Tag: Kue Natal Tahun Baru

  • Resep Peach Strudel

    Resep Peach Strudel

    BAHAN:
    • 1 bungkus (375 gr) kulit fillo pastry siap pakai
    • 100 gr margarin, lelehkan
    • 1 butir kuning telur
    • 1 sdm susu cair, campur dengan kuning telur
    • 200 gr buah peach kalengan, tiriskan
    CARA MEMBUAT PEACH STRUDEL:
    1. Bentangkan selembar kulit fillo pastry di atas loyang datar yang telah diolesi margarin. Olesi dengan margarin cair hingga rata. Tumpuk dengan satu lembar adonan fillo pastry lain. Lanjutkan melapis hingga terbentuk 6 lembar lapisan fillo pastry
    2. Susun irisan buah peach di atas setengah bagian fillo pastry, lipat seperti pastel. Tekan-tekan bagian pinggirnya agar merekat. Kerat bagian atas adonan fillo pastry sepanjang 10 cm hingga terbentuk lubang memanjang
    3. Susun adonan peach strudle di atas loyang datar yang telah diolesi margarin, olesi permukaannya dengan campuran kuning telur. Panggang dalam oven panas bersuhu 200° C selama 20 menit, angkat
    4. Peach Strudle siap disajikan

    Untuk 15 Potong

  • Resep Heart Sandwich

    Resep Heart Sandwich

    COOKIES:
    BAHAN A:
    • 60 gr Filma Margarine
    • 55 gr Filma BOS
    • 1 butir kuning telur
    • 85 gr gula halus
    BAHAN B:
    • 125 gr tepung terigu protein sedang
    • 30 gr cokelat bubuk
    • 1 gr baking powder
    BAHAN C:
    • 1 sdt vanilla pasta
    CREAM FILLING:
    • 70 gr Filma BCF (*)
    • 240 gr gula halus
    • 20 gr susu kental manis
    • 1 sdt vanilla pasta
    CARA MAMBUAT HEART SANDWICH COOKIES:
    1. Kocok bahan A dan C hingga mengembang, tambahkan bahan B, aduk rata.
    2. Pipihkan adonan hingga ketebalan 3 mm, diamkan dalam freezer hingga mengeras. Cetak dengan cetakan hati, susun di atas Loyang datar yang telah dioles Filma margarin. Panggang dalam oven panas suhu 1800 C, selama 12 menit, angkat dan biarkan cookies dingin.
    3. Cream Filling: Kocok Filma BCF hingga mengembang, tambahkan gula halus, susu kental manis dan vanilla pasta. Kocok kembali hingga rata, tuang ke dalam plastic segitiga.
    4. Ambil sekeping cookies, semprotkan cream filling ditengahnya. Tutup dengan sekeping cookies lagi, biarkan filling mengeras. Simpan Heart Sandwich dalam toples, sajikan.

    *) FILMA BCF: Filma Baker’s Cream Fat

  • Resep Meringue Kerang

    Resep Meringue Kerang

    BAHAN:
    • 150 g putih telur
    • 250 g gula bubuk
    • 1 sdt tepung maizena
    • 1 sdt esen frambozen
    • Pewarna merah muda secukupnya
    • Trimis secukupnya
    CARA MEMBUAT MERINGUE KERANG:
    1. Kocok gula dan putih telur hingga mengembang dan kaku. Tambahkan pewarna, esen dan maizena, aduk hingga rata.
    2. Masukkan adonan dalam piping bag yang telah diberi spuit kerang.
    3. Semprotkan adonan dalam loyang yang telah dialasi kertas roti, taburi permukaannya dengan trimis. 4. Panggang dalam oven bersuhu 180°C hingga matang dan kering. Angkat, dinginkan.
    5. Sajikan.

  • Resep Cake Keju Ketan

    Resep Cake Keju Ketan

    Anda bisa membuat cake yang enak dengan bahan dasar pangan yang biasa tersedia dalam rumah Anda. Seperti margarine, keju, tepung ketan, gula pasir, dan telur. Dengan panduan resep berikut persediaan bahan dasar pangan yang ada dalam rumah sedikit demi sedikit akan terpakai, tanpa Anda kwatir akan segerea expired. Anda bisa membuat Cake keju ketan, dengan pnaduan resep berikut.
    BAHAN:
    • 175 gr margarine
    • 4 kuning telur
    • 25 gr keju cheddar; diparut
    • 150 gr tepung ketan
    • 50 gr guia pasir
    • 30 gr susu cair
    • 5 putih telur
    CARA MEMBUAT CAKE KEJU KETAN:
    1. Kocok margarine dan gula pasir sampai lembut. Masukkan telur satu per satu, kocok lagi hingga rata.
    2. Masukkan keju parut, aduk rata.
    3. Masukkan tepung ketan dan susu cair, aduk rata.
    4. Buat butter cream, kocok putih telur sampai berbusa, tambahkan gula sedikit sedikit sampai adonan mengembang.
    5. Tuang adonan ke dalam loyang persegi 22 cm dan tinggi 4 cm dioles margarine lalu oven selama 45 menit.
    6. Angkat lalu potong 2 bagian, oles dengan butter cream. Tumpuk. Oles lagi dengan butter cream lalu taburi dengan keju parut

