Tag: Minuman Cuaca Dingin

  • Resep Jahe Bersantan

    Resep Jahe Bersantan

    BAHAN:
    • 800 ml santan kental
    • 200 gr gula merah
    • 1/4 sdt garam
    • 2 sdm kopi instant
    • 5 cm jahe, memarkan
    • 300 gr nata de coco
    CARA MEMBUAT JAHE BERSANTAN:
    1. Masak santan, gula merah, garam, kopi dan jahe dengan api sedang sampai mendidih. Angkat. Saring.
    2. Panaskan lagi rebusan santan, lalu masukkan potongan nata de coco. Sajikan.

    Untuk 2-3 porsi

  • Resep Sekoteng Jahe

    Resep Sekoteng Jahe

    BAHAN:
    • 300 gr jahe, memarkan
    • 1 50 gr gula pasir
    • 500 cc air
    • 2 sdm sekoteng merah
    • 1 sdm kolang kaling
    • Kue simping secukupnya
    • 2 sdm susu kental manis
    • 1 sdm kacang sangrai
    • Roti tawar secukupnya.
    CARA MEMBUAT SEKOTENG JAHE:
    1. Panaskan air. Setelah mendidih, masukkan jahe dan gula pasir. Aduk, lalu sisihkan.
    2. Masukkan air jahe kedalam gelas, lalu masukkan roti tawar, kue simping, kolang kaling dan sekoteng merah. Lalu masukkan susu kental manis. Tata dalam gelas. Sajikan.

    Untuk 2 porsi

  • Resep Wedang Ronde

    Resep Wedang Ronde

    BAHAN:
    Tepung Ketan 250 gram.
    Jahe 1 buah, memarkan.
    Sereh 2 btg, memarkan.
    Kacang goreng tanpa kulit.
    Air 1 It.
    Gula pasir secukupnya.
    CARA MEMBUAT WEDANG RONDE:
    -Membuat wedang Rebus air dengan gula, sereh dan jahe, sampai mendidih, matikan api.
    – Uleni tepung tetan dengan air matang hangat sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk.
    -Dibagi 3 bagian satu tetap putih, yang satu bagian warnai merah sedikit, satu warnai hijau. *
    Lalu bentuk sebesar biji kelereng.
    -Didihkan air dalam panci. Masukkan bulatan-bulatan tepung ketan atau ronde masak sampai mengapung, agkat.

    * (daun suji dan daun pandan ditumbuk beri air sedikit disaring).
    Note:
    Bisa ditambah pelengkpa lain yaitu kolang-kaling , potongan roti tawar , emping melinjo goreng.