Category: Resep Masakan

  • Resep Spagetti Bolognaise

    BAHAN-BAHAN:
    PASTA:
    – 227 gram spaghetti
    – 1 sendok teh garam
    – 2 sendok makan minyak
    SAUS:
    – 200 gram daging sapi, cincang
    – 100 gram bawang bombay, cincang
    – 300 gram tomat, seduh air mendidih, kupas, cincang
    – 1 buah wortel, cincang halus
    – 1 siung bawang putih, memarkan
    – 2 sendok makan pasta tomat
    – 100 cc air
    – 1 sendok teh garam
    – 1 sendok teh gula pasir
    – 1/2 sendok teh basil
    – 1/2 sendok teh oregano
    – 2 sendok makan keju parmesan
    CARA MEMBUAT SPAGETTI BOLOGNAISE:
    1. Pasta: didihkan air yang banyak, lalu tambahkan garam dan minyak.
    2. Masukkan spaghetti, rebus sampai matang dan lunak kira-kira 15 menit, sambil sekali-sekali diaduk,
    lalu angkat, tiriskan.
    3. Saus: tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu, lalu masukkan tomat dan wortel,
    aduk sampai layu.
    4. Masukkan daging sapi, aduk sampai berubah warna, lalu tuangi air, aduk rata.
    5. Masukkan pasta tomat, masak sampai matang dan mengental.
    6. Tambahkan garam, gula, basil, dan oregano, aduk rata.
    7. Taruh pasta di atas piring, tuangi dengan sausnya, dan taburi atasnya dengan sebagian keju parmesan.
    Untuk 5 orang.

  • Resep Daging Gepuk (Bekas Semur)

    Resep Daging Gepuk (Bekas Semur)

    BAHAN:
    500 gr Daging sapi sisa semur
    2 sdt Ketumbar bubuk
    4 Ibr Daun Jeruk, iris tipis
    3 cm Lengkuas merah, tumbuk halus
    CARA MEMBUAT DAGING GEPUK (BEKAS SEMUR):
    • Memarkan daging. namun jangan sampai hancur
    • Bubuhi dengan ketumbar dan lengkuas, rendam hingga satu jam
    • Goreng dengan minyak panas, lalu sajikan dengan sambal terasi.

  • Resep Pempek Palembang

    Resep Pempek Palembang

    BAHAN PEMPEK:
    500 gram daging ikan tengiri
    500 gram tepung kanji
    1/2 sendok makan garam
    4 butir telur (untuk jenis kapal selam)
    1/2 sendok teh bumbu penyedap
    75 cc air
    100 gram ebi
    250 cc air, dipanaskan
    500 gram mi basah
    2 liter air
    50 gram soun
    250 cc air, dipanaskan
    2 buah timun
    SAUS ASAM:
    150 gram asam
    1500 cc air
    50 gram bawang putih
    1 1/2 sendok makan garam
    250 gram gula merah
    75 gram cabai rawit
    CARA MEMBUAT PEMPEK PALEMBANG:
    1.Pempek: campur gilingan daging ikan belida/tengiri,
    tepung kanji, garam, dan bumbu penyedap, aduk rata,
    lalu tuangi air sedikit-sedikit sambil diuleni hingga adonan
    dapat dibentuk dan tidak melekat di tangan, bagi
    adonan menjadi 3 bagian, sisihkan.
    2.Jenis lenjeran: adonan dibentuk bulat panjang, bergaris
    tengah 2,5 cm dan panjang 10 cm, lalu masukkan
    dalam air mendidih, rebus hingga matang, angkat.
    3. Jenis adaan: tambahkan irisan daun bawang secukupnya,
    aduk rata, lalu adonan dibentuk bulat seperti bola
    pingpong, masukkan dalam air mendidih, rebus hingga
    matang, angkat
    4. Jenis kapal selam: pipihkan adonan untuk membentuk
    kantong dengan dinding setebal 0,5 cm, lalu tuangkan
    sebagian telur kocok ke dalamnya melalui wadah yang
    bercorong agar tidak menyentuh bagian atas adonan.
    Lekatkan kantong hati-hati, jaga agartelurtidak keluar,
    lalu masukkan dalam air mendidih, rebus hingga matang, angkat.
    5. Setelah semuanya siap, goreng pempek dalam minyak panas hingga kecoklatan, angkat.
    6. Mi basah: didihkan air, lalu masukkan mi basah, aduk dengan sumpit hingga mendidih dan matang, angkat,
    tiriskan.
    7. Soun: rendam soun dengan air panas hingga lunak, tiriskan.
    8. Ebi bubuk: rendam ebi dalam air panas selama 15 menit,
    angkat, tiriskan, lalu haluskan dan sangrai hingga kering.
    9. Timun: buang ujung-ujungnya, belah jadi 2, korek bijinya
    keluar, lalu potong berbentuk dadu kecil.
    10.Saus asam: didihkan air, masukkan asam dan gula merah,
    masak hingga larut, lalu saring.
    11. Haluskan cabai rawit, bawang putih, dan garam, masukkan
    dalam larutan asam tadi, lalu didihkan hingga bumbu
    matang.
    12. Biasanya pempek disajikan bersama-sama dengan mi .
    basah, soun, ebi bubuk, timun, dan saus asam.

