Category: Resep Masakan

  • Resep Breslauer Steak

    Resep Breslauer Steak

    BAHAN:
    • 250 gr pasta spaghetti
    • 750 ml air untuk merebus
    • 500 gr daging sapi cincang
    • 100 gr daun bawang
    • 1 bh bawang bombay
    • 1/2 sdt garam
    • 1/4 sdt lada hitam, gerus kasar
    • 1/8 sdt pala bubuk
    • 50 gr mentega
    •125 gr jamur champignon
    • 100 ml kaldu ayam
    • 4 50 ml krim kental
    • Peterseli cincang untuk hiasan
    • 300 gr campuran sayuran beku siap pakai
    CARA MEMBUAT BRESLAUER STEAK:
    1. Didihkan air dengan api besar, lalu rebus pasta hingga matang dan mengembang. Angkat, tiriskan dan sisihkan. Daun bawang diiris halus dan lada ditumbuk kasar, sisihkan. Bawang bombay dikupas lalu dicincang halus, sisihkan. Jamur diiris tipis, sisihkan. Didihkan 500 ml air dengan api besar, lalu masukkan sayuran beku. Rebus selama 5 menit, angkat dan tiriskan, sisihkan. Siapkan wadah besar, masukkan daging cincang, daun bawang, bawang bombay, garam, lada hitam, dan pala bubuk. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata. Ambil 1 sdm adonan lalu bulatkan dan pipihkan sedikit seperti daging burger kecil.
    2. Panaskan mentega dengan api sedang, lalu goreng bola-bola daging hingga matang. Masak selama 5 menit untuk nap sisi. Tusuk bagian tengahnya untuk memastikan daging benar-benar matang. Angkat dan sisihkan.
    3. Sisakan 2 sdm sisa mentega dalam wajan bekas gorengan daging, panaskan dengan api sedang. Masukkan jamur iris, masak sambil diaduk hingga jamur berubah warna dan matang. Tuang kaldu ayam dan krim kental, teruskan memasak hingga mendidih, lalu kecilkan apinya. Masukkan daging matang ke dalam tumisan jamur, masak selama 15 menit tanpa ditutup. Angkat.
    4. Sajikan pasta di atas beberapa piring saji, lalu siramkan saus jamur dan daging sambil diratakan. Taburi dengan cincangan peterseli dan sayuran rebus. Sajikan segera selagi panas.
    TIPS:
    * Jika akan disajikan untuk anak-anak, sebaiknya daging cincang dibentuk bulat kecil seperti bakso, sehingga tidak sulit untuk menyantapnya.

    Porsi: 5 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 527,5 kal • Protein: 24,3 gr • Lemak: 24,3 gr • Karbohidrat: 48,2 gr

  • Resep Bratwurst Sandwiches With Onion Mustard

    Resep Bratwurst Sandwiches With Onion Mustard

    BAHAN:
    • 300 gr bawang bombay
    • 300 ml kaldu sapi
    • 3 sdm mustard Jerman
    • 2 sdt merica
    • 2 sdm margarin
    • 4 ptg sosis bratwurst
    • 4 ptg roti hot dog siap pakai
    CARA MEMBUAT BRATWURST SANDWICHES WITH ONION-MUSTARD:
    1. Bawang Bombay dikupas lalu diiris tipis bulat, sisihkan. Siapkan wajan Pemanggang daging, lalu panaskan dengan api sedang. Siapkan wajan anti lengket, olesi dengan sedikit margarin. Panaskan dengan api sedang, lalu tumis bawang bombay hingga harum dan warnanya berubah keemasan, kurang lebih selama 15 menit sambil terus diaduk. Tuang kaldu daging dan kecilkan apinya. Masak sambil sesekali diaduk selama 5 menit.
    2. Masukkan mustard dan merica, aduk-aduk rata. Bila terasa kurang, tambahkan sedikit garam ke dalam saus, lalu aduk hingga rata. Angkat dan sisihkan. Sementara itu, sosis dikerat melingkar dari atas ke bawah. Lalu panggang sambil dibolak balik selama 15 menit hingga berwarna kecokelatan dan matang di seluruh sisinya. Angkat dan sisihkan.
    3. Potong bagian tengah roti hot dog tetapi tidak sampai putus. Panaskan wajan anti lengket dengan api sedang, olesi dengan sedikit margarin, lalu taruh roti dengan telungkup. Panggang sebentar agar bagian dalam roti berwarna kcokelatan. Biarkan bagian luar tanpa dipanggang. Angkat, dan sisihkan.
    4. Isi bagian tengah roti hot dog panggang dengan sosis panggang, lalu tambahkan saus bawang bombay di bagian atas daging. Sajikan segera. Jika sosis terlalu besar, bisa disajikan dengan cara dibelah 2 memanjang.

