Tag: Pasta

  • Selai Pisang

    Selai Pisang

    SELAI PISANG
    Selai pisang adalah bahan berupa pasta yang berkadar gula tinggi dan dibuat dari bubur pisang. Selai umumnya terbuat dari stroberi atau nanas dan digunakan sebagai pelengkap makan roti atau bahan pembuat kue. Jika dibandingkan dengan pembuatan selai stroberi atau nanas, pembuatan selai pisang
    tidak sulit dan biayanya pun tidak mahal.
    BAHAN :
    1. Pisang yang telah matang konsumsi dan daging buah telah lunak serta pisang yang hampir matang konsumsi tapi daging buah masih agak keras.
    2. Gula pasir halus yang putih bersih, asam sitrat, tepung agaragar.
    CARA PEMBUATAN SELAI PISANG :
    1. Pisang yang hampir matang konsumsi dicacah berbentuk kotak (3-4 mm), kemudian diberikan
    pelumuran gula 3 kali. Pelumuran pertama : cacahan pisang dilumuri dengan gula halus.
    Tiap 1 kg cacahan memerlukan 300 gram gula.
    Setelah itu cacahan disimpan di dalam lemari pendingin selama 48 jam.
    Selama penyimpanan, cairan buah akan keluar.
    Cairan buah ini dipisahkan dan disimpan pada suhu dingin.
    Cairan ini disebut ekstrak buah bergula.
    2. Pelumuran kedua: cacahan pisang dlumuri lagi dengan gula halus. Tiap 1 kg cacahan memerlukan
    250 gram gula. Setelah itu cacahan disimpan di dalam lemari pendingin selama 48 jam.
    Selama penyimpanan, cairan buah masih keluar.
    Cairan buah ini dipisahkan dan disimpan pada suhu dingin.
    3. Pelumuran ketiga : cacahan pisang dilumuri lagi dengan gula halus. Tiap 1 kg cacahan memerlukan
    200 gram gula. Setelah itu cacahan disimpan di dalam lemari pendingin selama 48 jam.
    Selama penyimpanan, cairan buah masih keluar. Cairan buah ini dipisahkan dan disimpan pada suhu
    dingin. Sekarang cacahan pisang disebut sebagai manisan cacahan pisang.
    4. Pembuatan bubur buah. Pisang matang konsumsi disimpan di dalam lemari pendingin selama semalam,
    kemudian dikupas dan digiling sampai menjadi bubur halus. Hal ini harus dikerjakan cepat agar selama
    pengerjaan buah belum berubah menjadi kehitaman.
    5. Bubur buah ditambah tepung agar dan diaduk rata. Tiap 1 kg bubur buah ditambah 6 gram tepung agar.
    Selanjutnya bubur buah dimasak sampai mendidih dengan api sedang. Setelah mendidih, bubur buah
    ditambah asam sitrat, gula pasir halus, dan cairan ekstrak bergula.
    6. Tiap 1 kg bubur ditambah dengan, 5 gram asam sitrat, 1.260 gram gula pasir halus, dan seluruh cairan
    ekstrak buah bergula yang diperoleh dari penggulaan 100 gram cacahan pisang.
    7. Setelah penambahan bahan tersebut, pemasakan diteruskan dengan api kecil sambil diaduk selama
    5 menit. Kemudian api dimatikan dan ke dalam selai pisang ditambahkan manisan cacahan pisang dan
    esens pisang secukupnya. Tiap 1 kg bubur pisang ditambah dengan 100 gram manisan cacahan pisang.
    Produk yang diperoleh disebut selai pisang. Penyiapan botol. Botol kaca dibersihkan bagian dalam dan
    permukaannya. Bilas sampai bersih, kemudian botol direbus di dalam air mendidih selama 30 menit.
    Keringkan dan pada saat botol masih panas, selai yang masih panas dimasukkan ke dalam botol sampai
    permukaan selai 1 cm dari bibir botol paling atas.

