Tag: merica bubuk

  • Resep Salmon Grilled Saus Lemon

    Resep Salmon Grilled Saus Lemon

    BAHAN:
    • 4 potong ikan salmon (@tebal2 cm, berat 125 g), bersihkan
    • 1 sdm minyak zaitun
    • 50 g bawang bombai, iris bulat tipis
    • 1 sdt peterseli cincang
    BUMBU RENDAMAN,( campur rata):
    • 1 sdt minyak zaitun
    • 1 sdm air jeruk lemon
    • 1/3 sdt merica bubuk
    • Garam secukupnya
    • Gula pasir secukupnya
    SAUS LEMON:
    • 200 ml sari buah jeruk
    • 2 sdm air jeruk nipis
    • 100 ml air
    • 1 sdm gula pasir
    • 1 sdm maizena, larutkan dengan
    • 50 ml air
    • Garam halus secukupnya
    CARA MEMASAKSALMON GRILLED SAUS LEMON:
    1. Lumuri ikan salmon dengan bumbu rendaman, ratakan, diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap.
    2. Panaskan wajan antilengket dengan api sedang, beri 1/2 sdm minyak zaitun, tumis bawang bombai hingga layu, angkat, sisihkan. Tambahkan sisa minyak zaitun pada wajan antilengket, panggang ikan salmon sambil olesi sisa bumbu rendaman hingga matang kedua sisinya. Angkat dan letakkan dalam piring saji, beri bawang bombai tumis.
    3. Saus lemon: Campur semua bahan, aduk rata, masak di atas api kecil sambil diaduk-aduk hingga mendidih dan kental. Angkat.
    4. Taburi peterseli cincang dan hidangkan bersama.saus lemon.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Bakso Kotak

    Resep Bakso Kotak

    BAHAN:
    500gr daging sapi giling
    1 butir telur
    100gr sagu tani
    100gr daging sapi giling
    BUMBU:
    3 siung bawang putih, dihaluskan
    1 sdt merica bubuk
    1 sdm garam
    ½ sdt kaldu sapi bubuk
    CARA MEMBUAT BAKSO KOTAK:
    1. Campur daging sapi giling, telur, dan bumbu, lalu haluskan menggunakan food processor. Tambahkan sagu sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tuang adonan ke dalam mangkuk kaca.
    Tambahkan dagi sapi giling, aduk rata.
    2. Pipihkan adonan menggunakan penggiling kayu. Cetak menggunakan cetakan berbentuk persegi panjang atau di potong menggunakan pisau. Lakukan hingga adonan habis. Masukkan bakso ke dalam air yang sedang mendidih. Biarkan hingga terapung, angkat, tiriskan. Sajikan dengan kuah bakso, tauge, dan sawi hijau.

  • Resep Bubur Kornet

    Resep Bubur Kornet

    BAHAN:
    3 bungkus bubur ayam instan
    600 ml air panas
    150 gram kornet sapi
    100 gram kentang, direbus
    1 butir telur
    1/2 sendok makan bawang putih goreng, dihaluskan
    1 batang daun bawang, diiris halus
    1/4 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk
    1/2 sendok teh pala bubuk
    minyak untuk menggoreng
    BAHAN PELENGKAP:
    2 sendok makan bawang merah goreng
    1 batang daun bawang, diiris halus
    CARA MEMBUAT BUBUR KORNET:
    1.Aduk kornet, kentang, telur, bawang putih, daun bawang, garam, merica bubuk, pala bubuk.
    Aduk rata.
    2.Bentuk bulat sebesar kelereng. Lakukan sampai habis. Goreng sampai matang.
    3.Aduk bubur ayam instan dan bumbu dengan air panas sampai mengental.
    Sajikan bubur dengan kornet dan pelengkapnya.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Bubur Ayam Krispy

    Resep Bubur Ayam Krispy

    BAHAN:
    • 4 bungkus bubur ayam instan
    • 1.000 ml air panas
    • 300 gram ayam paha fillet, dipotong kotak kecil
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh cabai bubuk
    • 1/2 sendok teh bawang putih bubuk
    • minyak goreng untuk menggoreng
    BAHAN PELAPIS (aduk rata):
    • 200 gram tepung terigu
    • 200 ml air es
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh baking powder
    • 1 sendok teh bawang putih bubuk
    BAHAN SAUS:
    • 2 siung bawang putih
    • 4 sendok makan saus tomat
    • 3 sendok makan saus sambal
    • 1/2 sendok teh garam
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 100 ml air
    • 1/2 sendok teh tepung sagu, dilarutkan dengan 1 sendok teh air
    • 1 sendok makan margarin untuk menumis
    CARA MEMBUAT BUBUR AYAM KRISPY:
    1.Lumuri ayam dengan garam, merica bubuk, cabai bubuk, dan bawang putih bubuk. Aduk rata.
    Diamkan 30 menit dalam lemari es.
    2.Gulingkan ayam ke dalam bahan pelapis sambil dicubit- cubit.
    3.Celupkan ke dalam air es. Gulingkan lagi ke dalam bahan pelapis sambil dicubit-cubit
    sampai membentuk salur-salur.
    4.Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai,matang. Angkat dan tiriskan.
    5.Saus, panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum.
    Masukkan saus tomat, saus sambal, dan air. Aduk rata.
    6.Masukkan larutan tepung sagu. Aduk sampai meletup- letup. Angkat.
    7.Aduk rata bubur ayam instan dan bumbu dengan air panas sampai bubur mengental. Sajikan bubur dengan ayam crispy dan sausnya.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Bubur Orak-Arik Telur

