Tag: pala bubuk

  • Resep Perkedel Kepiting

    Resep Perkedel Kepiting

    BAHAN:
    * Daging kepiting 250 gram
    * Kuning telur 1 butir
    * Tepung terigu 2 sendok makan
    * Bengkuang 50 gram, serut halus
    * Wortel 50 gram, serut halus
    * Bawang Bombay 20 gram, cincang
    * Daun bawang 2 batang, potong halus
    * Bawang putih 1 siung, parut
    * Merica bubuk 1/4 sendok teh
    * Garam 1 sendok teh
    * Pala bubuk 1/4 sendok teh
    * Telur ayam 1 butir, kocok lepas
    * Tepung panir 100 gram
    CARA MEMBUAT PERKEDEL KEPITING:
    1. Campur daging kepiting bersama tepung terigu, kuning telur. Aduk rata.
    2. Tambahkan bawang bombay, daun bawang, bawang putih, wortel dan bengkuang, aduk kembali. Bubuhi garam, pala, dan merica. Aduk hingga rata.
    3. Bentuk adonan menjadi bulatan pipih.
    4. Celupkan dalam telur kocok. Gulingkan dalam tepung panir hingga rata.
    5. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga matang kuning keemasan. Angkat.
    6. Sajikan dengan saus sambal.

    Lama Persiapan: 10 menit
    Proses: 45 menit

    Untuk 10 buah

    TIPS:
    Serutan wortel dan bengkuang diperas dahulu sebelum dicampur dalam adonan, agar adonan perkedel tidak terlalu basah.

  • Resep Fritatta Kentang

    Resep Fritatta Kentang

    BAHAN:
    • Kentang 100 gram
    • Telur ayam 5 butir
    • Tomat 60 gram, potong-potong
    • Keju cheddar 1 sendok makan, parut
    • Susu cair 2 sendok makan
    • Margarin 11/2 sendok makan
    • Daun bawang 1 batang, iris halus
    • Pala bubuk 1/4 sendok teh
    • Merica bubuk 1/4 sendok teh
    • Garam halus 1/4 sendok teh
    PELENGKAP:
    • Saus tomat secukupnya
    • Saus sambal secukupnya
    CARA MEMBUAT FRITATTA KENTANG:
    1. Potong kentang bentuk stik uk.1 x lx 8 cm. Kukus atau goreng hingga matang, sisihkan.
    2. Kocok telur dengan merica, pala dan garam.
    3. Masukkan potongan tomat, kentang, parutan keju, irisan daun bawang dan susu tawar cair. Aduk rata.
    4. Panaskan margarin dalam wajan datar anti lengket. Tuang adonan telur, masak di atas api sedang,
    hingga matang. Angkat
    5. Sajikan hangat dengan pelengkap.

    Persiapan: 15 menit
    Proses: 30 menit

    Untuk: 5 porsi

    TIPS:
    • Tutup frittata ketika memasaknya, agar permukaannya tidak kering dan matang merata.

  • Resep Bistik Bola Ayam

    Resep Bistik Bola Ayam

    BAHAN:
    * Daging ayam giling 250 gram
    * Bawang Bombay 50 gram
    * Kuning telur 1 butir
    * Telur puyuh 6 butir, rebus
    * Garam 1/2 sendok teh
    * Merica bubuk 1/4 sendok teh
    * Pala bubuk 1/4 sendok teh
    * Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng
    SAUS:
    * Margarin 2 sendok makan
    * Air kaldu ayam 250 ml
    * Kecap manis 2 sendok makan
    * Saus tomat 1 sendok makan
    * Garam 1 sendok teh
    * Gula pasir 1 sendok teh
    BUMBU HALUS:
    * Bawang merah 8 butir
    * Bawang putih 3 siung
    * Merica 1/2 sendok teh
    PELENGKAP:
    * Buncis 250 gram, potong jadi 3 bagian
    * Wortel 250 gram, belah jadi 4, potong ukuran 4 cm.
    * Margarin 1 sendok makan
    * Garam 1 sendokteh
    * Merica bubuk 1/2 sendok teh
    * Gula pasir 1 sendok teh
    CARA MEMBUAT BISTIK BOLA AYAM:
    1. Campur daging ayam giling bersama bawang bombay dan kuning telur dalam wadah. Tambahkan garam, merica dan pala, aduk rata.
    2. Bagi adonan menjadi 6 bagian, bentuk bulat da nisi tengahnya dengan telur puyuh.
    3. Goreng bulatan daging ayam dalam minyak panas sedang hingga kecokelatan dan matang, tiriskan.
    4. Saus: Panaskan margarin dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan kaldu, masak hingga mendidih. Tambahkan kecap manis, saus tomat, garam dan gula pasir, aduk rata.
    5. Masukkan bulatan daging ayam, masak hingga kuahnya agak mengental, angkat.
    6. Pelengkap: Rebus buncis dan wortel, angkat, tiriskan. Panaskan margarin, masukkan buncis dan wortel, tambahkan garam, merica dan gula, tumis hingga matang, angkat.
    7. Sajikan bistik dengan pelengkap.

