Tag: jamur kuping

  • Resep Ayam Goreng Mentega

    Resep Ayam Goreng Mentega

    BAHAN :
    30 gram ayam tanpa tulang
    1 telur ayam
    25 gram tepung sagu
    150 gram minyak goreng
    1 buah jamur kuping,potong kotak-kotak
    SAUS :
    5 gram kecap
    15 gram saus tomat
    10 gram gula pasir
    150 gram air
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT AYAM GORENG MENTEGA (MALAYSIA):
    1. Lumuti ayam dengan telur dan sagu, kemudian goreng
    2. Campur semua bahan saus, kemudian masukkan jamur, aduk hingga matang
    3. Siap dihidangkan

  • Resep Tahu Campur Kuah

    Resep Tahu Campur Kuah

    BAHAN :
    2 potong tahu (5 x 8 x 8 cm ).
    3 butir telur, dikocok sebentar.
    1 sendok makan bawang goreng.
    Saus maggi secukupnya.
    1 sendak makan margarine.
    8 butir bawang merah, diiris tipis.
    2 siung bawang putih.
    4 cm jahe, dicincang.
    11/2 2 liter air.
    4 potong maggi blok.
    5 sendok makan saus cabe maggi.
    25 gr. jamur kuping, direndam, dipotong-potong.
    20 potong bunga sedap malam, direndam,dibersihkan,diikat.
    CARA MEMASAK TAHU CAMPUR KUAH :
    1. Panaskan margarine, tumis bawang merah, bawang putih dan jahe sampai harum, masukkan air,
    maggi blok dan saus cabai. Masak sampai mendidih dan maggi biok larut
    2. Masukkan jarnur kuping, sedap malam dan tahu yang sudah diremas-remas kasar.
    3. Setelah itu tambahkan bawang goreng. Masak sampai bahan matang, kemudian perlahan lahan
    tuangkan telur kocok ke dalamnya. Aduklah pelan-pelan jangan sampai telur terlalu hancur.
    4. Bila kurang asin, dapat tambahkan saus maggi secukupnya.
    Angkat dan hidangkan panas-panas.

  • Resep Tekwan (Palembang)

    Resep Tekwan (Palembang)

    BAHAN :
    2 sdm margarin
    15 gr jamur kuping, seduh lalu potong-potong
    25 gr bunga sedap malam, seduh lalu potong-potong
    125 gr bengkuang, potong korek api
    25 gr soun, rendam lalu potong-potong
    1 sdm daun seledri, potong-potong
    1/2 sdt cuka
    5 sdm bawang goreng
    2000 ml air
    BUMBU HALUS :
    siung bawang putih
    1/2 sdt merica bubuk
    4 sdt garam
    1 sdt gula pasir
    BAHAN BULATAN TEKWAN :
    250 gr daging udang, kupas, ambil kulitnya untuk kaldu
    1 putih telur
    3/4 sdt garam
    1/4 sdt gula pasir
    1/8 sdt merica bubuk
    1 sdm tepung kanji
    CARA MEMBUAT TEKWAN :
    1. Bulatan Tekwan : blender udang sampai lembut, aduk udang cincang, putih telur, tepung kanji,
    garam, gula, dan merica, sisihkan.
    2. Didihkan air dan kulit udang sampai mendidih, saring, buang kulitnya.
    Bulatkan adonan tadi lalu masukkan kedalam kaldu.
    Setelah terapung, matikan kaldu, keluarkan bulatan tekwan.
    3. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan bulatan tekwan, bengkuang, bunga sedap malam,
    soun dan jamur. Aduk rata
    4. Tuang ke dalam kaldu lalau tambahkan daun seledri dan cuka, didihkan.
    5. Sajikan panas dengan taburan bawang goreng

    Untuk = 5 porsi

  • Resep Tekwan (Palembang)

    Resep Tekwan (Palembang)

    BAHAN :
    2 sdm margarin
    15 gr jamur kuping, seduh lalu potong-potong
    25 gr bunga sedap malam, seduh lalu potong-potong
    125 gr bengkuang, potong korek api
    25 gr soun, rendam lalu potong-potong
    1 sdm daun seledri, potong-potong
    1/2 sdt cuka
    5 sdm bawang goreng
    2000 ml air
    BUMBU HALUS :
    siung bawang putih
    1/2 sdt merica bubuk
    4 sdt garam
    1 sdt gula pasir
    BAHAN BULATAN TEKWAN :
    250 gr daging udang, kupas, ambil kulitnya untuk kaldu
    1 putih telur
    3/4 sdt garam
    1/4 sdt gula pasir
    1/8 sdt merica bubuk
    1 sdm tepung kanji
    CARA MEMBUAT TEKWAN :
    1. Bulatan Tekwan : blender udang sampai lembut, aduk udang cincang, putih telur, tepung kanji,
    garam, gula, dan merica, sisihkan.
    2. Didihkan air dan kulit udang sampai mendidih, saring, buang kulitnya.
    Bulatkan adonan tadi lalu masukkan kedalam kaldu.
    Setelah terapung, matikan kaldu, keluarkan bulatan tekwan.
    3. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan bulatan tekwan, bengkuang, bunga sedap malam,
    soun dan jamur. Aduk rata
    4. Tuang ke dalam kaldu lalau tambahkan daun seledri dan cuka, didihkan.
    5. Sajikan panas dengan taburan bawang goreng

