Tag: telur ayam

  • Resep Coklat Butter Cookies

    Resep Coklat Butter Cookies

    BAHAN :
    Mentega 100 gram
    Gula halus 100 gram
    Kuning telur 2 butir
    Tepung terigu 165 gram
    Coklat bubuk 35 gram
    CARA MEMBUATNYA :
    1.Kocok mentega, gula halus, kuning telur, masukkan tepung aduk dengan sendok kayu sampai rata benar.
    2.Adonan ini kita masukkan kedalam sem-protan kue kering,
    3.Cetak pada loyang yang telah diolesi mentega.
    4.Panggang sampai matang.

  • Resep Fu Yung Hai Tahu

    Resep Fu Yung Hai Tahu

    BAHAN :
    4 potong tahu
    5 butir telur ayam
    3 sendok makan kecap asin
    1/2 mangkok jamur basah
    1/4 mangkok jamur kering
    1 sendok makan tepung kanji
    1/4 mangkok air
    BUMBU :
    6 buah bawang merah
    1/4 sendok teh gula
    1/2 mangkok mentega
    Garam, vitsin secukupnya.
    CARA MEMASAK :
    1.Telur dikocok bersama rajangan bawang merah dan jamur (juga dirajang) sampai kental.
    2.Kemudian tambahkan kecap asin dan tahu yang sudah dipotong-potong, lalu gorenglah sesendok demi sesendok hingga kering.
    Buatlah saos dari
    1 sendok makan kanji
    1/4 mangkok air
    1/2 sendok teh gula
    Garam dan vitsin
    CARA MEMASAK :
    1.Semua bahan ditumis dengan 1/2 sendok teh makan men-tega.
    2.Saos disiramkan di atas gorengan yang telah diatur pada piring.

  • Resep Fu Yung Hai

    Resep Fu Yung Hai

    BAHAN :
    Segala macam sayuran dapat dibuat sayuran,
    misalnya : kol, buncis, wortel, taoge, cabe hijau, jamur dan lain-lain.
    Telur
    BUMBU :
    3 batang daun bawang merah
    Garam dan vitsin secukupnya.
    CARA MEMASAKNYA:
    1.Telur dikocok, sayuran (yang sudah dirajang/diiris-iris) direbus setengah matang. 2.Daun bawang merah dirajang halus.
    3.Campurkan bahan-bahan menjadi satu lalu gorenglah se sendok demi sesendok pada wajan dengan minyak yang panas hingga kering.
    4.Dihidangkan dengan saos.

  • Resep Bakso Menara

    Resep Bakso Menara

    BAHAN :
    5 buah tahu
    1 mangkok daging
    2 butir telur ayam
    3 sendok makan maizena 2 sendok makan mentega
    BUMBU :
    1 buah cabe merah
    2 siung bawang putih
    2 batang daun bawang merah
    2 batang kucai
    3 batang seledri, Garam dan vitsin secukupnya
    CARA MEMASAK :
    1.Daging dicincang halus dan tahu juga dilumatkan sampai halus.
    2.Telur dikocok, cabe rnerah dirajang halus demikian pula daun seledri dan daun bawang merah.
    3.Campurkan semua bahan menjadi masukkan ke loyang yang sebelumnya sudah diolesi mentega
    4. Kukus selama ±1 jam.
    5.Sesudah masak pindahkan ke piring saji dan siram dengan Saos Fu Yung Hai.
    (Saos Fu Yung Hai akan diterangkan pada jenis saos).
    6.Saat menyajikan bisa dihias dengan goreng kentang.
    Telur rebus dan irisan tomat.

  • Resep Sambal Goreng Telur

    Resep Sambal Goreng Telur

    BAHAN :
    3Butir telur rebus
    1-2mangkok santan kental
    BUMBU :
    6Buah bawang merah
    2Siung bawang putih
    5Buah cabe merah besar
    1/4 sendok teh asam
    1/2 sendok teh garam
    2Lembar daun salam
    1Potong laos
    1Batang sereh
    Vitsin secukupnya
    CARA MEMASAKNYA :
    1.Bawang merah dan bawang putih diiris tipis,kemiri dihaluskan, 2.Tumis dengan bumbu-bumbu lainnya dengan sedikit minyak, 3.Kemudian tuangkan santan kental.
    4.Telur rebus dikupas kemudian digoreng dan dimasukkan sekali. 5.Tunggu sampai mendidih dan agak kering (kuahnya tinggal
    sedikit). Jangan lupa vitsinnya.