    Resep Bubur Orak-Arik Telur

    BAHAN:
    5 bungkus bubur ayam instan
    800 ml air panas
    5 butir telur, dikocok lepas
    4 siuung bawang merah, diiris halus
    3 siung bawang putih, diiris halus
    2 buah cabai merah besar, diiris miring
    2 buah cabai hijau besar, diiris miring
    1/2 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk
    1 sendok makan kecap asin
    1/4 sendok teh gula pasir
    1 batang daun bawang, diiris halus
    2 sendok makan margarin untuk menumis
    CARA MEMBUAT BUBUR ORAK-ARIK TELUR:
    1. Panaskan margarin. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
    2. Masukkan cabai merah besar dan cabal hijau besar. Tumis sampai layu.
    3. Tambahkan telur yang sudah dikocok dengan garam dan merica bubuk. Aduk sambil diorak arik. Masukkan kecap asin dan gula pasir. Aduk rata. Masak sampai matang. Menjelang diangkat masukkan daun bawang. Aduk rata.
    4. Aduk bubur ayam dan bumbu dengan air panas. Aduk sampai mengental.
    5. Sajikan bubur ayam bersama orak arik telur

    Untuk 5 porsi

  • Resep Bubur Udang Sawi Asin

    Resep Bubur Udang Sawi Asin

    BAHAN:
    • 3 bungkus bubur ayam instan
    • 600 ml air panas
    • 250 gram udang jerbung, dikupas, disisakan ekornya
    • 75 gram sawi asin, diiris-iris + 3 buah tahu kuning, diiris tipis
    • 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
    • 3 siung bawang putih, dimemarkan
    • 2 buah cabai merah besar, diiris miring + 1 sendok teh kecap ikan + 3/4 sendok teh garam
    •1/2 sendok teh merica bubuk
    •1/4 sendok teh gula pasir
    • 400 ml air + 1 sendok makan minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT BUBUR UDANG SAWI ASIN:
    1.Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih
    sampai harum. Tambahkan cabal merah besar. Aduk sampai layu.
    2.Masukkan udang jerbung. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan sawi asin dan tahu. Aduk rata.
    3.Tambahkan kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
    4.Tuang air. Masak sampai matang dan berkuah sedikit.
    5.Aduk bubur ayam instan dan bumbu dengan air panas. Aduk sampai mengental.
    Sajikan bubur dengan udang sawi asin.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Bubur Udang Brokoli

    Resep Bubur Udang Brokoli

    BAHAN:
    • 3 bungkus bubur ayam instan
    • 600 ml air panas
    • 200 gram udang jerbung, dikupas, disisakan ekornya
    • 150 gram brokoli, dipotong perkuntum
    • 1/4 buah bawang bombay, diiris halus
    • 3 siung bawang putih, dicincang halus
    • 2 sendok makan saus tiram
    • 1 sendok teh kecap asin
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 100 ml air
    • 1 sendok teh minyak wijen
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT BUBUR UDANG BROKOLI:
    1.Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai ahrum.
    2.Masukkan udang. Tumis sampai berubah warna. Tambahkan brokoli, saus tiram, kecap
    asin, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
    3.Tuang air. Aduk rata. Masak sampai matang.
    4.Menjelang diangkat masukkan minyak wijen. Aduk rata.
    5.Aduk bubur ayam instan dan bumbu dengan air panas. Aduk sampai mengental.
    Sajikan buburdengan udang brokoli.

