Tag: VARIASI PANCAKE

  • Resep Pancake Durian Choco

    Resep Pancake Durian Choco

    Dengan tambahan bahan yaitu pasta cokelat untuk adonan kulit, menjadikan kreasi dan varian pancake lebih beragam. Rasa cokelat kulit pancake yang berpadu dengan rasa daging durian dan whipping cream, membuat kita makin asyik menikmati pancake yang satu ini, pancake durian choco. Berikut bahan dan cara membuatnya.
    ADONAN KULIT:
    • 500 gr tepung terigu Segitiga Biru
    • 1/2 sdt garam
    • 150 gula pasir
    • 2 sdm margarin, lelehkan
    • 6 butir telur ayam, kocok lepas
    • 1 liter susu cair
    • 1 sdt pasta cokelat
    ISIAN:
    • 1 liter whipping cream
    • 1,15 kg daging buah durian
    CARA MEMBUAT PANCAKE DURIAN CHOCO:
    1. Whip Cream: Kocok whipping cream hingga mengental, simpan dalam lemari es
    2. Kulit Pancake Durian:
    Kocok tepung terigu, garam, guta pasir dan telur menggunakan mixer kecepatan sedang. Tambahkan susu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok hingga rata. Masukkan margarin dan pewarna cokelat, aduk rata. Diamkan adonan beberapa saat supaya rileks
    3. Panaskan pan anti lengket diameter 24 cm yang telah diolesi sedikit margarin. Tuang 1 sendok sayur adonan, ratakan hingga berbentuk dadar tipis. Panggang hingga kulit 3/ matang, angkat
    4. Hamparkan kutit pancake dalam kotak mika kecil, isi dengan 45 gr whipping cream dan 45 gr daging buah durian, lipat seperti amplop sambil ditekan perlahan hingga berbentuk kotak sesuai kotak mika. Simpan dalam freezer hingga mengeras
    5. Sajikan Pancake Durian Choco selagi dingin

    Untuk 25 Buah

  • Resep Pancake Durian Blueberry

    Resep Pancake Durian Blueberry

    Adalah kreasi pancake durian dengan kulitnya yang berasa blueberry. Jadi tidak hanya bagian isi dari pancake bisa kita variasikan. Dari kulit pancakenya pun kita bisa mencoba varian baru kulit pancake durian. Resep lengkapnya, ada di sini.
    BAHAN:
    • 1 resep adonan dasar kulit pancake
    • 1 sdt selai blueberry
    ISIAN:
    • 100 gr whipping cream siap pakai
    • 300 gr daging durian
    CARA MEMBUAT PANCAKE DURIAN BLUEBERRY:
    1. Campur adonan kulit pancake dengan selai blueberry sambil diaduk rata, sisihkan
    2. Panaskan pan multi creepers berdiameter 20 cm, celup punggung pan ke dalam adonan secara mengambang. Panggang di atas api kecil hingga matang, angkat dan sisihkan. Lakukan hingga adonan kulit habis
    3. Ambil setembar kutit pancake, oles bagian tengahnya dengan whipping cream dan daging durian, lipat sisi kulit berbentuk segi tiga. Diamkan datam freezer atau lemari es
    4. Sajikan Pancake Durian Blueberry selagi dingin

    Untuk 5-6 Buah

  • Resep Pancake Strawberry Durian

    Resep Pancake Strawberry Durian

    Perpaduan daging buah durian dan strawberry sebagai bahan isian pancake merupakan salah satu variasi pancake. Anda juga bisa menambahkan pancake strawberry durian ini , sebagai varian pancake dalam usaha kue Anda. Berikut resepnya.
    BAHAN:
    • 1 resep adonan dasar kulit pancake
    • Pewarna merah rose, secukupnya
    • Pewarna ungu, secukupnya
    BAHAN ISI:
    • kulit 300 gr daging buah durian
    • 100 gr whipped cream siap pakai
    • 50 gr strawberry, iris kecil memanjang
    CARA MEMBUAT PANCAKE STRAWBERRY DURIAN:
    1. Bagi adonan menjadi 3 bagian, campur 2 bagian dengan pewarna merah rose dan ungu,
    dan 1 bagian dibiarkan plain.
    2. Panaskan pan anti tengket diameter 20 cm, tuang adonan sebanyak 1 sendok sayur sambil diratakan hingga berbentuk dadar tipis. Panggang hingga matang, angkat. Lakukan hingga adonan habis
    3. Ambil setembar kulit pancake, isi bagian tengahnya dengan whipped cream, daging buah durian dan potongan strawberry. Lipat pancake membentuk kotak.takukan hingga adonan habis
    4. Simpan Pancake Strawberry Durian datam freezer setama kurang tebih 1 jam hingga mengeras. Pancake Strawberry Durian siap dijual

    Untuk 5-6 Buah

  • Resep Pancake Ice Cream

    Resep Pancake Ice Cream

    BAHAN:
    • 150 gram tepung terigu
    • 50 ml susu cair
    • 2 sdm gula pasir
    • ½ sdt garam
    • 1 bks vanili bubuk
    • 1 sdm margarin
    • Ice cream vanilla secukupnya.
    • Selai stroberi secukuprtya
    PELENGKAP:
    • Biskuit cokelat secukupnya
    • Kue astor secukupnya
    CARA MEMBUAT PANCAKE ICE CREAM:
    1. Campurkan tepung terigu, susu cair, gula pasir, garam, dan vanili bubuk. Aduk rata. Diamkan adonan selama 15 menit.
    2. Panaskan margarine menggunakan wajan antilengket. Ambil sedikit adonan untuk dibuat dadar menjadi pancake.
    3. Siapkan piring, lipat pancake, kemudian berikan ice cream vanilla dan siram dengan selai stroberi.
    4. Sajikan dengan biscuit cokelat dan kue astor.