Tag: susu kental manis

  • Resep Heart Sandwich

    Resep Heart Sandwich

    COOKIES:
    BAHAN A:
    • 60 gr Filma Margarine
    • 55 gr Filma BOS
    • 1 butir kuning telur
    • 85 gr gula halus
    BAHAN B:
    • 125 gr tepung terigu protein sedang
    • 30 gr cokelat bubuk
    • 1 gr baking powder
    BAHAN C:
    • 1 sdt vanilla pasta
    CREAM FILLING:
    • 70 gr Filma BCF (*)
    • 240 gr gula halus
    • 20 gr susu kental manis
    • 1 sdt vanilla pasta
    CARA MAMBUAT HEART SANDWICH COOKIES:
    1. Kocok bahan A dan C hingga mengembang, tambahkan bahan B, aduk rata.
    2. Pipihkan adonan hingga ketebalan 3 mm, diamkan dalam freezer hingga mengeras. Cetak dengan cetakan hati, susun di atas Loyang datar yang telah dioles Filma margarin. Panggang dalam oven panas suhu 1800 C, selama 12 menit, angkat dan biarkan cookies dingin.
    3. Cream Filling: Kocok Filma BCF hingga mengembang, tambahkan gula halus, susu kental manis dan vanilla pasta. Kocok kembali hingga rata, tuang ke dalam plastic segitiga.
    4. Ambil sekeping cookies, semprotkan cream filling ditengahnya. Tutup dengan sekeping cookies lagi, biarkan filling mengeras. Simpan Heart Sandwich dalam toples, sajikan.

    *) FILMA BCF: Filma Baker’s Cream Fat

  • Resep Biscuit Smoothies Mix

    Resep Biscuit Smoothies Mix

    Anda dapat menikmati segarnya fresh cream, susu cair, susu kental manis yang diblender bersama es batu, yang dipadukan dengan biskuit. Hmmm…krenyes-krenyes kepingan biscuit terasa saat kita meneguknya.
    BAHAN:
    • 600 g es batu, hancurkan
    • 100 ml fresh cream
    • 150 ml susu cair
    • 150 ml susu kental manis
    • 75 ml symple syrup
    • 200 g biskuit oreo
    CARA MEMBUAT BISCUIT SMOOTHIES MIX:
    1. Proses dalam tabung blender es batu, fresh cream, susu cair, susu kental manis, dan symple syrup hingga lembut.
    2. Masukkan oreo dan proses sebentar agar biskuit tidak terlalu hancur.
    3. Sajikan.

    Hasil : 6 gelas

  • Resep Marie Oreo Choco Ball

    Resep Marie Oreo Choco Ball

    Ada lagi nich! Kreasi dari remahan biscuit. Yaitu remahan biscuit oreo dan biscuit marie. Dengan tambahan bahan lain, seperti susu kental manis, margarine, white cooking chocolate, dan sprinkle warna-warni sebagai balutan pemanis penampilan. Penasaran, bagaimana membuatnya? Simak resep berikut.
    BAHAN:
    • 100 gr biscuit Marie, haluskan dalam blender
    • 75 gr Oreo crumb, haluskan dalam blender
    • 50 gr margarin, lelehkan
    • 100 ml susu kental manis
    BALUTAN:
    • 100 gr white cooking chocolate, lelehkan
    • 50 gr sprinkle warna-warni
    CARA MEMBUAT MARIE OREO CHOCO BALL:
    1. Campur biscuit Marie, Oreo, margarin dan susu kental manis, aduk rata
    2. Bentuk bola-bola ukuran sedang, lakukan hingga adonan habis
    3. Susun adonan di atas rak stainless steel, siram dengan lelehan white cooking chocolate.
    Taburi dengan sprinkle, diamkan hingga cokelat membeku
    4. Marie Oreo Choco Ball siap disajikan

