BAHAN:
– 200 gr tepung ketan
– 150 ml air hangat
– ½ sdt garam
– 1 sdt essens pandan
– 3 sdt air kapur sirih
– gula merah, sisir halus untuk bahan isian
– kelapa parut ‘/2 tua, kukus dan beri sedikit garam untuk taburan
CARA MEMBUAT KUE KLEPON:
1. Campur air hangat, garam, essens pandan, dan air kapur sirih, aduk rata.
2. Tuang ke dalam tepung ketan sambil diuleni sampai kalis dan tidak lengket ditangan.
3. Ambil sejumput adonan lalu isi dengan 1 sdt gula merah lalu bulatkan. Lakukan sampai adonan habis.
4. Rebus bulatan klepon ke dalam air mendidih sampai mengambang, angkat dan tiriskan
5. Dalam keadaan panas, gulingkan klepon ke dalam kelapa parut.
6. Sajikan sebagai teman minum teh di sore hari
Tag: Jajan tradisional
-

Resep Kue Klepon
-

Resep Ongol-Ongol
BAHAN :
1/2 mangkok air
3 sendok makan irisan gula merah
3 sendok makan tepung hunkwe
Parutan kelapa
Pandan dan garam
CARA MEMBUAT ONGOL ONGOL :
• Masaklah air dan gula sampai mendidih. Larutkan tepung hunkwe dengan air secukupnya,
kemudian masukkan dan di aduk sampai kental. Sesudah itu, angkatlah dan biarkan sampai dingin.
• Dihidangkan dengan ditaburi parutan kelapa yang dibubuhi garam. -

Resep Apem
BAHAN :
1) tepung beras 1 kg
2) gula pasir 2 ons
3) tape singkong 1 ons
4) garam 1 ons
5) air 0,5 liter
CARA MEMBUAT APEM :
1) Tape singkong dibersihkan seratnya, lalu dipotong-potong.
2) Tape yang telah dipotong- potong, dicampur dengan tepung beras, gula pasir,
garam secukupnya, dan tambahkan air.
3) Adonan diaduk terus hingga menjadi kental.
4) Adonan didiamkan selama 4 — 6 jam.
5) Kemudian, adonan diisikan ke dalam cetakan kue apem yang berupa mangkuk-mangkuk kecil.
6) Adonan dalam cetakan dikukus hingga matang. -

Resep Apem Singkong
BAHAN :
1 kg singkong diparut
1 /4 tape singkong
1 /4 kg gula pasir
1 /2 buah kelapa
12 lembar daun suji
Garam dan vanili
CARA MEMBUAT APEM SINGKONG :
• Parutan singkong dicampur tape dan diremas-remas, masukkan gula dan biarkan sampai + 5 jam.
• Daun suji ditumbuk dan diambil airnya, lalu dicampurkan pada adonan yang sudah naik.
• Dikukus dalam cucing kecil-kecil, biarkan sampai matang.
• Dihidangkan bersama parutan kelapa yang dibubuhi garam secukupnya.
** Daun suji bisa diganti dengan pewarna makanan warna lain / essen (sesuka selera) -

Resep Lopis
BAHAN :
1/2 kg beras ketan
1 /2 buah kelapa sedang
10 sendok makan bleng (garam bleng)
2 sendok makan air kapur sirih
CARA MEMBUAT LOPIS :
• Beras ketan dicuci dan direndam selama satu malam.
Selanjutnya cucilah dengan air kapur sirih, bilas dan tiriskan (berwarna kekuning-kuningan).
Campur dengan bleng.
• Bungkus dengan daun pisang dan bentuk seperti lontong, isilah dengan padat
(garis tengah ± 5 cm). Ikat dengan tali. Rebuslah selama kurang lebih 3 jam lalu angkat dan tiriskan.
Setelah dingin, potonglah bulat-bulat setebal 1 /2 cm.
Hidangkan di piring datar di atasnya diberi sirup kinca (juruh).
Cara membuat kinca/juruh ;
Gula merah dan daun pandan direbus hingga kental, kemudian disaring. -

Resep Kue Pancong (Kue Rangin)
BAHAN :
• telur ayam 6 butir
• santan 1500 cc
• tepung terigu 1 kg
• tepung beras 500 gram
• kelapa cincang (muda) 200 gram
CARA MEMBUAT KUE PANCONG :
• Buatlah adonan dari semua tepung dan telur yang dikocok.
Tuangkan santan sedikit-sedikit jadi lamas. Kemudian dikocok sampai mekar lalu dibiarkan 1 jam.
Sesudah itu dibakar dalam cetakan diberi garam secukupnya, di atasnya ditaburi wijen
serta kacang tanah yang telah ditumbuk dan digongseng.
• Jika menginginkan rasa kue tersebut manis, maka bisa ditambah gula pasir 1 /2 kg.



