Resep Ikan Gurame Bakar

resep-ikan-gurame-bakar-2

Acara bakar-bakar ikan memang selalu asyik. Selain bisa dilakukan secara berkelompok pada even-even tertentu, mengolah ikan dengan cara pematangan dibakar bisa Anda lakukan sendiri di rumah sebagai menu makan malam.
Kali ini kita hadirkan resep ikan gurame bakar. Ini resep lengkapnya.
BAHAN dan BUMBU-BUMBU:
– 750 gr ikan gurame, dibersihkan lalu digurat-gurat dengan pisau agar bumbu dapat meresap dengan balk.
– 1 buah jeruk nipis kecil, diambil airnya
– 5 butir bawang merah.
– 2 siung bawang putih.
– 1 ruas jahe, 1 ruas lengkuas.
– 1/2 sendok teh jintan bubuk.
-1 sendok makan ketumbar bubuk.
– 40 gr gula merah.
– 1 sendok makan air asam jawa.
– Garam secukupnya.
CARA MEMASAK IKAN GURAME BAKAR :
1. Perasi ikan gurami dengan jeruk nipis, supaya ikan tidak berbau.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas dan gula merah. Setelah
halus, tambahkan air asam, garam, jintan dan ketumbar. Aduk hingga rata.
3. Lumuri ikan dengan bumbu tadi dan biarkan selama 1 jam hingga bumbu meresap.
4. Panggang hingga matang. Lebih nikmat jika pemanggangan dilakukan di atas bara arang.
5. Ikan bakar ini lebih enak dimakan dengan lalap dan sambal.

0 Comments

admin