Tag: kunyit

  • Resep Palem Yuyu (Bali)

    Resep Palem Yuyu (Bali)

    BAHAN :
    3 sdm minyak untuk menurmis
    2 lembar daun salam
    500 gr daging rajungan / kepiting
    100 gr kelapa ½ tua, diparut
    1 butir telur ayam
    100 gr daun bayam yang besar, diseduh air mendidih, tiriskan
    Daun pisang untuk membungkus
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    2 sdm irisan bawang merah
    1 sdm irisan bawang putih
    50 gr cabai merah besar
    10 gr cabai rawit
    1 sdt irisan kencur
    1 sdt irisan jahe
    2 sdt irisan laos
    1 sdt irisan kunyit
    1 sdt irisan kencur
    3 buah kemiri
    1/2 sdm terasi
    1 sdt garam
    2 sdm gula merah
    CARA MEMBUAT PALEM YUYU (BALI) :
    1. Tumis dengan minyak, bumbu yang telah dihaluskan bersama daun salam hingga wangi, angkat, sisihkan ¼ bagian untuk siraman.
    2. Campur daging rajungan, kelapa parut,telur, dan sebagian bumbu yang telah ditumis tadi, aduk rata, bagi menjadi 10 bagian.
    3. Bungkus masing-masing adonan daging dengan daun bayam, lalu bungkus dengan daun pisang, seperti pepes, kemudian di kukus hingga matang selama + 1 jam, angkat, dinginkan.
    4. Buka bungkus daun pisangliya, sajikan di piring dengan disiram sisa bumbu tumisan.
    5. Hidangkan.

    Untuk = 10 porsi ( 1 porsi = 143 kalori)

  • Resep Cumi Bumbu Gulai

    Resep Cumi Bumbu Gulai

    BAHAN :
    600 gram cumi-cumi kecil
    1 sendok makan air jeruk nipis
    3 sendok makan minyak goreng
    1 batang serai dimemarkan
    750 cc santan dari 1 butir kelapa
    1 lembar daun kunyit
    2 cm lengkuas (dimemarkan)
    2 cm jahe (dimemarkan)
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    10 butir bawang merah
    5 biji cabe merah
    3 cm kunyit (disangrai)
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT CUMI BUMBU GULAI :
    1. Cumi-cumi dicuci sampai bersih hingga hitam-hitamnya hilang
    lalu perciki dengan jeruk nipis, biarkan agar bau anyirnya hilang
    2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan
    sampai beraroma lalu masukkan bumbu-bumbu yang lain.
    Tumis sampai bumbu matang.
    3. Masukkan cumi-cumi aduk-aduk hingga cumi berubah warna.
    Masak sambil ditutup agar cumi-cumi empuk.
    4. Tuangkan santan, masak hingga cumi-cumi matang dan empuk, dan santan kental dan berminyak.
    5. Gulai cumi siap disajikan panas-panas

  • Resep Bau Peapi (Sulawesi Tenggara)

    Resep Bau Peapi (Sulawesi Tenggara)

    BAHAN :
    1 ekor (350 gram) ikan tongkol, dipotong 4 bagian
    2 lembar daun salam
    2 cm lengkuas, dimemarkan
    1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
    3/4 sendok teh garam
    1/2 sendok teh gula pasir
    250 ml air
    2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air, dilarutkan
    1 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    5 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    4 buah cabai merah keriting
    2 buah cabai merah besar
    2 cm kunyit, dibakar
    3/4 sendok teh merica
    CARA MEMBUAT BAU PEAPI (SULAWESI TENGGARA) :
    1. Lumuri ikan tongkol dengan 1/2 sendok teh air jeruk nipis dan 1 /2 sendok teh garam.
    Diamkan 15 menit.
    2. Panaskan minyak, Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.
    Tambahkan ikan tongkol. Aduk sampai berubah warna.
    3. Masukkan air, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang.
    Tambahkan air asam. Masak sampai kental.