  • Resep Udang Telur Masak Kare

    Resep Udang Telur Masak Kare

    BAHAN:
    6 ekor udang ukuran sedang, belah punggung, cuci bersih
    10 butir telur puyuh, rebus, kupas, dan goreng hingga kekuningan
    3 buah cabai hijau, iris serong
    250 ml santan
    1 lembar daun salam
    1 batang serai, memarkan
    1 sdt garam
    1 sdt gula pasir
    1/2 sdt bubuk penyedap
    1 sdm bumbu kari instan
    2 sdm minyak goreng
    BUMBU HALUS:
    5 buah bawang merah
    4 siung bawang putih
    3 buah cabai merah
    2 cm kunyit, bakar
    1 sdt ketumbar, sangrai
    1/2 sdt pala bubuk
    1/2 sdt jinten
    2 butir kemiri
    CARA MEMBUAT UDANG TELUR MASAK KARE:
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu kari instan, masukkan udang,
    masak hingga berubah warna.
    2. Tuangkan santan, tambahkan daun salam, serai, garam, gula pasir, dan bubuk penyedap.
    Aduk rata masak hingga mendidih.
    3. Masukkan telur puyuh, , masukkan cabai hijau, aduk rata, masak sebentar lalu angkat.
    4. Sajikan

    Hasil 3 porsi

  • Resep Otak-Otak Pelepah Jamur

    Resep Otak-Otak Pelepah Jamur

    BAHAN:
    300 gram daging ikan tengiri
    100 gram daging udang
    100 gram jamur merang dicincang kasar, tumis dengan cincangan
    Bawang putih dan garam
    1 sendok makan tepung sagu
    1 sendok makan daun sledri dicincang halus
    2 sendok makan gula pasir
    1/2 sendok teh garam
    1 sendok teh lada bubuk
    Pelepah daun kelapa secukupnya
    SAUS:
    5 sendok makan saus cabal
    1 sendok teh mustard
    1 sendok makan gula pasir
    1 sendok makan cuka
    1/2 sendok teh garam
    100 ml air hangat (matang)
    CARA MEMBUAT OTAK-OTAK PELEPAH JAMUR:
    1. Campur daging ikan, daging udang, tepung sagu,
    pasir, garam dan lada blender hingga kalis (tidak lengket).
    2. Campur kembali dengan jamur dan daun sledri,kembali hingga tercampur rata.
    3. Potong pelepah kelapa sepanjang 20 cm kemudian letakkan 1 sendok makan adonan ditengahnya.
    4. Kemudian gapit kembali dengan pelepah kelapa berikutnya,satukan ujung-ujungnya dan semai.
    5. Bakar otak-otak pelepah hingga cukup matang, hidangkan dengan saus.
    CARA MEMBUAT SAUS:
    Campur semua bahan aduk hingga rata benar dan sajikan.

  • Resep Simple Spaghetti

    Resep Simple Spaghetti

    BAHAN-BAHAN:
    – Spaghetti (bisa diganti pasta lainnya/kepepetnya bisa indomie)
    – Daging sapi giling
    – Sosis sapi
    – Jamur kancing
    – Tomat (dicincang halus)
    – Saus Tomat
    – Bawang bombay & bawang putih (diiris halus)
    – Garam, gula, merica
    – Penyedap Rasa
    – Daun Peterseli (diiris halus)
    – Keju cheddar (diparut)
    – Minyak
    – Mentega
    – Air
    CARA MEMBUAT SIMPLE SPAGHETTI:
    1. Rebus Spaghetti dalam air mendidih yang sudah dimasukkan 1 sendok makan minyak. Angkat, tiriskan.
    2. Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum.
    3. Masukkan daging giling,masak hingga berubah warna lalu tomat cincang, saus tomat, garam, gula, merica, penyedap rasa.
    4. Masukkan sosis dan jamur, masak hingga matang.
    5. Hidangkan spaghetti dengan sausnya, ditaburi daun peterseli cincang dan keju parut.