  • Resep Cake Gulung Lapis Jeruk

    Resep Cake Gulung Lapis Jeruk

    Sudah pernah mencoba membuat cake gulung? Berikut salah satu resep cake gulung. Buah jeruk menjadi bahan pengisi bagian dalam gulungan cake ini. Tepatnya buah jeruk mandarin kalengan yang telah dipotong-potong terlebih dahulu. Persiapan bahan-bahan dan cara membuatnya, simak resep berikut, dan selamat mencoba.
    BAHAN:
    • 6 butir kuning telur
    • 3 butir putih telur
    • 125 gr gula pasir
    • 150 gr tepung terigu
    • 25 gr tepung maizena
    • 20 gr cokelat bubuk
    • 100 gr mentega, cairkan
    • 1 kulit jeruk lemon, parut
    • 1/2 sdt baking powder
    BAHAN VLA:
    • 250 cc susu
    • 50 gr gula pasir
    • 30 gr tepung maizena
    • 2 butir kuning telur
    • 100 gr jeruk mandarin kalengan, potong-potong
    CARA MEMBUAT CAKE GULUNG LAPIS JERUK:
    1. Buat cake: ayak tepung terigu, tepung maizena, baking powder, dan cokelat bubuk, sisihkan.
    2. Kocok telur dan gula pasir sampai putih dan kaku. Masukkan campuran tepung ke dalam adonan telur sambil diaduk perlahan. Masukkan mentega cair dan parutan kulit jeruk. Aduk rata lalu tuang ke loyang persegi ukuran 24 cm yang telah diolesi margarine. Panggang sampai matang.
    3. Buat vla: masak semua bahan kecuali jeruk mandarin hingga mendidih. Angkat.
    4. Keluarkan kue dari loyang, lalu lapisi dengan vla dan taburi jeruk. Gulung dan padatkan sehingga kue bulat. Dinginkan dalam lemari es.
    5. Setelah dingin, potong-potong dan hidangkan.

  • Resep Marie Oreo Choco Ball

    Resep Marie Oreo Choco Ball

    Ada lagi nich! Kreasi dari remahan biscuit. Yaitu remahan biscuit oreo dan biscuit marie. Dengan tambahan bahan lain, seperti susu kental manis, margarine, white cooking chocolate, dan sprinkle warna-warni sebagai balutan pemanis penampilan. Penasaran, bagaimana membuatnya? Simak resep berikut.
    BAHAN:
    • 100 gr biscuit Marie, haluskan dalam blender
    • 75 gr Oreo crumb, haluskan dalam blender
    • 50 gr margarin, lelehkan
    • 100 ml susu kental manis
    BALUTAN:
    • 100 gr white cooking chocolate, lelehkan
    • 50 gr sprinkle warna-warni
    CARA MEMBUAT MARIE OREO CHOCO BALL:
    1. Campur biscuit Marie, Oreo, margarin dan susu kental manis, aduk rata
    2. Bentuk bola-bola ukuran sedang, lakukan hingga adonan habis
    3. Susun adonan di atas rak stainless steel, siram dengan lelehan white cooking chocolate.
    Taburi dengan sprinkle, diamkan hingga cokelat membeku
    4. Marie Oreo Choco Ball siap disajikan

    Untuk 20 Buah

  • Resep Kacang Mede Telur

    Resep Kacang Mede Telur

    Kacang mede, juga disebut kacang mete atau kacang mente, yang merupakan biji dari buah jambu mede. Olahan dari biji jambu mede ini sangat beragam. Khususnya sebagai camilan, maupun sebagai bahan tambahan cake, bahan topping cake. Anda bisa mencoba membuat camilan kacang mede goreng, dengan penambahan telur sebagai lapisan balutan luar kacang mede. Seperti halnya kacang telur. Untuk lebih lengkapnya, ikuti langkah-langkah cara membuatnya, dari resep berikut.
    BAHAN:
    • 2 butir telur
    • 25 gr gula bubuk, diayak
    • 25 gr tepung kanji, diayak
    • 100 gr tepung terigu
    • 300 gr kacang mede utuh, cuci, dijemur kering
    • minyak goreng
    BUMBU HALUS:
    • 6 siung bawang putih
    • 4 butir kemiri
    • 1 sdm ketumbar
    • 2 cm kencur
    • 1 sdt kencur
    • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
    CARA MEMBUAT KACANG MEDE TELUR:
    1. Kocok telur, gula bubuk, dan bumbu halus menggunakan garpu hingga rata. Masukan tepung kanji, aduk rata.
    2. Tambahkan kacang mede, aduk hingga kacang terbalut oleh bumbu. Diamkan selama 15 menit sambil sesekali diaduk.
    3. Taruh kacang mede berbumbu dalam wadah datar yang lebar. Ayak tepung terigu di atasnya sambil diaduk hingga kacang terbalut tepung.
    4. Panaskan minyak yang cukup banyak di atas api sedang. Goreng kacang sambil diaduk-aduk hingga kacang matang. Angkat, tiriskan. Simpan dalam wadah kedap udara.