  • Resep Info Tepungterigu

    Resep Info Tepungterigu

    Dalam dunia masak memasak, tepung tepung terigu hampir tak pernah ketinggaian.
    Apalagi kalau membuat kue, roti, bakwan, udang lapis, via, ragut dan sebagainya. Tapi di pasaran tersedia beberapa jenis tepung terigu. Jenis mana yang cocok untuk makanan Anda agar hasilnya ok.
    • Tepung terigu dibuat dari gandum yang mengalami proses penggilingan hingga menjadi halus. Di dalamnya terkandung senyawa
    bersifat kenyal yang dinamakan gluten. Gluten inilah yang membedakan tepung terigu dengan tepung-tepung lainnya. Kandungan
    gluten menentukan kadar protein tepung terigu. Semakin tinggi kadar glutennya, semakin tinggi pula kadar protein dalam tepung terigu. Kadar gluten menentukan kualitas pembuatan suatu makanan.
    Karenanya, memilih jenis tepung terigu yang tepat perlu diperhatikan dalam pembuatan makanan.
    Jenisnya amat beragam
    Di pasaran pada dasarnya beredar tiga jenis tepung terigu, yakni:
    * Tepung terigu: mengandung gluten tinggi, seperti: Cap Cakra.
    Jenis ini sering disebut-sebut sebagai “tepung terigu keras” dan
    kerap dipakai dalam pembuatan roti dan mi. Kandungan proteinnya tinggi, 12,5 — 15,5 %, sementara 3 zat tepungnya rendah.
    * Tepung terigu mengandung gluten rendah, seperti: Cap Kunci. Jenis ini sering disebut “tepung terigu lembut” sehingga kerap
    dipakai untuk membuat cake, bolu, kue kering, pie, dan bakpau.
    Kandungan proteinnya rendah, 7,5 – 10 %, sementara zat tepungnya tinggi.
    * Tepung terigu serbaguna, seperti: Cap Kunci. Tepung terigu ini campuran dari tepung terigu bergluten tinggi dengan yang
    bergluten rendah. Maka jenis ini bisa dipakai untuk kedua macam keperluan di atas, walaupun hasilnya tidak sebaik kalau
    kita memakai tepung terigu yang khusus.

