BAHAN :
1 siung bawang putih
1 sendok makan minyak zaitun
3 iris roti tawar
2 potong bacon
1 selada cos
3 sendok makan minyak zaitun tambahan
1 sendok makan sari jeruk lemon
1 sendok makan krim masam
1/2 sendok teh saus worchestershire
4 ikan teri (anchovy) cincang
100 g keju parmesan
CARA MEMBUAT SALAD CAESAR :
1. Panaskan oven pada 180°C. Potong bawang putih menjadi 4, rendam dalam minyak zaitun.
Biarkan 10 menit, aduk sekali-sekali. Untuk membuat crouton: buang kulit roti,
olesi dengan minyak, dan potong kecil. Panggang 10 menit sampai kecoklatan.
2. Potong bacon kecil memanjang, lalu goreng sampai kering.
3. Gunakan daun selada yang besar untuk mengalasi mangkuk saji, robek sisanya dan taruh di mangkuk.
4. Kocok minyak zaitun tambahan, sari jeruk, krim dan saus dalam botol. Siramkan dressing ke salad.
Tambahkan bacon, anchovy, crouton dan keju. Sisakan sedikit keju untuk hiasan.
Aduk rata semuanya.