BAHAN:
• 250 g jengkol, bersihkan kulitnya, lalu cuci bersih
• 1000 ml air
• 1/2 sdt garam
• 500 g minyak goreng, untuk menggoreng
CARA MEMBUAT KERIPIK JENGKOL:
1. Siapkan panci. Masukkan air, lalu panaskan hingga mendidih.
2. Masukkan jengkol dan garam. Rebus selama I jam sampai jengkol empuk, angkat, tiriskan, lalu cuci bersih.
3. Tumbuk jengkol menggunakan ulekan sampai pipih.
Jemur jengkol di bawah terik sinar matahari selama 2 -3 hari sampai kering.
4. Panaskan minyak dalam wajan. Masukkan jengkol yang sudah kering, goreng sampai berwarna kecokelatan, angkat, lalu tiriskan. Sajikan.
Tag: jengkol
-
Resep Kalio Jaring (Jengkol) (Padang)
1. BAHAN
1) Jengkol 30 biji
2) Ikan teri ½ ons
3) Kelapa 1 butir2. BUMBU
1) Bawang merah 10 buah
2) Kunyit ½ rsj
3) Lombok merah 20 biji
4) Daun kunyit 2 lembar
5) Laos 1 potong
6) Sereh potong
7) Jahe 1 rsj
8) Garam 2 sendok makan3. CARA PEMBUATAN
1) Jengkol direbus sampai masak.
2) Kelapa diparut, diambil santannya 6 gelas.
3) Bumbu-bumbu dihaluskan kecuali sereh, daun kunyit.
4) Santan, bumbu-bumbu dimasak, dimasukkan ikan teri, dibiarkan sampai mendidih.
5) Dimasukkan jengkolnya, dimasak sampai berminyak. -
Resep Terik Jengkol (Banyumas)
1. BAHAN
1. Jengkol 50 bh
2. Kelapa 1 btr
3. Merang 1 ikat2. BUMBU
1. Bawang merah 8 bh
2. Jahe 1 rsj
3. Bawang putih 4 siung
4. Kunyit 1 rsj
5. Jeruk purut 1 ptg
6. Salam 2 lbr
7. Ketumbar 1 sdt
8. Gula merah 1 sdm
9. Kemiri 5 btr
10. Garam 1½ sdm
11. Laos 1 ptg3. CARA PEMBUATAN
1. Jengkol direbus dengan garam 1 sendok makan dan merang sampai masak.
2. Diangkat, dibuangi kulitnya, dibelah lalu dimemarkan.
3. Bumbu-bumbu dihaluskan, kecuali daun salam, laos, jeruk purut.
4. Kelapa diparut, diambil santannya 3½ gelas.
5. Semua bumbu dimasukkan dalam santan, direbus sampai mendidih, jengkol dimasukkan diaduk sampai kental. -

Resep Sambal Tanak Ikan Asin (Restoran Padang Mandhe)
BAHAN-BAHAN :
► 2 papan jengkol.
► 50 ons ikan teri tawar kasar.
BUMBU :
► 2 liter santan.
► 20 biji cabai [digiling halus].
► Minyak goreng secukupnya.
► 5 siung bawang merah, iris.
► 2 siung bawang putih, iris.
► 3 lembar daun salam, memarkan.
► 3 lembar daun kunyit, memarkan.
► 3 lembar daun jeruk, memarkan.
► Garam secukupnya.
CARA MEMBUAT SAMBAL TANAK IKAN ASIN (Restoran Padang Mandhe) :
► Bawang merah, bawang putih, dan cabai ditumis sampai harum.
► Setelah itu masukkan santan kelapa, daun salam, serai, dan jengkol
yang telah direbus sebelumnya.
► Setelah mendidih, baru masukkan ikan asin, tambahkan garam secukupnya.
► Biarkan sampai mengental [30 menit].
► Angkat dan siap untuk disajikan.Untuk 4 orang
-

Resep Rendang Jengkol
BAHAN:
• 300 gram Jengkol, direndam 2 hari, rebus sampai empuk dan memarkan
• 1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
• 1 lembar daun kunyit, dipotong menjadi 2-3 bagian
• 4 lembar daun jeruk, disobek-sobek
• 1 batang serai, dimemarkan
• 1 buah asam kandis
• 1 3/4 sendok teh garam
• 1 sendok teh gula pasir
BUMBU HALUS :
• 15 buah cabai merah
• 10 butir bawang merah
• 5 siung bawang putih
• 2 cm lengkuas
• 2 cm jahe
• 5 butir kemiri
• 2 cm kunyit
CARA MEMASAK RENDANG JENGKOL :
1. Rebus santan, daun kunyit, daun jeruk, dan serai sampai mendidih.
Masukkan bumbu halus dan asam kandis.
Masak sampai santan mendidih dan kecilkan apinya.
2. Masukkan jengkol. Masak sambil diaduk sampai kering dan matang. Angkat.Untuk 6 porsi
-

Resep Semur Jengkol (Pasarminggu)
1. BAHAN
1) Jengkol 1 ons
2) Minyak goreng 2 sendok makan2. BUMBU
1) Bawang merah 3 buah
2) Jahe 1 iris
3) Bawang putih 2 siung
4) Kecap 4 sendok makan
5) Lada 1 sendok teh
6) Garam 1 sendok teh3. CARA PEMBUATAN
1) Jengkol dibersihkan, dikupas, dibelah dua, direbus sampai masak.
2) Setelah masak airnya dibuang, dicuci lagi.
3) Bumbu dihaluskan ditumis dengan minyak.
4) Jengkol dimasukkan diberi sedikit air, ditambah kecap, direbus sampai masak.