    Lama Persiapan: 15 Menit
    Lama Memasak: 45 Menit

    Untuk 6 buah

    TIPS:
    Merebus wortel dan buncis sebaiknya secara bergantian atau sendir isendiri agar warna sayur tidak tercampur

  • Resep Chicken Mushroom Chowder

    Resep Chicken Mushroom Chowder

    BAHAN:
    • 150 gr daging paha ayam, potong-potong sesuai selera
    • 100 gr jamur champignon, belah dua
    • 100 gr wortel, potong sesuai selera
    • 2 sdm tepung terigu
    • 750 ml susu segar
    • 2 sdm mentega
    • 30 gr bawang bombay, potong kasar
    • 1 Iembar daun salam
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • 2 sdt garam
    CARA MEMBUAT CHICKEN MUSHROOM CHOWDER:
    1. Panaskan mentega lalu tumis bawang bombay hingga layu.
    2. Masukkan jamur, aduk-aduk rata hingga layu. Lalu tambahkan paha ayam, aduk-aduk lagi hingga kaku dan berubah warna.
    3. Masukkan tepung terigu dengan cara menaburkan secara merata. Aduk hingga rata dan berubah warna menjadi kecokelatan.
    4. Tuangkan susu lalu aduk-aduk masakan hingga licin.Tambahkan wortel dan sisa bumbu lainnya. Masak hingga mendidih.
    5. Angkat dan sajikan selagi hangat.

  • Resep Sup Kaki Kambing

    Resep Sup Kaki Kambing

    Ingin menikmati makan dengan menu sup kaki kambing? Langsung saja copas resep berikut, sebagai panduan Anda menyiapkan menu sup kaki kambing.
    BAHAN:
    • 750 gr kaki kambing, bersihkan dan potong sesuai selera
    • 2000 ml air
    • 500 ml santan
    • 5 butir cengkeh
    • 1 batang daun bawang, iris tipis
    • 2 buah tomat, potong sesuai selera
    • 2 sdt minyak samin
    • 2 sdm minyak goreng, untuk menumis
    BUMBU HALUS:
    • 5 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • 1/4 sdt kayu manis
    • 1 sdt lada bubuk
    • Garam secukupnya
    • Gula pasir secukupnya
    CARA MEMBUAT SUP KAKI KAMBING:
    1. Panaskan air, rebus kaki kambing hingga lunak dengan api kecil. Sisihkan.
    2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dan cengkeh sampai harum.
    Angkat lalu masukkan ke dalam rebusan kaki kambing tadi.
    3. Masukkan santan dan rebus hingga mendidih.Selama merebus,aduk terus santan agar tidak pecah.
    4. Tambahkan minyak samin, aduk-aduk rata.
    5. Masukkan tomat dan irisan daun bawang, aduk-aduk lagi secara merata.
    6. Angkat dan sajikan selagi hangat.

