BAHAN:
10 ekor udang besar
1 siung bawang putih
1 butir telur ayam
Yz sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
tepung panir
10 batang tusuk sate
minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT SATE UDANG JAKET BULU:
1. Udang dicuci hingga bersih, kupas kulitnya, tetapi sisakan bagian ekornya.
2. Belah bagian punggung udang, jangan sampai terputus, Bumbui dengan garam dan merica.
3. Ambil tusuk sate dan tusuk udang dari bagian ekor hinggi ke bagian kepala. Sisihkan.
4. Ambil wadah bersih, kocok telur dengan sedikit garam hingga rata.
5. Celupkan sate udang ke dalamnya, taburi dengan tepung panir hingga rata. Sementara itu, siapkan wajan bersih tuang minyak goreng dan panaskan.
Masukkan sate udang ke dalamnya, goreng hingga matang.
6. Angkat dan tiriskan.
7. Hidangkan.
Tag: minyak
-

Resep Bandeng Presto Dan Kemangi
BAHAN:
3 ekor (400 gram) ikan bandeng presto, siap pakai
1 butir telur ayam, kocok lepas
Minyak untuk menggoreng
2 ikat daun kemangi, petiki daunnya
BUMBU:
15 buah bawang merah
3 siung bawang putih
7 butir kemiri sangrai
6 buah cabai merah
1 buah tomat merah
2 cm jahe
I sendok teh terasi bakar
½ sendok teh garam
Semua bahan ditumbuk dengan kasar
CARA MEMBUAT BANDENG PRESTO DAN KEMANGI:
1. Celupkan bandeng dalam telur yang telah dikocok hingga tersalut rata, goreng dalam minyak panas hingga matang.
Angkat. Tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan 2 sendok makan minyak bekas menggoreng ikan, tumis bumbu hingga harum. Masukkan daun kemangi, aduk rata. Angkat. Tuang di atas bandeng goreng.
3. Sajikan.Catatan: untuk 6 porsi
-

Resep Orek Kikil
BAHAN-BAHAN:
300 gram kikil yang sudah direbus, potong dadu 2×2 cm
2 papan petai, kupas, belah 2
6 cabai merah dan hijau besar, potong serong
½ ibu jari lengkuas, memarkan
1 batang sereh, memarkan
2 lembar daun salam
3 butir tomat muda, belah 2
5 butir bawang merah, iris
1 sdm kecap manis Bango
1 bungkus Rayco Sapi
½ sdt garam
½ sdm gula merah sisir
3 sdm minyak untuk menumis
5 sdm air
CARA MEMASAK OREK KIKIL :
– Tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu.
– Lalu tambahkan sereh, lengkuas, daun salam.
– Masukkan cabai, tomat muda dan petai.
– Tambahkan kikil, Rayco, gula, garam, kecap dan air.
– Masak hingga air agak mongering, angkat. -

Resep Bola-Bola Ikan
BAHAN:
300 gram daging ikan tengiri, haluskan
1 senok teh jahe, cincang halus
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
¼ sendok teh merica bubuk
l Sendok makan minyak goreng
1 butir putih telur
11/2 sendok makan tepung sagu
Minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT BOLA-BOLA IKAN:
1. Campur semua bahan, bentuk menjadi bulat-bulatan sebesar bakso.
2. Goreng hingga matang dan berwarna kuning kekemasan. Angkat. -

Resep Tongkol Bumbu Merah
BAHAN:
1 ekor ikan tongkol, bersihkan, potong bulat 3 cm
2 buah jeruk nipis, ambil airnya
1 sendok teh garam
200 gram jagung manis pipilan
1 tangkai serai, memarkan
2 lembar daun salam
10 mata pete, kupas
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
50 ml air
Minyak untuk menumis
BUMBU (dihaluskan):
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabai merah
10 buah cabai rawit
3 butir kemiri, sangrai
2 buah tomat
CARA MEMBUAT TONGKOL BUMBU MERAH:
1. Lumuri tongkol dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit, hingga meresap.
2. Tumis bumbu halus hingga harum bersama serai, daun salam, pete dan jagung manis, masak hingga layu.
Masukkan air, garam dan gula, aduk rata. Setelah mendidih masukkan ikan tongkol.
Masak hingga bumbu meresap dan matang, angkat.
3. Sajikan.Catatan: untuk 4 porsi.
-

Resep Tengiri Siram Bumbu Pedas
BAHAN:
350 gram ikan tengiri fillet
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh air jeruk nipis
1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh garam
200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1/2 buah jeruk limau, diambil airnya
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bawang merah goreng untuk taburan
BUMBU(dihaluskan):
4 buah cabai merah
3 buah cabai rawit merah
2 buah cabai kering, diseduh
6 butir bawang merah
1 cm jahe
1 cm lengkuas
1 cm kunyit, dibakar
2 butir kemiri
1 batang serai
½ sendok teh terasi, dibakar
CARA MEMBUAT TENGIRI SIRAM BUMBU PEDAS:
I rrrnuri ikan tengiri fillet dengan merica bubuk, garam,dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Goreng hingga
kuning kecoklatan. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan bawang Bombay hingga harum. Masukkan santan, gula pasir dan garam. Masak hingga mendidih dan kuah kental. Menjelang diangkat, tambahkan air jeruk limau. Aduk rata. Angkat.
3. Tata ikan di piring.Siram dengan tumisan bumbu. Sajikan dengan taburan bawang merah goreng.Catatan: untuk 4 porsi.