    Untuk = 5 porsi

  • Resep Ote-Ote Porong

    Resep Ote-Ote Porong

    BAHAN :

    KULIT :

    • 125 gr kedelai putih, rendam dalam air selama 10 jam

    • 25 gr bawang putih

    • 600 ml santan

    • 1 butir telur ayam

    • 250 gr tepung beras

    • garam secukupnya

    • Kaldu instan secukupnya

    • Minyak untuk menggoreng

    ISI :

    • 2 sdm minyak untuk menumis

    • 2 siung bawang putih diiris-iris

    • 125 gr irisan daun bawang

    • 250 gr daging ayam giling

    • 25 gr jamur kuping, rendam air, tiriskan, diiris-iris

    • ½ sdt kaldu instan

    • garam secukupnya

    • gula pasir secukupnya

    • kecap ikan secukupnya

    • kecap manis secukupnya

    • minyak wijen secukupnya

    CARA MEMBUAT OTE-OTE PORONG :

    1. Kulit :

    Blender kacang kedelai bersama bawang putih, santan dan telur sampai halus,

    angkat, campur dengan tepung beras, garan dan kaldu instan, aduk rata.

    2. Isi :

    Tumis dengan minyak bawang putih dan daun bawang sampai keluar aroma,

    masukkan daging ayam, aduk, masukkan irisan jamur kuping,

    kaldu instan, garam, gula, kecap ikan tan kecap manis, aduk, beri

    minyak wijen, aduk rata, setelah masak angkat

    3. Panaskan minyak dalam wajan, setelah panas masukkan sendok sayur

    hingga terendam dan panas, lalu angkat, tuang sedikit adonan kulit

    kedalam sendok sayur sambil diratakan menutupi permukaan sendok

    membentuk cekungan lalu beri adonan isi kemudian tutup kembali

    dengan adonan kilit sambil diratakan, setelah itu masukkan kedalam

    minyak panas. Setelah agak kering keluarkan ote-ote sampai terlepas

    dari sendok sayur,lanjutkan menggoreng sampai matang dan kecoklatan,

    angkat, tiriskan, lakukan demikian terus sampai adonan habis.

     

    Hidangkan hersama cabai rawit

    Untuk 18 buah (1 buah = 159 kalori)

  • Resep Jamur Kuping Tumis Ayam

    Resep Jamur Kuping Tumis Ayam

    BAHAN :
    25 gram jamur kuping atau jamur cina (direndam dengan air panas)
    200 gram daging ayam
    1 sendok makan tepung maizena
    2 sendok makan minyak wijen
    1 cm jahe (dicincang halus)
    1 siung bawang putih (dicincang halus)
    2 sendok makan kecap asin
    Garam dan lada secukupnya
    CARA MEMBUAT JAMUR KUPING TUMIS AYAM :
    1. Rendam jamur kuping dengan air panas sampai mengembang dan empuk, tiriskan.
    Daging ayam dipotong tipis-tipis.
    2. Panaskan minyak masukkan jahe dan bawang putih, sampai layu dan beraroma.
    3. Masukkan daging ayam sampai berubah warna, masukkan jamur.
    4. Tambahkan bumbu-bumbu yang lain seperti kecap asin, lada dan garam.
    Kentalkan dengan tepung maizena. Aduk aduk hingga matang.
    5. Setelah matang, cicipi kalu dirasa cukup, angkat dari perapian.

  • Resep Selada Jamur Kuping

    Resep Selada Jamur Kuping

    BAHAN :
    25 gram jamur kuping
    1 buah paprika hijau (dipotong tipis)
    1 buah paprika merah (dipotong halus)
    2 batang bawang pre (dipotong panjang halus)
    50 gram kacang tanah (digoreng dan dicincang kasar)
    2 sendok makan kecap
    Garam dan lada secukupnya
    1 cm jahe (dicincang halus)
    CARA MEMBUAT SELADA JAMUR KUPING :
    1. Rendam jamur kuping dengan air panas dan jerang diatas api hingga mengembang. Angkat dan tiriskan.
    2. Jamur kuping dirajang halus, paprika merah dan hijau dipotong tipis memanjang.
    Taburi paprika dengan garam dan biarkan sampai mengeluarkan air.
    3. Bilas paprika merah dan hijau dengan air bersih dan tiriskan.
    4. Campur kecap, minyak wijen, jahe, lada dan garam. Aduk hingga tercampur.
    5. Perciki jamur kuping, paprika dengan bumbu tersebut. Dan terakhir taburi dengan kacang tanah