    UNTUK 4 POTONG

  • Resep Ayam Panggang Riau

    Resep Ayam Panggang Riau

    BAHAN :
    • Ayam 1 ekor, potong jadi 4
    • Air 500 ml
    • Daun jeruk 2 lembar
    • Daun salam 1 lembar
    • Serai 2 batang, memarkan
    • Lengkuas 1 cm, memarkan
    • Air jeruk nipis 3 sendok makan
    • Gula pasir 1 sendok teh
    • Minyak 2 sendok makan, untuk menumis
    HALUSKAN :
    • Bawang merah 5 buah
    • Bawang putih 2 siung
    • Kemiri 3 butir
    • Kunyit 1 cm
    • Ketumbar 1 sendok teh
    • Jahe 1 cm
    • Garam 1 sendok teh
    CARA MEMBUAT AYAM PANGGANG RIAU :
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus tambahkan daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas.
    Masukkan ayam, masak hingga ayam berubah warna.
    2. Tambahkan air dan air jeruk nipis, masak hingga ayam matang, angkat.
    3. Panggang ayam hingga kecokelatan sambil diolesi bumbu.
    4. Sajikan.

    Lama Persiapan : 30 menit
    Lama Memasak : 45 menit
    Standar Hasil Jadi : 6 porsi

  • Resep Nyomok Tempe (Rembang)

    Resep Nyomok Tempe (Rembang)

    BAHAN:
    • Tempe 250 gram, potong dadu 1,5 cm
    • Santan 700 ml dari 1/2 butir kelapa
    • Cabai hijau 5 buah, potong bulat 1 cm
    • Lengkuas 3 cm, memarkan
    • Daun salam 3 lembar
    • Minyak goreng 2 sendok makan
    BUMBU HALUS:
    • Bawang merah 4 butir
    • Bawang putih 2 siung
    • Ketumbar 1/2 sendok teh, sangrai
    • Jintan 1/2 sendok teh
    • Kunyit 2 cm, bakar, kupas
    • Terasi 1 sendok teh, bakar
    • Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT NYOMOK TEMPE (REMBANG) :
    1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
    2. Tuang santan, masak sambil diaduk hingga mendidih.
    3. Masukkan tempe, lengkuas, daun salam dan cabai hijau.
    Masak sambil sesekali diaduk hingga mendidih dan matang. Angkat.
    4. Tuang dalam mangkuk saji. Sajikan

    UNTUK 4 PORSI

  • Resep Nasi Pepes

    Resep Nasi Pepes

    BAHAN :
    • Beras 1 kg, cuci bersih
    • Santan 11/2 Itr
    ISI :
    • Daun kemangi 150 gram, petik, cuci bersih
    • Dada ayam 1 buah, rebus, suwir
    • Ikan asin jambal 100 gram, potong, goreng
    • Daun salam 15 lembar
    • Serai 10 batang, ambil bagian putihnya
    • Lengkuas 3 cm
    • Bawang merah 5 butir, iris halus
    • Bawang putih 4 siung, cincang
    • Kunyit 2 cm
    • Garam secukupnya
    • Gula pasir secukupnya
    • Minyak goreng 2 sendok makan
    CARA MEMBUAT NASI PEPES:
    1. Aron beras, rebus hingga air habis.
    2. lsi: Panaskan minyak, tumis semua bumbu. Masukkan suwiran ayam, ikan asin, dan kemangi.
    3. Ambil adonan nasi secukupnya, letakkan di atas daun pisang.
    Isi dengan tumisan ayam, gulung dan padatkan. Semat di kedua ujungnya
    4. Kukus hingga matang. Angkat dan sajikan.

