Tag: Masakan Khas Bandung

  • Resep Siomay Bandung

    Resep Siomay Bandung

    BAHAN:
    Campur hingga lembut
    Bahan I:
    500 gram ikan tengiri haluskan
    2 sendok teh garam
    2 buah daun bawang iris halus
    1 sendok makan ebi haluskan
    3 siung bawang putih haluskan
    150 ml air
    BAHAN II:
    500 gram tepung terigu
    200 gram tepung kanji (sagu tani)
    150 gram labu siam/bangkoang serut halus
    BAHAN PELENGKAP:
    Kol rebus gulung
    Kentang belah 4
    Pare Cina
    Tahu
    CARA MEMBUAT SIOMAY BANDUNG:
    1. Campur bahan I dan II, aduk rata.
    2. Bentuk adonan bulat lonjong, isi tahu-kol-kentang -pare. Kukus hingga matang.
    SAUS KACANG:
    200 gram kacang tanah goreng
    qua merah, secukupnya
    1 sendok teh garam
    3 siung bawang putih
    50 gram kentang rebus haluskan
    Santan encer
    CARA MEMBUAT SAUS KACANG SIOMAY BANDUNG:
    Haluskan semua bahan, masak di api kecil hingga mengental dan berminyak.

  • Resep Sayur Godok (Bandung)

    Resep Sayur Godok (Bandung)

    BAHAN :
    1.700 ml santan encer (dari perasan santan kental)
    2 lembar daun salam
    150 gram labu siam, dipotong-potong
    1 buah (100 gram) terung, dipotong-potong
    4 buah cabai hijau, dipotong serong
    6 lonjor (75 gram) kacang panjang, dipotong-potong
    25 gram daun melinjo
    10 buah petai, dibelah dua
    100 gram oncom, dipotong kotak
    300 ml santan kental dari 2 butir kelapa
    1 1/2 sendok teh air asam (dari 1 sendok the asam jawa dan 1 sendok makan air)
    1 sendok makan garam
    1 sendok teh gula merah
    1 batang daun bawang, dipotong 1/2 cm
    BUMBU HALUS :
    10 butir bawang merah
    4 slung bawang putih
    1/4 sendok teh terasi, dibakar
    2 cm lengkuas
    CARA MEMBUAT SAYUR GODOK BANDUNG :
    1. Rebus santan encer, daun salam, dan bumbu halus sampai harum.
    2. Masukkan labu siam,terung, cabai hijau, kacang panjang,
    daun melinjo, dan petai sampai matang.
    3. Tambahkan oncom. Aduk rata.
    4. Masukkan santan kental, air asam, garam, dan gula merah. Masak sampai matang .
    5. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang. Aduk rata.

    Untuk 8 porsi

  • Resep Kerecek Jeroan

    Resep Kerecek Jeroan

    BAHAN :
    150 gram babat sapi, direbus, dipotong-potong
    150 gram usus sapi, direbus, dipotong-potong
    150 gram limpa, direbus, dipotong-potong
    150 gram paru, direbus, dipotong-potong
    2 lembar daun salam
    2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
    2 cm lengkuas, dimemarkan
    500 ml air
    2 1/2 sendok teh air asam (dari 1 1/2 sendok the asam jawa dan 2 sendok makan air)
    1 sendok teh garam
    1 1/4 sendok teh gula merah
    6 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 10 butir bawang merah
    • 4 siung bawang putih
    • 1 sendok teh ketumbar
    • 2 cm jahe
    CARA MEMBUAT KERECEK JEROAN :
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum.
    2. Tambahkan jeroan. Aduk rata.
    3. Masukkan air, air asam, garam, dan gula merah.
    Masak sampai bumbu meresap dan berminyak.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Lotek Bandung

    Resep Lotek Bandung

    BAHAN :
    1 ikat (100 gram) kangkung, disiangi, direbus
    100 gram taoge, diseduh
    100 gram kol, dipotong-potong, direbus
    BAHAN SAUS :
    50 gram kentang, direbus dan dihaluskan
    1 1/2 sendok makan gula merah
    1 1/2 sendok teh garam
    150 gram kacang tanah kulit, digoreng, dihaluskan
    2 sendok makan air asam (dari 2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air)
    200 ml air panas
    BUMBU HALUS :
    • 4 buah cabai merah
    • 2 buah cabai rawit
    • 3 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 6 cm kencur
    CARA MEMBUAT LOTEK BANDUNG :
    1. Saus: aduk bumbu halus, kentang, gula merah,dan garam.
    Tambahkan kacang tanah halus dan air asam. Aduk rata. Tuang air panas. Aduk rata.
    2. Sajikan kangkung, taoge, dan kol dengan siraman saus kacang.

    Untuk 4 porsi