Merupakan sajian menu yang begitu memikat, bagaimana tidak? Biasa kita memakai piring saat penyajian, namun kali ini kita memakai paprika yang telah dibersihkan isi bagain dalamnya, sebagai tempat penyajian. Cara menyiapkan menu ini, ada dalam resep berikut.
BAHAN:
• 2 buah cabe paprika besar, merah/hijau, potong-potong atasnya sedikit. Korek dalamnya.
• 1 bungkus mie goreng instan
• 1 sdm cincang jamur
• 1 sdm cincang ayam
• 1 sdm cincang udang
• 1 siung bawang putih, cincang
• 1 butir bawang merah, cincang
• 1 sdm sambal saos
• 1 sdt saus tiram
• 1 sdt kecap manis
• 1/2 sdt merica halus
• 1 sdm margarine
CARA MEMBUAT PAPRIKA ISI MIE:
1. Rebus mie, tiriskan lalu tambahkan bumbunya. Aduk-aduk hingga rata, sisihkan.
2. Tumis dengan margarin, bawang putih, dan bawang merah.
3. Masukkan ayam, udang, sampai warnanya berubah.
4. Tambahkan 2 sdm air.
5. Masukkan saus tiram, saus sambal, kecap manis, merica. Aduk-aduk. Lalu masukkan jamur, angkat.
6. Ambil sebagian mie, masukkan ke dalam cabe paprika. Taruh di atas mie.
7. Masukkan tumisan ayam. Kukus selama 10 menit.
Tag: kecap manis
-

Resep Paprika Isi Mie
-

Resep Mie Kocok Kailan
Bagi Anda yang belum pernah dan ingin ataupun penasaran untuk menikmati mie kocok. Berikut resep cara membuat mie kocok kailan.
BAHAN:
1 Bungkus mie kocok instan
2 sdm taoge, siangi.
5 tangkai kailan, siangi
1 siung bawang putih, cincang halus
3 buah cabe rawit, iris
¼ sdm bawang daun seledri, iris
¼ sdt merica halus
1 buah jeruk purut besar
½ sdm kecap manis
1 1/2 gelas air
CARA MEMBUAT MIE KOCOK KAILAN:
1. Didihkan air, cabe rawit, bawang putih, dan merica.
2. Masukkan bumbu mie. Masukkan ml lalu aduk-aduk matang).
3. Masukkan taoge, kailan, lalu masak selama 1 menit.
4. Tuangkan ke dalam mangkuk. Taburi dengan bawang seledri, perasan air jeruk purut, dan bawang goreng.
5. Sajikan hangat-hangat.TIPS:
Harus jeruk purut, bisa juga pakai jeruk nipis/cuka. -

Resep Daging Paprika Kuah Santan
Adalah olahan daging sapi has dalam yang ditumis dengan bumbu inti, berpadu dengan santan, dan tepung maizena, serta paprika merah. Praktis dan mudah cara memasaknya bukan? Dengan menyajikannya saat menu selagi hangat, Hmmm, aromanya begitu menggoda. Penasaran membuatnya? Simak saja resep berikut.
BAHAN:
• 1/4 kg daging sapi has dalam yang diiris tipis sesuai selera
• 2 sdm kecap manis
• 300 ml air santan
• 1 sdm kecap asin
• 1/2 sdm maizena
• 1 buah paprika merah ukuran sedang, potong memanjang
• 2 batang daun bawang, iris halus
• Jahe, kira-kira 1 ruas jari; cincang
• 2 buah bawang putih, cincang
• Garam dan merica secukupnya
• Minyak untuk menumis
Cara MEMBUAT DAGING PAPRIKA KUAH SANTAN:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, jahe dan daun bawang hingga harum,masukkan paprika.
2. Masukkan daging lalu tambahkan kecap manis dan kecap asin, merica dan garam, aduk hingga rata.
3. Tambahkan 125 ml air, diamkan hingga air menyusut.
4. Masukkan santan, aduk hingga mendidih. Tambahkan tepung maizena yang telah terlebih dulu dilarutkan 2 sdm air.
5. Angkat dan hidangkan selagi hangat. -

Resep Ayam Gepuk Kemangi
Adalah ayam panggang yang telah diungkep terlebih dahulu dengan bumbu inti dan daun kemangi, sebelum proses pemanggangan. Aroma yang keluar ketika proses pemanggangan, hmmm membuat kita ingin segera untuk menyantapnya. Penasaran bagaimana cara memasak ayam gepuk kemangi? Copas resepnya yuuk.
BAHAN:
• Sayap ayam bagian pangkal 15 potong
• Daun kemangi 1 ikat, ambil daunnya
• Santan 150 ml dari 1/2 butir kelapa
• Minyak goreng 500 ml
• Air asam
BUMBU HALUS:
• Bawang putih 3 siung
• Bawang merah 5 butir
• Cabai merah keriting 8 buah
•Cabai rawit sesuai selera
• Kemiri 3 butir, goreng
• Garam secukupnya
• Gula merah sisir 1 sdm
• Kecap manis 1 sdm
CARA MEMBUAT AYAM GEPUK KEMANGI:
1. Panaskan minyak, goreng sayap hingga keemasan. Angkat dan tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
3. Masukkan 1/2 bagian kemangi, sayap ayam dan tuang santan, masak hingga bumbu meresap dan santan habis.
4. Angkat ayamnya, pukul-pukul (gepuk) dengan pemukul daging/ulegan hingga memar.
5. Panggang ayam hingga harum sambil sesekali dioles dengan bumbu. Campur sisa bumbu dan sisa kemangi. Sajikan ayam dengan bumbu kemangi. -

Resep Ayam Gulung Saus Bawang
Merupakan olahan fillet ayam yang dicincang terlebih dahulu dan dicampur dengan beberapa bahan lain yang pematangannya degan cara dikukus. Sebelumnya cincangan fillet dijadikan menjadi adonan bersama telur, tepung panir, dan bumbu seperti; merica, garam. Simak resepnya yuk, biar lebih jelas.
BAHAN AYAM:
• 3 ons fillet ayam (cincang kasar)
• 1 buah bawang bombay ukuran sedang, cincang halus
• 4 buah bawang putih, cincang halus
• 1 butir telur
• Garam secukupnya
• Merica secukupnya
• 1 ons tepung panir
• Minyak goreng
BAHAN SAUS :
• 1 buah bawang bombay, cincang kasar
• 3 buah bawang putih, cincang kasar
• 3 sdm saus sambal
• 3 sdm saus tomat
• 1 sdm saus inggris
• 1 sdt kecap manis
• 1 sdm maizena (larutkan dalam sedikit air)
• Mentega
CARA MEMBUAT AYAM GULUNG SAUS BAWANG:
1. Cincang halus bawang bombay dan bawang putih.
2. Kemudian campurkan bersama ayam giling, telur, tepung panir, merica dan garam hingga merata. Bagi adonan ini menjadi tiga bagian.
3.Tiap-tiap bagian adonan tsb digulung hingga berbentuk seperti lontong, lalu bungkus dengan menggunakan alumunium foil dan kukus selama 30 menit.
4. Setelah dikukus biarkan terlebih dahulu hingga dingin, kemudian potong-potong sesuai selera.
5.Goreng potongan-potongan tadi hingga keemasan.
6.Cara membuat saus : tumis semua bahan saus.
7. Hidangkan ayam gulung beserta sausnya.