    TIPS:
    * Sosis bratwurst adalah sosis Jerman yang ukurannya lebih besar dari sosis umumnya. Rasanya juga lebih smokey (rasa diasap).
    * Tambahkan daun selada keriting dan irisan tomat atau mentimun, agar hot dog lebih lezat dan segar.
    * Bungkus roti sosis dengan aluminium foil rapat-rapat jika ingin dibawa sebagai bekal. Jangan diberi saus tomat atau saus sambal agar roti tidak basah dan lembek

    • Porsi: 4 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 20 menit
    • Kalori: 727,8 kal • Protein: 23,6 gr • Lemak: 43,7 gr • Karbohidrat: 60,2 gr

  • Resep Apfel Kuchen

    Resep Apfel Kuchen

    BAHAN:
    •2 btr telur
    • 50 ml susu cair
    • 1 sdm ragi instant
    • 125 gr mentega
    • 60 gr gula kaster
    • 1/4 sdt garam
    • 1 buah jeruk lemon
    • 50 ml air hangat
    • 400 gr tepung terigu
    TOPPING:
    • 2 bh apel malang ukuran sedang
    • 75 gr gula pasir
    • 2 sdm panir roti
    • 4 sdm mentega
    CARA MEMBUAT APFEL KUCHEN:
    1. Telur dikocok lepas dan jeruk diparut kulitnya, sisihkan. Panaskan wajan dengan api sedang, lalu masukkan mentega. Masak hingga meleleh. Angkat dan sisihkan. Tuang susu ke dalam panci lalu panaskan dengan api sedang. Rebus sambil sesekali diaduk hingga beruap jangan mendidih. Angkat dan sisihkan. Siapkan wadah agak besar, masukkan ragi dan gula pasir, lalu tuang air hangat. Aduk-aduk hingga bahan larut. Tuang mentega leleh, susu hangat, garam, parutan kulit jeruk, dan kocokan telur. Adukaduk lagi hingga semua BAHAN: tercampur rata.
    2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk adonan licin dan padat. Usahakan mengaduk adonan dengan garpu atau spatula. Tambahkan tepung terigu bila adonan terlalu lengket. Setelah rata, pindahkan adonan ke wadah datar yang sudah ditaburi tepung terigu. Uleni adonan hingga kalis dan tidak lengket lagi. Bentuk bulat dan biarkan adonan selama 60 menit.
    3. Kempiskan adonan, bentuk bulat lagi, lalu diamkan selama 10 menit. Sementara itu siapkan loyang persegi atau bulat, olesi dengan sedikit mentega. Masukkan adonan ke dalamnya, lalu ratakan hingga ke bagian pinggirnya. Siapkan toppingnya.
    4. Topping: kupas apel, buang bijinya, lalu iris tipis bulat atau mengikuti juring. Susun irisan apel di atas adonan dalam loyang. Tuang mentega yang sudah dilelehkan ke atas apel. Lalu taburi dengan kayumanis bubuk, gula pasir, dan tepung panir roti. Biarkan selama 25 menit, lalu panggang dalam oven pada suhu 180° C selama 40 menit atau hingga matang berwarna kuning kecokelatan. Keluarkan dari oven dan biarkan beberapa saat sebelum dikeluarkan dari loyang. Potong-potong pai apel dan sajikan hangat dengan secangkir teh panas.