    Untuk 3 porsi

  • Resep Bubur Ala Hainan

    Resep Bubur Ala Hainan

    BAHAN:
    3 bungkus bubur ayam instan
    1/2 ekor ayam, dibagi 2 bagian
    1.000 ml air
    3 cm jahe, dimemarkan
    3 siung bawang putih, dimemarkan
    1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
    1/2 sendok makan minyak wijen
    1 1/2 sendok teh garam
    1/4 sendok teh gula pasir
    BAHAN SAUS:
    3 siung bawang putih, dicincang halus
    2 buah cabai merah besar, dicincang halus
    1/2 sendok makan saus tiram
    1 sendok makan kecap manis
    1 sendok teh kecap ikan
    1/2 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk
    1 sendok teh sagu dilarutkan dengan 1 sendok teh air untuk pengental
    200 ml kaldu ayam sisa rebusan
    1 sendok makan minyak goreng untuk menumis
    CARA MEMBUAT BUBUR ALA HAINAN:
    • Rebus ayam dengan air, jahe, bawang putih, dan daun bawang sampai mendidih.
    • Masukkan minyak wijen, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Masak sampai ayam matang.
    Angkat ayam. Buang tulangnya. Dipotong-potong. Saring kaldunya menjadi 800 ml.
    • Saus, tumis bawang putih sampai harum.
    • Masukkan cabai merah besar. Aduk sampai layu.
    • Tambahkan saus tiram, kecap manis, kecap ikan, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Masak sampai matang. Kentalkan dengan larutan sagu.
    • Aduk bubur ayam instan dan bumbu dengan 600 ml kaldu ayam. Aduk sampai mengental.
    • Sajikan bubur dengan ayam dan sausnya.

    Untuk 4 porsi

  • Resep Keripik Tempe Balado

    Resep Keripik Tempe Balado

    BAHAN:
    150 gram tempe, dikukus, dihaluskan
    200 gram tepung terigu protein sedang
    30 gram maizena
    3 lembar daun jeruk, diiris -iris
    1/2 sendok teh baking powder
    1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
    1 sendok makan margarin
    5 sendok makan air es
    1 sendok makan garam
    1/2 sendok teh merica bubuk
    minyak untuk menggoreng
    BUMBU HALUS:
    2 slung bawang putih
    2 slung bawang merah
    3 cm kencur
    2 sendok makan bumbu balado bubuk untuk taburan
    CARA MEMBUAT KERIPIK TEMPE BALADO:
    1.Campur tempe, tepung terigu, maizena, daun jeruk, baking powder, kaldu bubuk, margarin, garam, merica bubuk, dan
    bumbu halus. Aduk rata. Tambahkan air es. Aduk hingga bergumpal. Diamkan 15 menit dalam lemari es.
    2.Giling adonan dari ketebalan no.1 (paling tebal ). dua tiga kali sampai licin. Kecilkan ukuran gilingan satu nomor.
    Giling lagi 2-3 kali sampai licin. Begitu seterusnya sampai paling tipis. Potong bulat diameter 4 cm.
    3.Panaskan minyak. Goreng di atas api sedang hingga matang.
    4.Tabur keripik tempe dengan bumbu balado.

    Untuk 580 gram

  • Resep Ikan Balut Siram Saus

    Resep Ikan Balut Siram Saus

    BAHAN:
    200 gram ikan kakap fillet, dipotong kotak 2 cm
    ¼ sendok teh garam
    ½ sendok teh air jeruk nipis
    BAHAN LARUTAN (aduk rata):
    50 gram tepung terigu protein sedang
    1 sendok teh kari bubuk
    ½ sendok teh cabai bubuk
    100 ml air
    1 sendok teh garam
    ¼ sendok teh merica bubuk
    BAHAN TEPUNG:
    100 gram tepung terigu protein sedang
    2 sendok makan tepung kanji
    3/4 sendok teh garam
    1/8 sendok teh merica bubuk
    BAHAN SAUS:
    100 gram nanas, dipotong-potong
    1 buah ketimun hijau, dibelah 2 bagian, buang biji, miring
    1 buah bawang bombay, dipotong panjang
    2 siung bawang putih, dimemarkan
    4 sendok makan saus tomat
    1 sendok teh kecap manis
    1h sendok teh kari bubuk
    1/2 sendok teh cuka
    1/2 sendok teh gula pasir
    2 buah cabai merah, buang biji, iris halus
    100 ml air
    1 sendok makan margarin untuk menumis
    CARA MEMBUAT SAUS:
    1. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
    2. Celup ikan dalam bahan larutan. Gulingkan ke dalam campuran bahan tepung. Goreng hingga matang.
    3. Saus: pansakan minyak. Tumis bawang Bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan nanas dan
    ketimun. Aduk hingga setengah layu.
    4. Tambahkan saus tomat, kecap manis, kari bubuk, dan cabai merah. Aduk rata. Tambahkan air.
    Masak hingga kental. Angkat.
    5. Sajikan ikan dengan sausnya.

    Catatan: untuk 6 porsi.

    Tips:
    Ikan jangan disiram saus dulu bila belum akan dihidangkan supaya ikan tetap renyah rasanya.