    Untuk 20 Buah

  • Resep Bolu Sakura

    Resep Bolu Sakura

    Membuat bolu sakura sama halnya dengan membuat kue bolu. Yang membedakan adalah pada bentuk/hasil cetakkannya. Untuk bolu sakura menggunakan cetakan bentuk sakura. Bahan, resep, dan cara membuatnya ada dalam resep berikut.
    BAHAN:
    BAHAN BOLU:
    • 4 butir telor ayam
    • 100 g gula pasir
    •200 g tepung terigu
    • 50 g mentega, cairkan
    • 3 sdm susu kental manis
    • 1 sdt bumbu spekuk
    • 1 sdt soda kue
    • 1/4 sdt garam
    BAHAN KARAMEL:
    • 150 g gula pasir
    • 150 ml air panas
    CARA MEMBUAT BOLU SAKURA:
    1. Panaskan gula pasir sampai meleleh dan berwarna cokelat, tuangi air dan aduk rata. Masak hingga mendidih, angkat dan dinginkan.
    2. Setelah dingin campur dengan 3 sdm susu kental manis dan mentega cair, sisihkan.
    3. Ayak jadi satu tepung terigu, soda kue, bumbu spekuk dan garam, sisihkan. Kocok telur dan gula sampai mengembang dan putih. Tambahkan campuran tepung terigu, aduk rata dengan sendok kayu. Terakhir masukkan campuran bahan karamel. Aduk kembali hingga rata.
    4. Tuang adonan kedalam cetakan yang sudah dioles mentega.
    5. Kukus dalam, dandang panas selama 20 menit. Angkat.

  • Resep Puding Gula Mertua

    Resep Puding Gula Mertua

    Adalah, puding yang dibuat dengan berbahan agar-gara putih, santan, gula merah, susu kental manis, garam, dan daun pandan sebagai pewangi aroma. Cara membuatnya ada dalam resep berikut.
    BAHAN:
    – 2 bks agar-agar putih bubuk
    – 1500 ml santan ( dari 1 butir kelapa kecil )
    – 500 gr gula merah ( cairkan dengan 100mI air, saring agar bersih dari ampas gula)
    – 5 sdm susu kental manis.
    – 1/2 sdt garam
    – 2 lembar daun pandan (untuk menambah wangi aroma puding).
    CARA MEMBUAT PUDING GULA MERTUA:
    1. Campur semua bahan, rebus sambil diaduk aduk perlahan.
    2. Merebusnya tidak perlu sampai mendidih, cukup sampai timbul gelembung-gelembung kecil,
    matikan api, aduk terus + 5 menit ( sampai uap hilang ).
    3. Masukkan ke dalam cetakan sesuai selera. Lapisan santan akan terpisah dgn sendirinya pada saat puding mengeras,
    Sehingga terlihat seperti puding berlapis dengan sekali tuang. Selamat mencoba.

  • Resep Sandwich Strawberry

    Resep Sandwich Strawberry

    Sandwich, menu praktis dan sehat untuk sarapan. Dengan bahan utama roti baguette. Dan bahan tambahan lain, yaitu; potongan buah kiwi, buah strawberry, dan juga selai strawberry. Mari awali aktifitas Anda dengan sarapan yang sehat, bergizi, dan tidak membuat Anda cepat mengantuk di tempat kerja Anda.
    BAHAN:
    • 4 lembar roti gandum. Buang kulitnya
    • 100 gr strawberry segar
    • 50 ml madu
    • 50 ml susu kental manis
    CARA MEMBUAT SANDWICH STRAWBERRY:
    1. Potong- potong buah strawberry bentuk memanjang, campur dengan madu dan susu kental manis sambil diaduk perlahan hingga rata
    2. Ambil satu lembar roti gandum, isi dengan campuran buah strawberry di bagian tengah. Tutup dengan selembar roti lain
    3. Potong sandwich menjadi dua bagian berbentuk segi tiga
    4. Sandwich Strawberry siap disajikan

    Untuk 4 Porsi

  • Resep Fruit Sauce

    Resep Fruit Sauce

    BAHAN:
    • 100 gr Mayonais Mamasuka
    • 40 gr susu kental manis
    • 1 sdm air jeruk lemon
    • Keju parut secukupnya
    PELENGKAP:
    • 5 buah strawberry segar, potong-potong
    • ½ buah apel malang, potong-potong
    • 1 sdm jeruk mandarin kalengan, potong-potong
    • 2 lembar daun selada
    • Keju parut secukupnya
    CARA MEMBUAT FRUIT SAUCE:
    1. ADuk rata semua bahan saus di dalam mangkuk, sisihkan.
    2. Tuang buah-buahan ke dalam mangkuk saji yang telah dialasi daun selada, siram dengan sauce.
    Taburi parutan keju, sajikan