    • Porsi: 12 porsi
    • Persiapan memasak: 15 menit
    • Lama memasak: 40 menit
    • Kalori: 248,6 kal • Protein: 4,3 gr • Lemak: 11,5 gr • Karbohidrat: 40,3 gr

  • Resep Mixed Veggie Pie

    Resep Mixed Veggie Pie

    BAHAN (KULIT):
    75 gr margarin.
    75 gr mentega tawar.
    1 kuning telur.
    300 gr tepung terigu protein sedang.
    50 gr keju cheddar parut halus.
    2 sdm air es.
    BAHAN (ISI):
    1 sdm mentega.
    50 gr bawang bombay, cincang halus.
    2 siung bawang putih, cincang halus.
    200 gr jamur champignon segar, iris tipis .
    1 buah tomat, buang biji, potong kotak kecil.
    100 gr brokoli, potong kecil.
    1 batang daun bawang, iris halus.
    5 butir telur ayam, kocok lepas.
    600 ml susu cair.
    100 gr keju cheddar parut.
    1/2 sdt garam
    ½ sdt merica bubuk.
    ½ sdt pala bubuk.
    CARA MEMBUAT MIXED VEGGIE PIE:
    KULIT
    • Aduk rata semua bahan kulit menggunakan garpu. Bulatkan, simpan dalam lemari es selama 15 menit.
    • Giling tipis, letakkan dalam-cetakan pie diameter 20 cm.
    • Panggang dalam oven selama 15 menit hingga setengah matang. Angkat, sisihkan
    ISI:
    • Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, tambahkan jamur, tomat, brokoli, dan daun bawang, aduk rata. Masak hingga layu. Angkat
    • Campur telur, susu, keju, garam, merica, dan pala, tambahkan tumisan sayur, aduk rata. Tuang ke dalam kulit pie, panggang dalam oven dengan suhu 170°C selama 60 menit hingga matang. Angkat

    • Sajikan hangat.

  • Resep Nasi Goreng Beras Mutiara

    Resep Nasi Goreng Beras Mutiara

    BAHAN:
    – 100 gr nasi beras mutiara > dicampur jadi satu dgn bahan (100 ml air)
    diamkan selama 5 menit lalu dikukus selama 30 menit
    – 100 ml air
    – 1 sdm margarin
    – 50 gr daging giling
    – 1 btr telur ayam dibuat orak arik
    – 1 sdm bawang putih cincang
    – 1 sdm daun bawang iris
    – 1 sdt kecap manis
    – Garam merica secukupnya
    – 25 gr wortel dipotong dadu kecil dibuat acar
    – 25 gr timun dipotong dadu kecil dibuat acar
    HIASAN:
    Daun selada, tomat, dan mentimun
    CARA MEMBUAT NASI GORENG BERAS MUTIARA:
    1. Masak nasi dari beras mutiara :
    beras dicampur jadi satu, diamkan selama 5 menit lalu dikukus selama 30 menit, angkat, sisihkan.
    2. Tumis dengan margarin : bawang putih, daun bawang iris, daging, beri garam merica dan sedikit air supaya daging matang.
    3. Masukkan nasi, acar wortel dan timun, juga kecap, aduk rata, angkat.
    4. Hidangkan dengan orak arik telur.

    Untuk: 1 porsi
    1 porsi: 637 kalori

  • Resep Yummy Veggie Gratin

    Resep Yummy Veggie Gratin

    BAHAN:
    2 sdm margarine.
    2 siung bawang putih, cincang.
    150 g bawang Bombay, cincang.
    300 g filet dada ayam, cincang kasar.
    300 g wortel, iris tipis.
    6 sendok takar susu Bebelac Complete dilarutkan dalam 200 ml air.
    200 g jamur kancing, iris tipis.
    100 g kembang kol, potong kecil, rebus.
    3 sdm kacang polong.
    1 batang daun bawang, iris halus.
    1 batang seledri, iris halus.
    50 g keju Cheddar parut.
    750 g kentang, kupas, iris melintang 1/2 cm, rebus.
    2 sdm keju Cheddar parut untuk taburan.
    BUMBU, ADUK RATA:
    1/2 sdtgaram.
    1/4 sdt merica bubuk.
    1 sdm saus inggris.
    ADONAN TELUR, ADUK RATA:
    3 sendok takar susu Bebelac Complete dilarutkan dalam 75 ml air.
    1/2 sdt garam.
    1/4 sdt merica bubuk.
    1/4 sdt pala bubuk.
    2 butir telur, kocok lepas.
    CARA MEMBUAT YUMMY VEGGIE GRATIN:
    1. Panaskan margarine, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum. Tambahkan ayam, masak hingga matang. Tambahkan wortel dan susu, masak hingga wortel matang.
    2. Tambahkan jamur, kembang kol, kacang oolong, daun bawang, seledri, keju, dan bumbu, masak hingga semua bahan matang. Angkat. Tuang ke dalam pinggan tahan panas.
    3. Tata potongan kentang di atasnya, siram dengan adonan telur hingga rata. Taburi keju parut hingga rata. Panggang dalam oven panas selama 30 menit hingga matang. Angkat. Sajikan hangat.
    Untuk 4 porsi.