  • Resep Udang Selimut Kelapa

    Resep Udang Selimut Kelapa

    BAHAN:
    6 ekor udang pancet, belah punggung dan cuci dibawah air mengalir
    1 sdm air jeruk nipisMinyak untuk menggoreng
    1 butir telur kocok lepas
    BUMBU PERENDAM:
    1 sdm kecap manis
    1 sdt jahe cincang
    1 sdt minyak wijen
    1 sdt saus tiram
    1/2 sdt merica bubuk hitam
    1/2 sdt garam
    PELAPIS:
    100 gram tepung terigu
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica bubuk
    1/2 butir telur, kocok lepas
    Air secukupnya
    150 gram kelapa parut
    1 butir telur, kocok rata (untuk pencelup)
    CARA MEMBUAT UDANG SELIMUT KELAPA:
    1. Lumuri udang dengan air jeruk nipis. Campur semua bumbu perendam, aduk rata. Rendam udang dengan
    bumbu perendam selama 15 menit.
    2. Campur tepung terigu, garam dan merica bubuk, lalu tuangkan air sambil diaduk hingga cukup kekentalanya,
    lalu tuang 1/2 butir telur. Aduk hingga rata.
    3. Celupkan badan udang kedalam adonan tepung, sisakan ekornya, lalu gulingkan ke kelapa parut, tekan-tekan agar kelapa dapat menempel. Simpan dalam lemari es selama 20 menit.
    4. Panaskan minyak. celupkan udang kedalam kocokan telur, lalu goreng dalam minyak banyak sampai matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
    5. Sajikan dengan saus sambal.

    Hasil 6 porsi

  • Resep Soto Tengiri Jambi

    Resep Soto Tengiri Jambi

    BAHAN:
    350 gram daging ikan tengiri, dihaluskan
    ½ sendok teh merica bubuk
    1 1/4 sendok teh garam
    2 batang serai, dimemarkan
    4 lembar daun jeruk
    1.400 ml kaldu ikan
    1 sendok teh gula pasir
    2 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU (dihaluskan):
    2 sendok makan bawang putih goreng
    1/4 sendok teh merica
    2 1/2 sendok teh garam
    3 butir kemiri, digoreng
    2 cm kunyit, dibakar
    CARA MEMBUAT SOTO TENGIRI JAMBI:
    1. Campur daging ikan, merica, dan garam, aduk rata. Bentuk
    bulatan sebesar kelereng.
    2. Panaskan kaldu hingga mendidih. Masukkan bola daging
    ikan. Biarkan mengapung di permukaan.
    3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
    tambahkan serai, gula pasir, daun daun jeruk. Aduk hingga layu.
    Tuang ke dalam kaldu mendidih. Didihkan kembali.

    Catatan: untuk 6 porsi.

  • Resep Ikan Kakap Kuah Pedas

    Resep Ikan Kakap Kuah Pedas

    BAHAN:
    250 gram fillet ikan kakap merah, potong-potong
    1 sdm air jeruk nipis
    400 ml santan
    6 buah cabai rawit.
    1 buah tomat hijau, belah empat
    1 batang serai, memarkan
    1 lembar daun salam
    2 cm asam kandis
    1 sdt garam
    1 sdt gula pasir
    1/2 sdt bubuk penyedap rasa
    2 sdm margarin
    BUMBU HALUS:
    5 buah cabai merah besar
    5 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    2 cm jahe
    1 cm kunyit, bakar sampai layu kupas bersih
    1 sdt ketumbar
    1/2 sdt jinten, sangrai
    1/2 sdt pala
    CARA MEMBUAT IKAN KAKAP KUAH PEDAS:
    1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
    2. Panaskan margarin, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam dan serai, aduk lalu tuang santan.
    3. Masukkan garam, gula pasir, asam kandis, kayu manis dan bubuk penyedap. Masak sambil diaduk.
    4. Setelah mendidih masukkan ikan, cabai rawit, dan tomat. Masak hingga mendidih kembali, lalu angkat.
    5. Sajikan hangat

    Hasil 3 porsi

    Tip: ikan kakap dimasak sebentar saja karena ikan mudah matang dan tetap segar.

  • Resep Croket Sambal Goreng Hati

    Resep Croket Sambal Goreng Hati

    BAHAN:
    500 gr Hati sisa sambel goreng
    200 gr Kentang, kukus dan haluskan
    2 siung Bawang putih. Cincang halus
    1/2 sdt Bubuk pala
    1/2 sdt Lada halus
    Garam secukupnya
    Tepung panir secukupnya
    1 butir Telur ayam
    CARA MEMBUAT CROKET SAMBAL GORENG HATI:
    • Giling hati sapi bekas sambal goreng sampai halus.
    • Campurkan dengatn kentang doan hati yang sudah halus, lalu beri lada, pala bubuk, bawang putih, dan garam, aduk sampai rata.
    • Cetak sesuai selera
    • Masukkan ke dalam tepung panir, lalu celupkan ke kocokan telur, gulingkan kembali ke tepung panir.
    • Goreng dalam minyak sedang panasnya hingga kuning kecoklatan.
    • Sajikan dengan sambal botolan atau cabe rawit.