigu
    *1/2 gelas gula pasir
    * 31/2 gelas santan
    * Pewarna makanan secukupnya
    CARA MEMBUAT KUE LAPIS TEPUNG TERIGU:
    •Campur santan dan gula pasir lalu aduk.
    •Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit kedalam campuran santan dan gula agar tidak menggumpal.
    •Buat dua warna untuk masing-masing adonan.
    •Siapkan loyang untuk mengukus adonan tersebut dengan menuangkan selapis adonan warna merah ke loyang kemudian kukus selama 3 menit kemudian tuangkan selapis adonan warna putih, selanjutnya sampai adonan habis kemudian kukus selama 10 menit.

  • Resep Roti Goreng Lilit Pisang

    Resep Roti Goreng Lilit Pisang

    BAHAN:
    •500 gr tepung terigu protein tinggi
    • 100 gr Gula pasir
    • 1 bungkus ragi instan
    • 30 gr susu bubuk
    • 3 butir kuning telur
    • 250 ml air
    • 100 gr Amanda Margarin
    BAHAN ISI:
    • 10 buah Pisang raja, potong dua bagian
    CARA MEMBUAT ROTI GORENG LILIT PISANG:
    1. Campur dalam satu wadah tepung terigu, gula pasir, ragi dan susu bubuk, aduk rata. Tambahkan kuning telur dan air, aduk hingga adonan tercampur rata.
    2. Masukkan Amanda Margarin, uleni hingga kalis. Diamkan adonan selama 30 menit.
    3. Kempiskan adonan lalu giling hingga tipis, potong adonan memanjang.
    4. Ambil satu potong pisang, lilitkan dengan adonan roti hingga rapi. Diamkan -/+ 10 menit.
    5. Panaskan minyak goreng, goreng roti hingga matang, angkat dan tiriskan.
    6. Sajikan roti goreng dengan taburan gula halus.

  • Resep Puding Roti Jambu Biji

    Resep Puding Roti Jambu Biji

    BAHAN:
    2 buah jambu biji merah, buang biji, potong dadu kecil (sisihkan sedikit untuk taburan).
    150 gram tepung roti.
    1000 cc susu.
    1 sendok teh garam
    4 buah telur, kocok.
    125 gram gula pasir
    1 sendok teh esens vanila.
    CARA MEMBUAT PUDING ROTI JAMBU BIJI:
    1. Panaskan oven dengan suhu 180°Celsius.
    2. Campur tepung roti dan susu, aduk rata lalu biarkan selama 5 menit.
    3. Tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata. Tuangi telur kocok, aduk rata kembali.
    4. Tambahkan vanila dan jambu biji, aduk. Tuang ke dalam mangkuk tahan panas, beri potongan jambu di atasnya. Panggang hingga matang selama 45 menit. Angkat.

    Untuk 4 Porsi
    Energi: 230 Kalori/porsi

  • Resep Susu Rempah

    Resep Susu Rempah

    BAHAN:
    500 cc susu sapi segar.
    1 sendok makan cokelat bubuk.
    5 cm kayu manis.
    2 butir kapulaga, jika suka.
    50 gram gula pasir
    TABURAN:
    1/2 sendok teh kayu manis bubuk.
    1/2 sendok teh cokelat bubuk.
    CARA MEMBUAT SUSU REMPAH:
    1. Rebus susu, cokelat, kayu manis, kapulaga dan gula pasir hingga hamper mendidih.
    Kecilkan api, biarkan beberapa saat lalu angkat.
    2. Tuang ke dalam gelas saji lalu beri taburan kayu manis dan cokelat bubuk. Sajikan hangat.