  • Resep Nasi Gulung

    Resep Nasi Gulung

    BAHAN NASI:
    – 100 gr beras mutiara
    – Sedikit garam
    – 150 ml air (airnya lebih banyak supaya lebih pulen)
    – 2 lembar nori
    BAHAN ISI:
    – 100 gr daging giling
    – 2 sdm bawang bombay cincang
    – 1 sdt bawang putih cincang
    – 1 sdt kecap manis
    – Sedikit merica & pala
    – 100 ml air
    – garam secukupnya
    – 1 sdm minyak untuk menumis
    BAHAN ACAR SAYURAN:
    – 100 gr wortel dipotong panjang seperti batang
    – 100 gr timun dipotohg panjang seperti batang
    – 2 sdm gula pasir
    – 1/2 sdt garam
    – 1/2 sdt cuka
    CARA MEMBUAT NASI GULUNG:
    1.Campur semua bahan nasi hingga tercampur rata, diamkan 5 menit lalu dikukus hingga matang selama 30 menit, angkat sisihkan.
    2. Buat acar sayuran : Campur semua bahan acar sayuran, diamkan selama minimal t I jam, bisa dibuat 1 hari sebelumnya.
    3. Buat adonan isi : Tumis bawang bombay dan bawang putih, masukkan daging giling, beri kecap, merica, pala, serta garam, masak hingga matang dan sat, angkat.
    4. Ambil aluminium foil, bentangkan lembaran nori di atasnya, beri bagian adonan nasi di atasnya, ratakan, beri 1/2 bagian adonan isi di tengahnya lalu beri acar sayuran kemudian digulung seperti lontong, dan dipuntir ujung-ujungnya, lakukan untuk sisanya.
    5. Biarkan hingga dingin, baru dikeluarkan dari bungkusnya.
    6. Hidangkan dengan dipotong-potong

    Untuk: 2 porsi
    1 porsi: 343 kalori

  • Resep Saus Vanili

    Resep Saus Vanili

    BAHAN:
    • 200 ml susu cair
    • 200 ml grade
    • 1/2 bagian batang vanili [7-8 cm], belah dan kerik bagian dalamnya
    • 2 buah kuning telur
    • 3 sdm gula pasir
    • 2 sdt tepung maizena
    CARA MEMBUAT SAUS VANILI:
    • Campur jadi satu susu dan grade, masukkan vanili juga batangnya, didihkan.
    • Setelah mendidih angkat dan diamkan selama kurang lebih 5 menit untuk menyerap rasa vanili, kemudian keluarkan batang vanili.
    • Campur jadi satu kuning telur, gula pasir dan tepung maizena, beri tambahan adonan susu dan panci secukupnya, kocok rata, masukkan dalam adonan susu, masak kembali di atas api kecil sambil terus diaduk hingga saus mengental.

