Tag: daun kunyit

  • Resep Sambal Tanak Ikan Asin (Restoran Padang Mandhe)

    Resep Sambal Tanak Ikan Asin (Restoran Padang Mandhe)

    BAHAN-BAHAN :
    ► 2 papan jengkol.
    ► 50 ons ikan teri tawar kasar.
    BUMBU :
    ► 2 liter santan.
    ► 20 biji cabai [digiling halus].
    ► Minyak goreng secukupnya.
    ► 5 siung bawang merah, iris.
    ► 2 siung bawang putih, iris.
    ► 3 lembar daun salam, memarkan.
    ► 3 lembar daun kunyit, memarkan.
    ► 3 lembar daun jeruk, memarkan.
    ► Garam secukupnya.
    CARA MEMBUAT SAMBAL TANAK IKAN ASIN (Restoran Padang Mandhe) :
    ► Bawang merah, bawang putih, dan cabai ditumis sampai harum.
    ► Setelah itu masukkan santan kelapa, daun salam, serai, dan jengkol
    yang telah direbus sebelumnya.
    ► Setelah mendidih, baru masukkan ikan asin, tambahkan garam secukupnya.
    ► Biarkan sampai mengental [30 menit].
    ► Angkat dan siap untuk disajikan.

    Untuk 4 orang

  • Resep Gulai Usus

    Resep Gulai Usus

    BAHAN :
    • 1 kg usus sapi.
    • 8 butir telur.
    • 3 gelas santan kental.
    • 1 sendok makan cabe digiling
    • 1 lembar daun kunyit.
    • 1 lembar daun jeruk purut .
    • 1 batang serai.
    • 1 sendok makan tepung beras
    • 1/2 sendok teh lada halus.
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    • 5 buah bawang merah
    • 3 siung bawang putih.
    • Garam secukupnya.
    CARA MEMASAK GULAI USUS :
    1. Usus sapi dicuci bersih, dihuang isinya diikat ujungnya. Telur dikocok, dicampur dengan lada halus, 2 sendok makan santan kental, tepung beras dan garam. Masukkan ke dalam usus yang telah diikat tadi. Tetapi usus jangan diisi penuh, bisa pecah, dan direbus sampai empuk.
    2. Sementara itu bahan-bahan yang dihaluskan dicampur dengan serai, daun kunyit, daun jeruk purut, cabe giling dan santan kental. Rebus campuran ini ke dalam panci, aduk-aduk supaya tidak pecah. Tunggu sampai keluar minyaknya dan masukkan usus tadi.
    Biarkan sampai habis airnya, baru angkat dan hidangkan.

  • Resep Gulai Pedas

    Resep Gulai Pedas

    BAHAN :
    • 750 gram daging sapi yang padat
    • 1 liter air
    • 3 potong asam kandis
    • 4 butir kemiri
    • 10 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1 ruas jari jahe
    • 1 ruas jari kunvit
    • Garam secukupnya
    • 100 gram cabai giling
    • 1 lembar daun kunyit
    • 2 batang serai; dimemarkan
    • 3 lembar daun jeruk purut.
    CARA MEMASAK GULAI PEDAS :
    1. Haluskan kemiri, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit dan garam.
    Masukkan ke dalam wajan berturut-turut: cabai giling, daun kunyit, serai, daun jeruk purut
    dan bumbu yang telah dihaluskan.
    2. Masukkan daging dalam wajan lalu tuangkan air ke dalamnya.
    Usahakan supaya daging terendam air. Masak sainpai mendidih dan daging lunak.
    Bila kurang bisa tambahkan air secukupnya dan masak terus sampai bumbu mengental.
    3, Terakhir masukkan asam kandis. Setelah matang, angkat dan potong-potong sebelum dihidangkan.

  • Resep Sate Padang

    Resep Sate Padang

    BAHAN :
    125 gr daging sapi
    200 gr jantung sapi
    200 gr paru sapi
    4 sdm tepung beras
    750 ml kaldu daging/air
    50 ml santan kental
    2 sdm minyak untuk menumis
    1 sdm kari bubuk
    Tusukan sate
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    • 4 sdm irisan bawang merah
    • 2 sdm irisan bawang putih
    • 1 sdm ketumbar
    • 1 sdm irisan laos
    • 1 sdm irisan jahe
    • 2 sdm irisan kunyit
    • 1/2 sdt jinten
    • 1 sdm garam
    • 2 buah cabai merah