    Tapi dunia tepung terigu masih diramaikan lagi oleh beberapa jenis tepung terigu lainnya:
    * Tepung terigu durum atau disebut juga semolina. Gandum durum adalah jenis gandum yang paling keras. Karena itu tepung
    terigu ini cocok sekali untuk membuat pasta sehingga pasta tidak mudah lembek atau pecahpecah saat direbus.
    Warnanya kekuningan karena memang tidak diputihkan.
    * Enriched Flour adalah tepung terigu yang diberi tambahan vitamin B kompleks, vitamin D,
    kalsium dan zat besi karena vitamin dan mineral ini hilang saat pengolahan gandum.
    * Self-Rising Flour adalah tepung terigu yang ditambahi zat pengembang dan garam. Bila sebuah resep menganjurkan memakai
    tepung terigu jenis ini, usahakan mendapatkan tepung terigu ini di pasar swalayan besar. Bila tidak ada, bisa diganti
    dengan tepung terigu ber-gluten rendah dan diberi baking powder. Lalu diayak beberapa kali.
    * Whole Wheat Flour adalah tepung terigu yang dibuat dari seluruh butir gandum, termasuk sel-sel zat tepung di tengahnya,
    bekatul, dan benihnya. Kalau roti dibuat seluruhnya dari tepung terigu ini, hasilnya roti akan berat dan berwarna
    kecokelatan yang kita kenal sebagai roti gandum.
    Roti ini dianggap makanan yang lebih sehat karena lebih banyak mengandung serat.
    Jangan lewat 3 bulan
    Tepung terigu harus disimpan di tempat yang kedap udara, kering, dan sejuk. Kalau sampai lembap,
    daya serap airnya menjadi berkurang. Akibatnya, makanan Anda hasilnya tidak optimal. Tepung terigu whole wheat lebih
    baik disimpan di lemari pendingin karena cepat rusak. Selain itu, sebaiknya jangan disimpan lebih dari 3 bulan.
    Di masa lampau, pembuatan dan pengemasan tepung terigu belum secanggih sekarang sehingga sebelum dipakai tepung terigu perlu diayak untuk menyaring kotoran. Namun, sekarang pun kadang-kadang ada resep yang meminta kita mengayak dulu tepung terigu, malah ada yang menganjurkan untuk mengayak dua kali. Maksudnya untuk memasukkan lebih banyak udara sehingga cake
    dan bolu bisa lebih ringan dan bertekstur halus.
    Fungsinya beraneka
    *Sebagai bahan utama. Tepung terigu adalah bahan utama untuk membuat roti, mi, pasta, biskuit, kue kering, kue bolu, cake, pie, pastry, bakpau, kulit martabak, dan masih banyak lagi.
    *Sebagai pemberi struktur. Tepung terigu memberi struktur pada banyak makanan yang dipanggang dalam oven. Kalau kita
    membutuhkan struktur yang kokoh seperti roti, adonan tepung terigu mesti diuleni cukup lama. Kalau kita menginginkan tekstur yang empuk dan rapuh seperti pada cake dan pie, tepung terigu yang dimasukkan ke adonan harus diaduk dengan gerakan
    ringan, tidak diuleni. Kalau diuleni, malah hasilnya akan keras.
    *Sebagai pengental. Tepung terigu yang dilarutkan dengan cairan lalu dituang ke adonan akan menyebabkan adonan mengental.
    Kalau cairan yang mengental ini dipanaskan sambil diadukaduk beberapa menit, bau tepung terigu mentahnya akan hilang.
    Cara inilah yang biasanya digunakan saat membuat vla, saus kental, ragut dsb.
    *Sebagai pelapis. Ikan, ayam, daging, dan bahkan sayuran seperti terung, bayam, dan bawang bornbai sering ditekan-tekan dulu ke tepung terigu sebelum digoreng untuk mencegahnya menempel pada wajan dan juga agar jangan terlalu banyak menyerap minyak.
    Selain itu, melapisi bahan makanan agar bagian luarnya garing tetapi dalamnya tidak keras. Ikan/ayam/udang/daging/ kroket
    dsb. yang akan dilapisi dengan tepung roti, biasanya dicelup dulu ke dalam tepung terigu sebelum dicelup ke telur dan akhirnya ke tepung roti. Tujuannya agar lapisan telur dan tepung roti melekat lebih baik pada ikan/udang/ayam/daging/kroket tsb.
    Loyang kue yang akan dipakai, biasanya setelah diulas tipis dengan margarin juga ditaburi dengan tepung terigu untuk mencegah kue melekat pada loyang. Tepung terigu itu hendaknya tipis saja. Kelebihan tepung terigu biasanya dibuang
    dengan mengetuk-ngetukkan Loyang sebelum adonan kue dituang.
    Lapisan tepung terigu itu juga berfungsi sebagai “pegangan” bagi adonan kue yang naik saat dipanggang.
    Maka kini kita tahu mengapa tepung terigu si “serba bisa” ini amat penting bagi kerja kita di dapur

  • Resep Salad Juru Masak

    Resep Salad Juru Masak

    BAHAN :
    350 g pasta berbentuk kerang besar
    1 sendok makan minyak zaitun
    1 wortel sedang
    1 paprika hijau kecil
    125 g irisan ham
    270 g biji jagung kaleng, tiriskan
    2 sendok makan krim masam
    1/2 cangkir French dressing
    CARA MEMBUAT SALAD JURU MASAK :
    1. Masak pasta sampai lunak, bilas dengan air dingin, tiriskan lagi.
    Taruh dalam mangkuk dan campur dengan minyak zaitun.
    2. Potong wortel menjadi dua, lalu iris tipis memanjang. Iris paprika dan hamnya.
    Campur wortel, paprika, jagung, dan pasta.
    3. Kocok krim dan bumbu dalam botol bertutup rapat. Siram salad dengan dressing
    Catatan:
    Ganti ayam dengan daging kalkun, jika diinginkan.