  • Resep Sus Isi Ragout Ayam

    Resep Sus Isi Ragout Ayam

    BAHAN:
    250 ml air
    125 gr mentega tawar
    1/2 sdt garam
    125 gr tepung terigu
    1 sdt baking powder
    1/2 sdt soda kue
    4 btr telur
    ISI:
    100 gr mentega
    100 gr tepung terigu
    300 ml kaldu ayam
    300 ml susu cair
    1 sdt garam
    1 sdt merica
    1 sdm gula pasir
    1/2 sdt bubuk pala
    250 gr daging ayam tanpa tulang, rebus, potong dadu kecil
    150 gr wortel, rebus, potong dadu kecil
    1 btg daun bawang, iris tipis
    0 1 sdm irisan daun seledri
    CARA MEMBUAT SUS ISI RAGOUT AYAM:
    1. Panaskan oven dengan suhu 180° C. Siapkan loyang kue kering yang lebar, olesi dengan sedikit margarin. Sisihkan.
    Kulit: siapkan panci saus yang agak besar. Tuangkan air, lalu masak hingga mendidih. Tambahkan mentega tawar dan garam, aduk-aduk hingga mentega mencair sempurna.. Masukkan tepung terigu, aduk-aduk perlahan hingga adonan tepung dan mentega menjadi kalis dan licin, atau sudah tidak menempel lagi di panci. Angkat dan biarkan dingin.
    2. Tambahkan Baking powder, soda kue dan telur satu per satu sambil terus diaduk hingga adonan rata. Lalu masukkan adonan ke dalam plastik yang telah diberi spuit bulat atau bentuk bintang. Semprotkan di atas loyang datar yang sudah disiapkan. Panggang dalam oven selama 25 menit hingga mengembang dan matang. Keluarkan dan sisihkan
    3. Isi: panaskan mentega, masukkan tepung terigu, aduk rata. Tuang kaldu ayam dan susu cair, adukaduk hingga mengental. Tambahkan garam, merica, gula pasir, pala, daging, potongan wortel, irisan daun bawang dan seledri. Masak sambil diaduk hingga matang. Angkat.
    4. Belah dua sus yang telah matang, lalu tumpuk dengan membalikkan bagian potongan atas di tengah potongan bawah. Isi dengan bahan ragout. Jika tidak langsung dihidangkan, simpan kulit sus di wadah kedap udara yang bersih.

    • Porsi: 20 bh • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 45 menit
    • Kalori: 153,4 kal • Protein: 5,6 gr • Lemak: 11,6 gr • Karbohidrat: 12,7 gr

  • Resep Sup Mint Kacang Polong

    Resep Sup Mint Kacang Polong

    BAHAN:
    1 sdm minyak zaitun
    1 bh bawang bombay ukuran sedang
    750 ml kaldu ayam
    500 gr kacang polong beku
    25 gr daun mint segar
    125 ml susu putih cair
    100 gr daging asap
    1/4 bh paprika merah
    1 sdm maizena
    50 ml air
    1/2 sdt garam
    1/2 merica
    CARA MEMBUAT SUP MINT KACANG POLONG:
    1. Kupas bawang bombay, potong-potong bentuk dadu kecil, sisihkan. Cuci bersih daun mint, lalu cincang kasar dan sisihkan. Ambil daging asap, potong-potong bentuk dadu ukuran 2 cm, sisihkan. Bersihkan paprika merah, belah dua, lalu buang bijinya. Lalu potong-potong bentuk dadu kecil, sisihkan. Panaskan sedikit minyak, goreng daging asap hingga kering. Angkat, tiriskan dan sisihkan. Campur tepung maizena dengan air, aduk hingga larut, sisihkan
    2. Panaskan minyak zaitun, tumis bawang bombay hingga harum dan layu. Tuangi kaldu ayam dan kecilkan apinya. Masak hingga beruap. Masukkan kacang polong beku dan paprika serta daun mint. Masak hingga kuah kaldu ayam mulai mendidih.
    3. Masih dengan api kecil, tuang susu cair, garam, merica dan larutan maizena. Masak sambil diaduk hingga kuah kaldu mendidih dan mengental. Angkat
    4. Siapkan Beberapa mangkuk saji, tuang sup ke dalam mangkuk saji, lalu taburi dengan daging asap goreng. Sajikan sup saat masih panas.
    TIPS:
    * Daging asap merupakan tambahan protein pada sajian ini. Anda bisa menggantinya dengan sumber protein lain seperti udang segar, ayam, cincangan daging sapi, atau bahan olahan lain seperti sosis sapi lada hitam siap pakai.
    * Daun mint memberikan aroma berbeda pada sup ini. Ingin aroma dan rasa mint lebih terasa, tambahkan jumlah daun mint sesuai selera Anda.
    * Anda bisa menambahkan kaldu bungkus jika ingin rasa sup lebih gurih
    • Porsi: 4 porsi • Persiapan memasak: 10 menit • Lama memasak: 15 menit
    • Kalori: 207,3 kal • Protein: 17,8 gr • Lemak: 3 gr • Karbohidrat: 27,3 gr