    BUMBU LAIN :
    2 lembar daun jeruk
    1 lembar daun kunyit
    1 batang sereh
    CARA MEMBUAT SATE PADANG :
    1. Daging, jantung, dan paru dibersihkan lalu direbus sampai empuk, angkat,
    potong masing-masing persegi kecil.
    2. Tumis dengan minyak bumbu yang telah dihaluskan hingga wangi,
    ambil sebagian bumbu untuk kuah sate.
    3. Sebagian bumbu dicampur dengan potongan daging, jantung,
    dan paru lalu diungkep dengan api kecil hingga kering.
    4. Ambil tusukan sate lalu tusuki daging, jantung dan paru masing-masing 4-5 potong.
    5. Bakar sate diatas arang, hingga matang.
    6. Kuah Sate Sebagian bumbu yang telah ditumis dicampur dengan air/kaldu dan santan,
    beri kari bubuk, aduk rata, dimasak hingga bumbu matang, kentalkan dengan tepung beras,
    angkat, sisihkan.
    7. Setelah masak hidangkan sate dengan kuah sate.

  • Resep Rendang Daging

    Resep Rendang Daging

    BAHAN :
    1 kg daging bagian paha
    2 buah kelapa diparut, diambil santan kentalnya
    10 cabai merah
    8 siung bawang putih
    2 helai daun kunyit
    8 helai daun jeruk purut
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT RENDANG DAGING :
    1. Cabai merah, bawang putih dan garam digerus
    2. Daging dipotong-potong persegi tebal.
    3. Semua bahan ini dimasukkan ke dalam santan kental,
    masak dalam wajan dengan api besar sambil diaduk-aduk.
    4. Jika santannya ,mulai agakmengering, api agak dikecilkan,
    sambil kadang-kadang diaduk sampai masakan berminyak.
    5. Api dibesarkan, masakan diaduk-aduk terus sampai berwarna coklat kehitaman, angkat.

  • Resep Cumi Bumbu Gulai

    Resep Cumi Bumbu Gulai

    BAHAN :
    600 gram cumi-cumi kecil
    1 sendok makan air jeruk nipis
    3 sendok makan minyak goreng
    1 batang serai dimemarkan
    750 cc santan dari 1 butir kelapa
    1 lembar daun kunyit
    2 cm lengkuas (dimemarkan)
    2 cm jahe (dimemarkan)
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    10 butir bawang merah
    5 biji cabe merah
    3 cm kunyit (disangrai)
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT CUMI BUMBU GULAI :
    1. Cumi-cumi dicuci sampai bersih hingga hitam-hitamnya hilang
    lalu perciki dengan jeruk nipis, biarkan agar bau anyirnya hilang
    2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan
    sampai beraroma lalu masukkan bumbu-bumbu yang lain.
    Tumis sampai bumbu matang.
    3. Masukkan cumi-cumi aduk-aduk hingga cumi berubah warna.
    Masak sambil ditutup agar cumi-cumi empuk.
    4. Tuangkan santan, masak hingga cumi-cumi matang dan empuk, dan santan kental dan berminyak.
    5. Gulai cumi siap disajikan panas-panas

  • Resep Gulai Pakis (Padang)

    Resep Gulai Pakis (Padang)

    BAHAN :
    6 ikat pakis (daunnya yang muda)
    50 gr daun ruku-ruku / daun kemangi
    200 gr santan kental
    300 gr santan encer
    100 gr teri kering goreng
    2 sdm minyak untuk menumis
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    1 sdm cabai merah giling
    8 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    ½ jari jahe
    ½ jari kunyit
    ½ jari lengkuas
    Terasi dan garam secukupnya
    BUMBU UTUH :
    1 lembar daun kunyit
    1 batang daun sereh, dimemarkan
    2 buah asam kandis
    CARA MEMBUAT GULAI PAKIS :
    1. Pakis dibersihkan, dicuci, dipotong-potong
    2. Tumis dengan minyak bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan sereh, daun kunyit, dan asam kandis, setelah keluar aroma, masukkan santan encer, masak hingga mendidih.
    3. Masukkan daun pakis dan santan kental, masak hingga mendidih dan matang, rasakan garamnya.
    4. Teraskhir masukkan daun ruku-ruku/kemangi dan teri yang telah digoreng, masak sebentar, angkat.
    5. Hidangkan.