  • Resep Otak Otak (Makassar)

    1. BAHAN

    1) Ikan kakap 1 ekor
    2) Telur ayam 3 butir
    3) Daun pisang secukupnya

    2. BUMBU

    1) Bawang merah 15 buah
    2) Jeruk nipis 2 buah
    3) Bawang putih 3 siung
    4) Daun bawang 3 lembar
    5) Lada 15 biji
    6) Garam secukupnya
    7) Santan kental ½ gelas

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Ikan dibersihkan, dipukul-pukul sampai lembek, dibelah dua, dibuangi tulang tengah, dagingnya dikorek dengan sendok.
    2) Dicampur garam tumbuk sampai halus betul.
    3) Lada, bawang merah, bawang putih ditumbuk satu persatu sampai halus dan dicampurkan pada ikan.
    4) Diaduk sampai rata, ditambahkan telur, santan dan daun bawang.
    5) Dibungkusi daun pisang muda á 4 sendok makan.
    6) Dikukus sampai masak, lalu dibakar dalam oven.

  • Resep Otak Otak Udang (Wonosobo)

    1. BAHAN

    1) Udang ½ ons
    2) Kelapa muda ¼ butir
    3) Kelapa tua ½ butir
    4) Telur ayam 1 butir
    5) Daun pisang secukupnya

    2. BUMBU

    1) Kemiri 4 biji
    2) Daun bawang 1 ikat kecil
    3) Kencur ¼ rsj
    4) Gula merah 1 sendok teh
    5) Garam 1 sendok teh

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Udang dibuangi kulitnya, dicuci lalu dihaluskan bersama parutan kelapa muda.
    2) Kelapa yang tua dibuat santan 1 mangkok.
    3) Daun bawang diiris, bumbu-bumbu dihaluskan.
    4) Semua dicampur menjadi satu, ditambah telur, diaduk rata.
    5) Dibungkusi daun pisang, tiap bungkusan diberi santan secukupnya.
    6) Dikukus sampai masak.

  • Resep Otak Otak Pipih (Banjarmasin)

    1. BAHAN

    1) Ikan pipih 1 kg
    2) Telur ayam 2 butir
    3) Kelapa parut 1 gelas
    4) Santan kental 1 gelas
    5) Minyak goreng 1½ gelas

    2. BUMBU

    1) Bawang merah 5 buah
    2) Laos ½ rsj
    3) Bawang putih 3 siung
    4) Kunyit ½ rsj
    5) Kemiri 3 biji
    6) Gula pasir 1 sendok teh
    7) Ketumbar 1 sendok teh
    8) Garam 1 sendok makan

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Ikan dibersihkan, dicuci, dibuangi tulang-tulangnya.
    2) Bumbu-bumbu dihaluskan kecuali kunyit, laos dimemarkan.
    3) Kelapa parut digongseng sampai kuning, dihaluskan.
    4) Daging ikan dihaluskan, dicampur dengan bumbu-bumbu dan kelapa gongseng.
    5) Dimasukkan telur, santan dituangkan sedikit demi sedikit diaduk sampai rata.
    6) Dibentuk bulat panjang yang sedang besarnya.
    7) Digoreng dalam minyak yang panas.

  • Resep Pallu Kesang (Makassar)

    1. BAHAN

    1) Ikan tinumbu 1 ekor
    2) Laksa rebus 1 ons
    3) Kentang rebus ½ kg
    4) Telur ayam 3 butir
    5) Air 1 liter

    2. BUMBU

    1) Bawang goreng 1 sendok makan
    2) Lada 1 sendok teh
    3) Garam 1 sendok makan

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Ikan dicuci bersih diambil dagingnya dengan cara mengikis dengan pisau. Dilumatkan (dihaluskan) dalam cobek, diberi garam dan lada.
    2) Telur ayam dicampurkan hingga rata, dibentuk bulat-bulat seperti kelereng.
    3) Air dijerangkan hingga mendidih, diberi garam dan lada.
    4) Bulatan-bulatan daging ikan dimasukkan, direbus hingga masak.
    5) kentang rebus dikupas, dipotong-potong menjadi empat, dimasukkan kedalam mangkok sup.
    6) Laksa rebus dimasukkan pula, kemudian telur rebus yang dipotong bundar-bundar.
    7) Dituang dalam mangkok sop, ditaburi bawang goreng.

  • Resep Labu Air Isi Bakso

    1. BAHAN

    1) Juhi ½ kg
    2) Daging babi ¼ kg
    3) Telur ayam 3 butir
    4) Labu air 1 buah

    2. BUMBU

    1) Bawang merah 6 buah
    2) Minyak babi 1 sendok makan
    3) Bawang putih 10 siung
    4) Garam secukupnya
    5) Lada halus 1 sendok teh

    3. CARA PEMBUATAN

    1) Daging babi dicincang halus.
    2) Juhi dipotong kecil-kecil.
    3) Bawang merah diiris lalu digoreng.
    4) Bawang putih ditumbuk halus.
    5) Labu air dikupas kulitnya, dicuci bersih, dibelah dua dan dibuangi bijinya.
    6) Daging babi dicampur dengan juhi yang sudah halus diberi lada, garam, gorengan bawang merah, bawang putih dan telur.
    7) Diaduk sampai rata dan diisikan kedalam labu.
    8) Sesudah itu dikukus sampai matang.

    Keterangan :
    Boleh dimakan dengan kecap dan lombok rawit.