    Persiapan: 15 menit
    Waktu masak: –
    Hidangan: 6 orang

  • Resep Salad Pasta

    Resep Salad Pasta

    BAHAN :
    350 g pasta berbentuk kerang besar
    1 sendok makan minyak zaitun
    1 wortel sedang
    1 paprika hijau kecil
    125 g irisan ham
    270 g biji jagung kaleng, tiriskan
    2 sendok makan krim masam
    1/2 cangkir French dressing
    CARA MEMBUAT SALAD PASTA :
    1. Masak pasta sampai lunak, bilas dengan air dingin, tiriskan lagi.
    Taruh dalam mangkuk dan campur dengan minyak zaitun.
    2. Potong wortel menjadi dua, lalu iris tipis memanjang. Iris paprika dan hamnya.
    Campur wortel, paprika, jagung, dan pasta.
    3. Kocok krim dan bumbu dalam botol bertutup rapat. Siram salad dengan dressing

    Catatan:
    Untuk menghemat waktu, masak pasta sebelumnya dan simpan dalam lemari es.
    Manfaatkan sisa makanan seperti daging ayam yang dingin, kalkun, ikan, salami, keju atau sayuran untuk salad ini.

    Persiapan: 20 menit
    Waktu masak: 10 menit
    Hidangan: 8 orang

  • Resep Spicy Oven Fried Chicken

    Resep Spicy Oven Fried Chicken

    BAHAN :
    80 ml susu cair
    2 sdt vinegar atau jus lemon
    20 ml minyak zaitun
    2 sdt mustard (pasta)
    1/2 sdt bawang putih parut
    1/2 sdt garam
    1/4 sdt merica bubuk
    1/2 buah (50 g) bawang bombai, potong membujur
    4 potong (450 g) paha ayam
    PELAPIS :
    60 g tepung panir
    20 g keju parmesan parut
    2 sdm tepung terigu
    2 sdt thyme bubuk
    1 sdm peterseli cincang
    1/4 sdt paprika bubuk
    1/4sdt cabai bubuk
    1/2 sdt garam
    1 1/2 sdm mentega tawar, lelehkan
    PERALATAN KHUSUS :
    Roasting pan atau loyang persegi, rak kawat
    CARA MEMBUAT SPICY OVEN FRIED CHICKEN :
    • Merendam: campur susu dan vinegar, diamkan selama 5 menit hingga susu agak meringkil. Taruh rak kawat di atas roasting pan atau loyang.
    • Aduk susu dengan semua bahan kecuali bawang bombai dan ayam. Setelah rata, masukkan ayam dan bawang bombai. Tutup, simpan dalam lemari es sedikitnya 5 jam atau sampai satu hari penuh. Balik-balik ayam beberapa kali. Angkat ayam dan tiriskan. Paling enak mulai merendam pagi hari untuk makan malam atau semalam sebelumnya untuk makan siang.
    • Pelapis: campur semua bahan pelapis dalam mangkuk. Masukkan ayam ke dalam pelapis, balik-balik sampai semua bagian terselimuti dengan tepung panir. Tata di atas rak kawat yang telah disiapkan, bagian berkulit di atas. Diamkan selama 30 menit agar tepung panir tidak lepas.
    • Memanggang: panaskan oven hingga 200 °C. Basahi ayam dengan mentega leleh. Panggang hingga matang selama 50 menit, sambil dibalik sekali. Sajikan hangat atau panas.
    ————————–
    Info nutrisi per porsi
    Energi: 536,8 kalori
    Lemak: 40,3 g
    Kolesterol: 89 mg
    Serat: 1 g
    —————
    Tip sehat :
    Jika Anda ingin mengurangi lemak, kelupas dan buang kulit ayam serta pakai susu rendah lemak.
    Tes kematangan:
    Tusuk ayam dengan menggunakan garpu atau tusuk gigi.
    Jika air yang keluar bening, artinya ayam sudah matang.
    Tapi, jika air yang keluar berwarna merah, tandanya ayam belum matang.