  • Resep Dendeng Sapi Panggang

    Resep Dendeng Sapi Panggang

    Merupakan olahan daging sapi bagian sandung lamur, dengan teknik pematangan dioven. Dengan dibungkus aluminum foil pada saat dioven. Resep lengkapnya copas saja yuk!
    BAHAN:
    • 300 gr daging sapi sandung lamur
    • 1/2 siung bawang bombay, iris panjang
    • 2 sdm minyak goreng
    • Alumunium foil secukupnya
    BUMBU:
    • 2 siung bawang putih, haluskan
    • 2 siung bawang merah, haluskan
    • 1/4 sdt merica bubuk
    • 1/4 sdt pala bubuk
    • 1/2 sdt kaldu sapi bubuk
    • 1 sdm kecap asin
    • 1 sdm kecap manis
    • 1 sdm kecap inggris
    • 1 sdm saus tomat
    • 1/2 sdm margarin
    SAUS:
    • Saus sambal botolan
    • Saus tomat botolan
    CARA MEMBUAT DENDENG SAPI PANGGANG:
    1. Siapkan pinggan tahan panas, masukkan daging, lalu lumuri daging dengan campuran bumbu dan diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap.
    2. Sementara itu panaskan oven sambil tutup daging dengan almunium foil, lalu panggang dalam oven sekitar 20 menit dengan suhu 1500°C.
    3. Setelah daging matang, langsung masukkan bawang bombay dan minyak goreng hingga tercampur rata.
    4. Panggang kembali daging sekitar 15 menit sambil dibuka tutupnya, angkat.
    5. Sajikan dendeng sapi panggang bersama saus sambal dan tomat selagi hangat.
    INFO:
    Persiapan: 5 menit
    Memasak: 45 menit

  • Resep Steak Tempe Daging Cincang

    Resep Steak Tempe Daging Cincang

    Steak tidak selalunya berbahan daging. Yuk mencoba steak dengan tambahan bahan pangan yang senantiasa mudah didapat, harga terjangkau, yang tak lain tak bukan adalah tempe.
    BAHAN:
    • 100 gr tempe, haluskan
    • 100 gr daging sapi, cincang
    • 1 siung bawang puith, haluskan
    • 1 sdm bawang bombay, cincang halus
    • 2 sdm saus barbeque botolan
    • 1 sdm saus tomat
    • 1 sdm margarin
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt penyedap rasa
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1 1/4 pala bubuk
    • 1 butir telur ayam
    SAUS BARBEQUE:
    • 2 sdm saus barbeque botolan
    • 1 sdm saus tomat botolan
    • 1/4 sdt lada hitam, tumbuk kasar
    • 1/4 sdt kaldu ayam bubuk (chicken powder)
    • 1 sdm minyak zaitun
    CARA MEMBUAT STEAK TEMPE DAGING CINCANG:
    1. Campurkan tempe, daging, bawang putih, bawang bombay, garam, penyedap rasa, merica, pala, dan telur ke dalam satu wadah, aduk rata hingga terbentuk adonan.
    2. Taruh daging di atas talenan, lalu pipihkan daging dengan alat pemukul daging hingga daging berbentuk rata.
    3. Panaskan panci pengukus, kemudian kukus adonan tadi sekitar 10 menit, angkat.
    4. Masukkan margarin di atas wajan hingga meleleh. Setelah itu, goreng adonan daging hingga warnanya berubah menjadi agak kecokelatan. Tambahkan, saus barbeque dan saus tomat, angkat.
    5. Sajikan steak tempe daging cincang di atas piring.
    SAUS:
    1. Campurkan semua saus barbeque, lalu aduk hingga merata.
    INFO:
    Persiapan: 5 menit
    Memasak: 10-15 menit