  • Resep Bolu Kukus Ketan Hitam Wijen

    Resep Bolu Kukus Ketan Hitam Wijen

    Beragam kreasi dan variasi dari kue bolu kukus, salah satunya “bolu kukus ketan hitam”. Tertarik mencoba kue hitam nan lezat ini, berikut resepnya.
    BAHAN:
    • 8 butir telur
    • 250 gr gula halus
    • 275 gr tepung ketan hitam
    • 20 gr tepung terigu Kunci Biru
    • 20 gr cokelat bubuk
    • 175 cc santan kental
    • 175 gr Filma Margarine
    • 1/2 sdt baking powder
    • 14 gr cake emulsifier Quick 75
    • ¼ sdt vanilli bubuk
    • 20 gr biji wijen, sangrai
    CARA MEMBUAT BOLU KUKUS KETAN HITAM WIJEN:
    1. Ayak tepung ketan, tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder dan vanilli bubuk, sisihkan
    2. Kocok telur, gula dan cake emulsifier selama 20 menit hingga putih mengembang. Masukkan campuran tepung sambil dikocok dengan kecepatan rendah hingga rata. Tambahkan santan dan margarin, kocok kembali selama 5 menit hingga rata.
    3. Tuang adonan ke dalam loyang persegi ukuran 20 x 20 x 6 cm yang telah diolesi margarin dan dibalur tepung terigu, hingga setengah tinggi loyang lalu taburi dengan wijen
    4. Masukkan adonan dalam klakat yang telah dipanaskan, kukus selama 30 menit hingga matang, angkat dan keluarkan dari loyang. Nikmati Bolu Kukus Ketan Hitam Wijen saat santai

    Untuk 2 Loyang

  • Resep Almond Cake

    Resep Almond Cake

    Yuuk membuat “almond cake”. Bahan, resep, cara membuatnya bisa Anda copas resep berikut. Nah, setelah almond cake siap, Anda sajikan sebagai teman minum teh dengan keluarga.
    BAHAN:
    – 175 gr margarine
    – 150 gr gula pasir halus
    – 3 butir telur, dikocok lepas
    – 100 gr almond bubuk
    – 1/2 sdt esens almond
    – 100 gr tepung terigu protein sedang
    – 1 sdm susu cair
    – 20 gr almond slice untuk taburan
    – gula tepung untuk taburan
    CARA MEMBUAT ALMOND CAKE:
    1. Kocok margarine dan gula sampai lembut. Tambahkan telur sedikitsedikit. Kocok rata.
    2. Tambahkan almond dan esens almond. Aduk rata.
    3. Tambahkan tepung sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Tuangkan susu cair. Aduk rata.
    5. Tuang ke dalam loyang bulat diameter 20 cm, tinggi 4 cm yang dioles margarine dan dialas kertas roti. Tabur almond slice. Oven 40 menit dengan suhu 180 derajat celcius

  • Resep Sandwich Layer Crepes

    Resep Sandwich Layer Crepes

    BAHAN :
    • Tepung terigu protein sedang 250 gram
    • Gula pasir 50 gram
    • Telur 2 butir
    • Susu cair 450 ml
    • Air soda 250 ml
    • Mentega 60 gram, lelehkan
    PELENGKAP :
    • Daging asap 10 lembar
    • Keju slice 10 lembar
    • Selada keriting secukupnya
    • Tomat 5 buah. Iris — iris
    • Thousand island 150 gram
    CARA MEMBUAT SANDWICH LAYER CREPES :
    1. Kulit : aduk tepung terigu dan gula pasir. Tuang campuran susu, telur, dan air soda, Aduk rata.
    Tuang mentega leleh, aduk rata kembali
    2. Panaskan pan dadar, buat dadar tipis, lakukan hingga bahan habis. Sisihkan.
    3. Tumpuk crepes, setiap 2 lembar cetak dengan bentuk bunga. Olesi dengan thousand island
    lalu beri keju slice, daging asap, selada keriting dan tomat buah. Lakukan hingga 3 tumpukan.
    4. Sajikan.

    Lama Persiapan : 25 menit
    Lama Memasak : 60 menit
    Standar Hasil jadi : 5 buah