    Untuk 2 Gelas
    Energi: 159 Kalori/porsi

  • Resep Cumi Rica Rica

    Resep Cumi Rica Rica

    BAHAN-BAHAN:
    400 gr cumi tanpa kepala, potong cincin 2 cm, lalu potong2 bawahnya
    5 lembar daun jeruk
    3/4 sdt garam
    BUMBU (tumbuk kasar) :
    10 buah cabai rawit merah
    8 butir bawang merah
    1 sdt gula pasir 2 siung bw.putih
    100 ml air 6 buah cabai merah
    4 sdm minyak utk menumis 1/2 buah tomat
    CARA MEMBUAT CUMI RICA RICA:
    1. Tumis bumbu kasar sampai harum dan kering
    2. Tambahkan gula. Aduk sampai gula jadi karamel
    3. Masukkan daun jeruk, cumi, garam dan cabai rawit. Aduk sampai cumi kaku
    4. Tuang air. Masak sampai air kering

  • Resep Pepes Nasi

    Resep Pepes Nasi

    BAHAN:
    400 gram nasi
    50 gram ikan asin jambal roti, potong dadu I x 1 cm
    100 gram daging ayam, potong dadu 1 x 1 cm
    100 gram jamur, iris tipis
    1 sendok makan gula pasir
    200 cc air
    1 tangkai daun bawang, iris tipis.
    50 gram daun kemangi.
    4 lembar daun salam.
    2 sendok makan minyak untuk menumis.
    Daun pisang untuk membungkus.
    BUMBU YANG DIHALUSKAN:
    6 siung bawang merah.
    6 siung bawang putih.
    4 butir kemiri.
    2 cm kunyit.
    CARA MEMBUAT PEPES NASI:
    1. Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Angkat.
    2. Ambil 2 sendok makan bumbu yang telah ditumis, campur dengan ikan asin, ayam, jamur dan gula pasir, lalu tumis lagi di wajan lain. Tambahkan air, masak hingga bahan matang. Angkat, sisihkan.
    3. Campurkan nasi putih dengan sisa bumbu yang telah ditumis, aduk rata.
    4. Taruh nasi campur di atas daun pisang. Beri campuran tumis ikan asin dan ayam.
    5. Tambahkan daun bawang, daun salam dan kemangi lalu bungkus seperti nasi timbel (digulung). Kukus selama 15-20 menit, lalu angkat. Bakar sebentar sebelum disajikan.

    Untuk 4 Porsi
    Energi: 208 Kalori/porsi

  • Resep Puding Strawberry

    Resep Puding Strawberry

    BAHAN:
    1 (7gr) bungkus agar-agarputih
    400 ml susu tawar cair rendah lemak
    150 ml santan cair
    150 gr gula pasir
    100 g stroberi, potong-potong
    1 sdt pasta stroberi/pewarna merah
    CARA MEMBUAT PUDING STRAWBERRY:
    1. Campur bubuk agar-agar dalam susu tawar cair dan santan, aduk rata. Rebus, hingga mendidih. Tambahkan gula dan vanilla pasta, aduk rata. Didihkan kembali.Angkat.
    2. Bagi adonan menjadi dua bagian. Tambahkan pasta stroberi pada salah satu bagian dan biarkan putih pada bagian lainnya.
    3. Siapkan gelas saji atau cetakkan pudding. Beri beberapa potong stroberi, tuang adonan merah hingga separuh lebih dari tinggi gelas/cetakkan. Dinginkan hingga mengeras.
    4. Tuang adonan putih hingga gelas penuh, dinginkan kembali. Sajikan dingin.

  • Resep Asinan Campur

    Resep Asinan Campur

    BAHAN:
    100 gram stroberi, belah dua.
    150 gram belimbing matang, buang tepinya, potong tipis bentuk bintang.
    100 gram selada keriting, iris halus.
    100 gram kol, iris halus.
    200 gram tomat merah, buang biji lalu potong melintang 1 cm.
    ebi halus.
    kacang mete sangrai, cincang kasar.
    KUAH:
    1000 cc air matang.
    300 gram gula pasir.
    5 buah cabai merah, buang bijinya.
    1 sendok teh garam.
    10 sendok makan air jeruk lemon/nipis.
    CARA MEMBUAT ASINAN CAMPUR:
    1.Kuah: campur seluruh bahan, haluskan dengan blender, saring.
    2. Letakkan seluruh buah dan sayur dalam mangkuk, siram dengan kuah. Taburi ebi dan kacang mete sangrai.

    Untuk 4 porsi
    Energi: 84 Kalori/porsi