  • Resep Cake Ayu Ketan Hitam

    Resep Cake Ayu Ketan Hitam

    BAHAN:
    • 4 butir telur ayam
    • 250 gr gula pasir
    • 225 tepung ketan hitam, sangrai
    • 1/2 gelas susu kental manis
    • 200 ml santan kental
    • 1 sdt cake emulsifier Koepoe-koepoe
    • 150 gr minyak goreng Filma
    • 1 bungkus vanili bubuk
    • 1 butir daging kelapa muda
    HIASAN:
    • Cherry merah
    • Cherry hijau
    • Daun mint
    CARA MEMBUAT CAKE AYU KETAN HITAM:
    1. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Tambahkan cake emulsifier, kocok kembali hingga berwarna putih dan kental. Tuang susu dan santan kental sedikit demi sedikit, sambil terus dikocok dengan mixer berkecepatan sedang, Tambahkan tepung ketan dan minyak goreng secara berselang seling, sambil terus diaduk hingga rata.
    2. Tuang adonan ke dalam loyang plastik yang telah diolesi margarin. Kukus selama 30 menit, angkat
    3. Keluarkan cake dari dalam loyang, dinginkan. Potong sesuai selera, lalu susun di atas piring saji. Tambahkan kelapa muda
    4. Sajikan Cake Ayu Ketan Hitam dengan hiasan dengan cherry merah, cherry hijau dan daun mint

    Untuk 8 potong

  • Resep Crispy Puff Mushroom

    Resep Crispy Puff Mushroom

    KULIT:
    • 300 gram tepung terigu protein sedang (segitiga)
    • 675 ml air
    • 3 butir telur, kocok lepas
    • 3/4 sdt garam
    • 1 1/2 sdm Margarin FORVITA, Ielehkan
    ISI:
    • 1/2 sdm Margarin FORVITA, untuk menumis
    • 1/2 buah bawang bombai, cincang halus
    • 200 gram fillet dada ayam, potong dadu
    • 100 gram jamur kancing, iris tipis
    • 1/4 sdt garam
    • 1 sdt merica bubuk
    • 150 gram thousand island
    • 3 sdm susu kental manis
    PELAPIS:
    • 3 butir telur, kocok lepas
    • 200 gram tepung roti mix
    CARA MEMBUAT CRISPY PUFF MUSHROOM:
    1. Kulit: campur dan aduk rata semua bahan hingga licin.
    2. Buat dadar tipis dari adonan kulit, sisihkan.
    3. Isi: panaskan margarin FORVITA, tumis bawang bombai hingga harum.
    4. Masukkan fillet ayam, masak hingga daging ayam berubah warna.
    5. Tambahkan jamur kancing, garam dan merica bubuk, aduk rata.
    6. Masak hingga matang. Angkat dan dinginkan.
    7. Campur isi dengan thousand island dan susu kental manis, aduk rata.
    8. Ambil selembar dadar, beri isi dan lipat segitiga.
    9. Celupkan dalam telur kocok dan gulingkan dalam tepung roti.
    10. Goreng dalam minyak panas dengan api sedan hingga kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.

  • Resep Es Pisang Genit

    Resep Es Pisang Genit

    BAHAN DADAR:
    • 3 sdm tepung terigu
    • 1 sdt garam
    • Air secukupnya
    ISI:
    • 1 pisang nangka matang
    • 2 sdm sekoteng
    • 2 sdm kolang kaling
    • 1 gelas belimbing air
    • Susu kental manis
    • Es batu
    • Sirup vanilli
    CARA MEMBUAT ES PISANG GENIT:
    1. Larutkan tepung terigu, beri garam secukupnya. Kemudian larutkan dengna air,aduk rata.
    2. Panaskan pandan dadar. Sisihkan.
    3. Sipakan dadar, lalu gulung bersama pisang dan potong menyerong.
    4. Masukkan es batu ke dalam gelas, lalu masukkan pisang, sekoteng kolang-kaling, sirup vanilli,
    lalu masukkan susu kental manis. Sajikan.

    Untuk 2 porsi