  • Resep Steak Roll

    Resep Steak Roll

    Perpaduan dua jenis daging yaitu daging ayam dan daging sapi yang sudah digiling, dengan tambahan beberapa jenis bumbu, jadilah sajian yang menarik “steak roll”. Dengan saus sebagai pelengkapnya, steak roll siap dinikmati.
    BAHAN:
    • 200 gr daging sapi
    • 100 gr daging ayam giling
    • 1 butir telur ayam
    • 1/4 sdt merica bubuk
    • 1/4 sdt pala bubuk
    • 1/2 sdt gula pasir
    • 1/4 sdt penyedap rasa
    • 1 lembar aluminium foil
    • Tali atau benang kasur secukupnya
    SAUS:
    • 1/2 siung bawang bombay, iris melintang
    • 1 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 sdm minyak untuk menumis
    • 1/4 sdt garam
    • 1 sdm gula pasir
    • 1 sdm saus tomat
    • 100 ml air
    CARA MEMBUAT STEAK ROLL:
    1. Campurkan daging ayam giling, merica, pala, gula, garam, dan penyedap rasa. Aduk hingga rata, lalu masukkan telur, aduk kembali.
    2. Taruh daging di atas talenan, lalu pipihkan daging dengan alat pemukul daging hingga daging berbentuk rata.
    3. Gulung daging dengan benang kasur dan bungkus dengan alumunium foil.
    4. Panggang daging ke daiam oven selama 30 menit hingga daging matang.
    5. Ambil daging dari oven, kemudian buka tali dan pembungkusnya.
    6. Masukkan daging ke dalam saus yang sedang ditumis, angkat.
    7. Potong-potong daging, latu tata di atas piring saji. Sajikan bersama sausnya.
    SAUS:
    1. Panaskan minyak sedikit, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
    2. Masukkan garam, gula pasir, saus tomat, dan air, iaiu aduk-aduk hingga agak mengental.

    INFO:
    Persiapan: 5 menit
    Memasak: 10-15 menit

  • Resep Kentang Masak Sosis

    Resep Kentang Masak Sosis

    Adalah menu yang praktis dan mudah membuatnya. Kentang masak sosis adalah menu tumis dengan kentang dan sosis sebagai bahan utamanya. Saat menumis kita gunakan bawang bombay, bawang putih, dan beberapa bumbu dan bahan lainnya, untuk membuat menu ini semakin lezat. Bahan lain apa saja? Bagaimana cara memasaknya? Simak resep berikut.
    BAHAN:
    • 250 gram kentang bulat, direbus matang, dikupas lalu digoreng
    • 6 buah sosis sapi, dipotong 1 1/2 cm
    • 1 buah bawang bombay, dipotong gelang
    • 3 siung bawang putih, dicincang halus
    • 2 cm jahe, dimemarkan
    • 3 sdm saus tomat
    • 2 sdm kecap manis
    • 1 sdm kecap inggris
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • 1/2 sdt garam
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 250 ml air
    • 1 1/2 sdm minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT KENTANG MASAK SOSIS :
    1. Tumis bawang bombay, bawang putih dan jahe sampai harum.
    2. Tambahkan kentang dan sosis, aduk rata.
    3. Masukkan saus tomat, kecap manis, kecap inggris, pala bubuk, garam dan merica. Aduk rata.
    4. Tuang air. Rebus sampai bumbu meresap. Kecilkan api. Masak sampai kuah mengental.

  • Resep Sup Iga

    Resep Sup Iga

    Lezat & segarnya sup iga bisa Anda sajikan untuk keluarga tercinta berbekal panduan resep berikut.
    BAHAN:
    • 1/2 kg iga sapi
    • 3 buah wortel potong 2 cm
    • 1 buah kentang potong dadu besar
    • 1 batang daun bawang iris tipis
    • 2 batang daun seledri iris tipis
    • 4 siung bawang putih keprek/cincang kasar
    • 1 sdt lada bubuk
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • garam secukupnya
    • bawang goreng dan sambal tomat untuk pelengkap
    CARA MEMBUAT SUP IGA:
    1. Rebus iga sapi hingga empuk.
    2. Tumis bawang putih dengan sedikit minyak. Tambahkan lada bubuk dan pala bubuk. Tumis sebentar.
    Langsung tuang tumisan berikut minyaknya ke rebusan iga.
    Masukkan wortel dan kentang. Masak hingga wortel dan kentang empuk.
    3. Beri garam dan vetsin bila suka. Rasakan.
    4. Sesaat sebelum diangkat masukkan daun bawang dan seledri. Matikan api.
    5. Hidangkan dengan taburan bawang goreng dan sambal tomat.

    TIPS:
    Merebus iga sapi pada malam hari, sehingga pagi hari sudah siap diolah sebagai menu sarapan.