    UNTUK 10 BUNGKUS

  • Resep Gulai Pakis (Padang)

    Resep Gulai Pakis (Padang)

    BAHAN :
    6 ikat pakis (daunnya yang muda)
    50 gr daun ruku-ruku / daun kemangi
    200 gr santan kental
    300 gr santan encer
    100 gr teri kering goreng
    2 sdm minyak untuk menumis
    BUMBU YANG DIHALUSKAN :
    1 sdm cabai merah giling
    8 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    ½ jari jahe
    ½ jari kunyit
    ½ jari lengkuas
    Terasi dan garam secukupnya
    BUMBU UTUH :
    1 lembar daun kunyit
    1 batang daun sereh, dimemarkan
    2 buah asam kandis
    CARA MEMBUAT GULAI PAKIS :
    1. Pakis dibersihkan, dicuci, dipotong-potong
    2. Tumis dengan minyak bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan sereh, daun kunyit, dan asam kandis, setelah keluar aroma, masukkan santan encer, masak hingga mendidih.
    3. Masukkan daun pakis dan santan kental, masak hingga mendidih dan matang, rasakan garamnya.
    4. Teraskhir masukkan daun ruku-ruku/kemangi dan teri yang telah digoreng, masak sebentar, angkat.
    5. Hidangkan.

    Untuk = 8 porsi ( 1porsi = 81 kalori )

  • Resep Ayam Singkong ( Sulawesi Tenggara)

    Resep Ayam Singkong ( Sulawesi Tenggara)

    BAHAN :
    • 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
    • 250 gram singkong, dipotong-potong
    • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
    • 2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1 batang daun bawang, diiris halus
    • 2 tangkai kemangi, dipetiki
    •2 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 7 butir bawang merah
    • 3 buah cabai merah keriting
    • 1 buah cabai merah besar
    • 4 butir kemiri, disangrai
    • 3 cm kunyit, dibakar
    • 1 cm lengkuas
    • 1 cm jahe
    CARA MEMBUAT AYAM SINGKONG ( SULAWESI TENGGARA) :
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
    Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
    2. Tambahkan singkong. Aduk rata. Masukkan santan, garam,dan gula pasir. Masak sampai matang.
    3. Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang dan daun kemangi. Aduk rata.

    UNTUK 8 PORSI

  • Resep Ayam Goreng

    Resep Ayam Goreng

    BAHAN :
    1 ekor ayam gemuk muda
    BUMBU :
    2 buah kemiri
    2 buah cabe merah
    5 buah bawang merah
    2 siung bawang putih
    1 sendok makan ketumbar
    1 /2 ruas jari kunyit
    1 ruas jari laos
    1 batang serai
    1 sendok makan gula merah
    2 sendok makan air asam
    1 gelas santan kelapa
    Garam secukupnya dan minyak goreng
    CARA MEMASAK AYAM GORENG :
    • Bersihkan ayam, cuci dan potong-potong menurut selera.
    Haluskan semua bumbu-bumbu. Masukkan ayam dalam wajan
    tambahkan bumbu-bumbu dan santan. Rebuslah sampai
    daging ayam lunak dan kuahnya kering. Angkat dan goreng
    daging ayam dalam minyak yang panas. Biarkan sampai masak. Hidangkan.

  • Resep Ilahe ( Sulawesi Tenggara)

    Resep Ilahe ( Sulawesi Tenggara)

    BAHAN :
    • 1 buah kepala ikan kakap merah, dibelah dua
    • 2 buah tomat merah, dipotong-potong
    • 2 lembar daun salam
    • 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 150 gram wortel, dipotong-potong
    • 11/2 sendok teh garam
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 500 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    BUMBU HALUS :
    • 6 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 3/4 sendok teh merica
    • 2 buah cabai merah keriting
    • 2 buah cabai hijau besar
    • 1 buah cabai merah besar
    • 2 buah cabai rawit merah
    • 2 cm kunyit, dibakar
    CARA MEMBUAT ILAHE ( SULAWESI TENGGARA) :
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum.
    Tambahkan tomat. Aduk sampai layu.
    2. Masukkan kepala ikan. Aduk sampai berubah warna.
    3. Tambahkan wortel, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang.

    UNTUK 2 PORSI