  • Resep Hai Xian Suan La Tang

    Resep Hai Xian Suan La Tang

    BAHAN :
    • Mentimun 1/2 buah
    • Air kaldu ayam 700 ml
    • Udang kupas ukuran kecil 50 gram
    • Kacang polong 2 sendok makan
    • Jamur Shiitake kering 2 buah, rendam air panas, iris tipis
    • Jamur kuping kering 2 buah, rendam air panas, iris tipis
    • Tahu sutera 1/2 buah, potong dadu kecil
    • Tomat ukuran sedang 1 buah, potong dadu kecil
    • Tepung maizena 2 sendok teh, larutkan dengan sedikit air
    • Telur ayam 1 butir, kocok
    • Daun bawang 1 sendok makan
    BUMBU :
    • Merica bubuk 2 sendok teh
    • Minyak wijen 1 sendok teh
    • Cuka beras hitam 2 sendok makan
    • Garam secukupnya
    CARA MEMASAK HAI XIAN SUAN LA TANG :
    1. Siram mentimun dengan air panas hingga lunak, potong ½ bagian.
    Bersihkan isinya, potong dadu kecil.
    2. Panaskan air kaldu, masukkan mentimun, udang, kacang polong, jamur, tahu dan tomat.
    Masak hingga mendidih.
    3. Tambahkan garam, merica dan minyak wijen.
    4. Kentalkan dengan larutan maizena. Tuangkan telur, aduk hingga rata,
    5. Tambahkan cuka, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang. Angkat.
    6. Masukkan sup ke dalam mangkuk saji, taburi dengan daun bawang cincang.
    7. Sajikan.

    UNTUK 6 PORSI

  • Resep Sup Pangsit Daun Labu

    Resep Sup Pangsit Daun Labu

    BAHAN :
    • 17 lembar kulit pangsit
    BAHAN ISI :
    • 150 gram tahu putih
    • 2 buah jamur kuping, diseduh, dipotong-potong
    • 1 bu telur, dikocok lepas
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    BAHAN KUAH :
    • 2 batang daun bawang, dipotong-potong
    • 2500 ml air
    • 1/2 sendok teh kaldu bubuk
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 2 sendok teh kecap ikan
    • 2 sendok makan bawang merah goreng
    • 150 gram (450 gram) daun labu, dipotong kasar
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 5 siung bawang putih
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 1/4 sendok teh pala bubuk
    CARA MEMBUAT SUP PANGSIT DAUN LABU :
    1. Aduk bahan isi sampai rata. Ambil selembar kulit pangsit. Beri isi. Bungkus.
    2. Kuah: panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum.
    Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih.
    3. Masukkan pangsit, kaldu bubuk, garam, dan kecap ikan. Masak sampai matang.
    4. Tambahkan bawang merah goreng dan daun labu. Masak sampai layu. Sajikan.

    Untuk 8 porsi

  • Resep Mun Tahu Dengan Bok Choi

    Resep Mun Tahu Dengan Bok Choi

    BAHAN :
    • 75 gr daging babi/ ayam cincang
    Untuk melumuri
    • 1 sdt kecap asin
    • 1 sdt air jahe
    • garam
    • gula pasir
    • merica bubuk secukupnya
    ———————————
    • 2 siung bawang putih, iris tipis
    • 1 sdm jamur kuping, iris
    • 2 buah tahu air, potong dadu
    • 1 sdm kecap asin
    • 1/2 sdt garam atau sesuai selera
    • 1/2 sdt gula pasir
    • merica bubuk secukupnya
    • 250 cc air
    • 1 sdt tepung sagu, cairkan dengan 1 sdm air
    • 1 sdm irisan daun bawang kecil
    • 200 gr bok choi (sejenis sayuran)
    • 1/2 sdt minyak goreng
    air, untuk merebus
    CARA MEMASAK MUN TAHU dengan BOK CHOI :
    1. Lumuri daging dengan bumbu untuk melumuri, diamkan selama 10 menit.
    2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
    Masukkan daging, masak terus sambil diaduk hingga berubah warna.
    3. Masukkan jamur kuping, tahu, kecap asin, garam, gula, merica bubuk, dan air.
    Tutup, masak terus selama 3-4 menit.
    4. Buka tutupnya, tuang cairan sagu, masak terus hingga mengental.
    Beri irisan daun bawang, aduk hingga rata.
    5. Rebus bok choi dengan minyak dan air selama 2 menit, angkat.
    Susun dalam piring saji, tuang campuran tahu di atasnya. Hidangkan.