Kalau bosan dengan satai dan gulai kambing, Anda bisa coba mengolah daging kambing dengan
bumbu Timur Tengah ini. Kecuali dijamin rasanya empuk, aroma bumbunya sangat harum.
Enak dimakan panas dengan sambal kecap rawit.
BAHAN :
• 500 gram daging kambing
• 2 lembar roti tawar, rendam dalam air hingga lunak, peras.
• 5 butir bawang merah, parut halus
• 4 siung bawang putih, parut halus
• 2 sendok teh ketumbar bubuk
• 1/4 sendok teh adas manis bubuk
• 1/2 sendok teh jintan bubuk
• 1/2 sendok teh kunyit bubuk
• 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
• 1 butir telur ayam
• 1 sendok teh garam
• 6 sendok makan minyak samin/mentega
• tusuk sate
CARA MEMBUAT KEBAB SPECIAL :
1. Aduk daging kambing cincang dengan roti tawa 1, bumbu dan telur hingga rata.
2. Bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan panjang.
3. Panaskan mentega/minyak samin hingga leleh, Goreng bulatan daging hingga kuning kecokelatait
dan kering. Angkat dan tiriskan.
4. Tusuki masing-masing dengan tusuk satai.
5. Sajikan hangat dengan sambal kecap rawit.
Tag: daging kambing
-

Resep Sup Kambing Bening
BAHAN :
• Daging kambing / iga kambing 750 gram
• Air 2.250 ml, untuk merebus
• Jahe 3 cm, memarkan
• Garam 1 sendokteh
• Minyak goreng 3 sendok makan, untuk menumis
• Kayu manis 4 cm
• Cengkih 5 butir
• Tomat 150 gram, potong — potong
• Daun bawang 2 batang, iris 2 cm
BUMBU HALUS :
• Bawang merah 75 gram
• Bawang putih 3 lung
• Merica 1 sendokteh
• Garam 1 sendokteh
TABURAN DAN PELENGLAP :
• Bawang goreng 2 sendok makan
• Seledri 1 sendok makan
• Kecap manis secukupnya
• Sambal cabai secukupnya
CARA MEAUMAT SUP KAMBING BENING :
1. Cuci daging, rebus dalam air bersama jahe dan garam hingga daging kaku, angkat sisihkan.
Panaskan minyakgoreng dalam wajan,tumis bumbu halus, masukkan kayu manis dan cengkih. Aduk hingga berbauh harum,angkat.
2. Masukkan bumbu tumis ke dalam panci daging, jerangkan kembali di atas api hingga mendidih, lalu
kecilkan apinya, tutup panci.
Masak hingga sari daging keluar dan kaldu tinggal 1.750 ml serta daging empuk.
3. Masukkan tomatdan daun bawang, masakterus hingga seluruh bahan cukup matang, angkat.
4. Pindahkan sup kedalam mangkuk saji, taburi bawang goreng dan seledri. Hidangkan dengan pelengkap
kecap manis dan sambal cabai sesuai seleraLama Persiapan : 30 menit
Lama Memasak : 120 menit
Standar Hasil Jadi : 8 porsi -
Resep Lula Makassar (Makassar)
BAHAN :
1) Daging kambing 1 kg
2) Kelapa 1½ butir
BUMBU :
1) Bawang merah 10 buah
2) Daun salam 2 lembar
3) Lada putih 1 sendok teh
4) Gula pasir 1 sendok teh
5) Terasi 1 sendok teh
6) Garam 1 sendok teh
7) Ketumbar 1 sendok teh
8) Mentega 2 sendok makan
9) Jinten ½ sendok tehCARA MEMBUAT LULA MAKASSAR:
1) Daging dipotong-potong persegi kecil.
2) Kelapa diparut, yang 1 butir dibuat santan, yang ½ butir ditinggalkan sebagai parutan.
3) Bumbu-bumbu ditumbuk halus, dicampur kelapa parut dan daging.
4) Daging yang telah divampur dengan bumbu dan kelapa parut digoreng/ditumis dengan mentega.
5) Saat menumis masukkan santan dan daun salam , masak hingga kental dan matang. Angkat. -

Resep Daging Kambing Masak Tumis
BAHAN :
1 kg daging kambing
1/2 kg bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 kg kentang kecil
Minyak goreng secukupnya
Garam secukupnya
CARA MEMASAK DAGING KAMBING MASAK TUMIS :
1. Daging kambing dipotong-potong. Bawang merah dikupas. Kentang dicuci clan direbus.
2. Bawang merah utuh ditumis kemudian disisihkan. Kentang direbus dengan kulit setengah matang.
Dikupas lalu digoreng. Sisihkan.
3. Daging ditumis bersama bawang putih yang dihaluskan.
Tambahkan air sedikit, kemudian dimasak sampai hampir matang.
4. Bubuhi garam dan lada. Gorengan bawang dan kentang dicampur dalam tumisan daging. Aduk.
5. Kecilkan api. Masak sampai daging empuk, dan airnya agak kering. Dihidangkan panas-panas. -

Resep Krengsengan
BAHAN :
• ¼ kg daging kambing atau sapi
• 4 sendok makan petis udang
• 4 sendok makan minyak goreng
• 4 gelas air
BUMBU :
1 sendok teh lada
6 buah cabe rawit
6 buah bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah tomat
1 sendok makan garam
2 sendok makan kecap manis
CARA MEMASAK KRENGSENGAN :
1. Daging dicuci dan dipotong-potong sebesar dadu.
Haluskan semua bumbu-burnbu, tambahkan petis. Campurkan daging lalu ditumis.
2. Kemudian tambahkan air, direbus sampai masak, lunak dan kuahnya kental. Sajikan