    Untuk = 8 porsi ( 1porsi = 81 kalori )

  • Resep Gulai Daun Singkong (Padang)

    Resep Gulai Daun Singkong (Padang)

    BAHAN :
    4 ikat daun singkong diambil pucuknya, bagian yang muda
    5 cabai merah
    5 cabai rawit
    5 siung bawang merah
    3 siung bawang putih
    2 sdm teri asin
    1 ruas kunyit
    Sehelai daun kunyit
    Santan kental dari 1 buah kelapa
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT GULAI DAUN SINGKONG (PADANG) :
    1. Daun singkong direbus sampai matang, angkat, tiriskan.
    2. Bumbu-bumbu kecuali daun kunyit, digerus, masukkan ke dalam santan
    bersama ikan teri yang sudah digoreng.
    3. Masak sampai bumbu-bumbu masak, baru masukkan rebusan daun singkong.
    Didihkan beberapa saat lalu angkat. Sajikan.

  • Resep Ayam Apik (Padang)

    Resep Ayam Apik (Padang)

    KEPERLUAN :
    * 1 ekor ayam
    * 12 cabai merah
    * cabai rawit sesuai selera
    * 8 bawang merah
    * 4 siung bawang putih
    * 2 batang sereh
    * 1 lembar daun kunyit
    * 5 lembar daun jeruk
    * 1/2 ruas kunyit
    * 10 buah merica
    * garam seukupnya
    * santan kental dari 1 butir kelapa
    CARA MEMBUAT AYAM APIK (PADANG) :
    1. Ayam dipotong-potong, cuci bersih. Bumbu-bumbu kecuali sereh dan daun-daunan, digerus.
    2. Santan kental dan bumbu rempah-rempah didihkan,lalu masukkan ayamnya.
    Masak dengan api besar sampai mendidih lagi, tutup wajannya, lalu kecilkan apinya.
    3. Jika ayam sudah empuk, angkat, kuahnya dimasak terus sampai kental dan berminyak.
    Panggang ayam diatas api arang sambil dipulas bumbunya.

  • Resep Rempeyek

    Resep Rempeyek

    BAHAN :
    1) tepung beras 200 g
    2) tepung kanji 100 g
    3) telur 2 butir
    4) air kapur sirih 3 sdm
    5) santan 600 ml (dari 1 butir kelapa)
    6) kacang tanah kupas kulit 150 g
    7) daun kunyit 1 lembar
    8) daun jeruk purut 10 lembar
    9) ketumbar 0,5 sdt
    10) kencur 1 cm
    11) bawang putih 1 siung
    12) kemiri sangrai 5 butir
    13) garam secukupnya
    14) minyak goreng secukupnya
    CARA MEMBUAT REMPEYEK :
    1) Ketumbar, kencur, bawang putih, kemiri, dan garam ditumbuk halus.
    2) Tepung beras dan tepung kanji dicampurkan lalu ditambahkan bumbu. Diaduk hingga rata.
    3) Telur, air kapur sirih, dan santan dicampur, dituangkan ke dalam campuran tepung
    sambil terus diaduk hingga licin.
    4) Kacang tanah dicincang kasar.
    5) Daun jeruk purut dan daun kunyit diiris halus.
    6) Daun jeruk purut dan kunyit dimasukkan dalam adonan, diaduk-aduk agar tercampur.
    7) Minyak untuk menggoreng hams banyak dan digunakan panas api yang sedang.
    Minyak disiramsiramkan ke pinggir penggorengan, dan dibiarkan hingga panas.
    8) Satu sendok adonan rempeyek dituang melebar hingga ke pinggir penggorengan,
    kacang diusahakan agar tidak menumpuk di satu tempat. Minyak disiram-siramkan ke rempeyek,
    agar rempeyek tidak melekat di penggorengan.
    9) Rempeyek digoreng hingga berwarna kuning kecokelatan, kemudian diangkat dan ditiriskan.
    Demikian seterusnya, adonan digoreng hingga habis.
    10) Setelah dingin rempeyek dimasukkan ke dalam toples atau dalam plastik kemasan.
    CATATAN :
    Rempeyek yang umum dibuat adalah rempeyek kacang tanah.
    Namun, bisa juga kita membuatkan variasi rempeyek, misalnya rempeyek teri nasi,
    rempeyek udang, rempeyek kacang kedelai, atau bahkan rempeyek kacang hij au.
    Dari sejumlah baha di atas, akan dihasilkan sekitar 30 buah rempeyek.