Tag: loyang muffin

  • Resep Pai Kari

    Resep Pai Kari

    Yuk mencoba membuat pai isi daging ayam cincang! Dengan panduan resep berikut Anda bisa mulai membuatnya.
    BAHAN:
    • 2 sdm minyak goreng
    • 1 bh bawang bombay
    • 250 gr daging ayam cincang
    • 1 sdm bubuk kari
    • 6 sdm air
    • 1 sdt garam
    • 1 sdt merica
    • 2 sdt tepung maizena
    • 1 butir telur
    • 2 lembar filo pastry
    • 1 batang daun bawang
    CARA MEMBUAT PAI KARI:
    1. Bawang Bombay dikupas lalu dicincang kasar, sisihkan. Telur dikocok lepas dan daun bawang diiris halus, sisihkan. Panaskan minyak dengan api sedang, tumis bawang bombay hingga harum dan agak layu berwarna keemasan. Masukkan daging ayam cincang, aduk-aduk agar tidak menggumpal. Masak hingga daging berubah warna dan agak kering. Beni bubuk kari, 4 sdm air, garam, dan merica. Aduk-aduk sebentar. Kecilkan apinya, tutup wajannya dan teruskan memasak sekitar 10 menit. Larutkan tepung maizena dengan 2 sdm air, lalu tuang ke dalam tumisan. Masak sambil diaduk hingga mengental. Angkat. Setelah dingin, simpan tumisan dalam lemari pendingin.
    2. Siapkan loyang muffin lalu olesi dengan minyak. Sisihkan. Ambil adonan pastri lalu gilas tipis hingga ketebalan 2 mm. Kemudian potong adonan menurut besarnya loyang lalu taruh dalam loyang sambil ditekan-tekan hingga menutupi dinding dalam. Potong sisanya dan sisihkan.
    3. Isi masingmasing loyang dengan tumisan hingga penuh. Sisihkan. Sisa adonan pastry digilas lagi hingga ketebalan yang sama lalu taruh di atas masing-masing loyang.
    4. Beri guratan di atasnya dengan garpu atau pisau lalu olesi dengan kocokan telur. Panggang pai dalam oven yang sudah dipanaskan pada suhu 200° C selama 25-30 menit hingga matang dan renyah berwarna cokelat keemasan. Keluarkan dari oven. Setelah agak dingin, keluarkan dari loyang dan sajikan segera.

    INFO:
    * Filo pastry adalah adonan pai setengah jadi yang harus diproses lanjut. Bedanya dengan puffpastry adalah adonan pai siap pakai dengan tekstur yang sudah berlapislapis.

  • Resep Cup Cake Simple

    Resep Cup Cake Simple

    Cup cake, mungkin sudah Anda sering dengar, lihat, juga nikmati. Kali ini kami hadirkan resep cup cake yang praktis, dan simple yang bisa Anda buat. Cup cake simple namanya. Resep lengkap dan cara membuatnya sebagai berikut.
    BAHAN:
    • 200 ml susu cair
    • 3 lembar cheese slice, dipotong-potong
    • 50 gr margarine
    • 8 kuning telur
    • 3 putih telur
    • 100 gr gula pasir
    • 100 gr tepung terigu
    • 25 gr keju cheddar parut
    CARA MEMBUAT CUP CAKE SIMPLE:
    1. Panaskan susu. Tambahkan keju. Aduk sampai keju mencair. Masukkan margarine, aduk rata. Angkat dan dinginkan.
    2. Kocok telur dan gula sampai mengembang.
    3. Tambahkan tepung sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Tambahkan campuran susu dan keju parut. Aduk rata.
    5. Tuang ke dalam loyang muffin yang telah dialas kertas cup. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat celsius.

  • Resep Spinach Muffin

    Resep Spinach Muffin

    BAHAN
    200 gr tepung terigu.
    1 sdm baking powder
    1 sdm gula pasir halus
    1 butir telur ukuran sedang
    ¼ sdt garam
    150 ml susu cair
    2 sdm margarine, lelehkan
    50 gr daun bayam, seduh , cincang halus
    100 gr keju chedder parut
    CARA MEMBUAT SPINACH MUFFIN:
    • Ayak bersama tepung dan baking powder, tambahkan gula, aduk rata. Sisihkan.
    • Kocok lepas telur bersama garam, tambahkan susu dan margarine leleh, aduk rata.
    • Tuang ke dalam tepung, aduk perlahan.
    • Tambahkan bayam dan keju, aduk rata.
    • Tuang ke dalam loyang muffin yang sudah dialasi paper cup hingga penuh.
    • Panggang dalam oven dengan suhu 1800 C, selama 20 menit hingga matang. Angkat.
    • Sajikan hangat.

    UNTUK 4 PORSI

  • Resep Mocca Cup Cake

    Resep Mocca Cup Cake

    BAHAN:
    – 6 kuning telur
    – 150 gram gula pasir
    – 1/4 sendok teh cake emulsifier
    – 160 gram tepung terigu
    – 1 sendok teh susuk bubuk
    – 100 gram margarin, lelehkan
    – Pasta moca secukupnya
    HIASAN: 50 gram cokelat oles/pasta
    CARA MEMBUAT MOCCA CUP CAKE :
    1. Panaskan oven dengan temperatur 175° celcius Siapkan loyang muffin, beri kertas cup, sisihkan.
    2. Kocok telur bersama gula pasir, cake emusifier, tepung terigu, dan susu bubuk selama 7 menit hingga mengembang, masukan margarin cair, aduk rata, tambahkan moka pasta, aduk rata, tuangkan ke dalam loyang.
    3. Panggang selama 20 menit hingga matang, angkat dan dinginkan.
    4. Hiasan: masukan pasta cokelat dalam plastik hias dan hiaslah menurut selera. Simpan dalam lemari pendingin. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.

    Untuk 12 buah.

  • Resep Mandarin Cup Cake

    Resep Mandarin Cup Cake

    BAHAN:
    – 4 butir telur
    – 100 gram gula pasir
    – 1/2 sendok teh cake emulsifier
    – 125 gram tepung terigu
    – 1 sendok makan bubuk sari jeruk
    – 100 gram margarin lumerkan
    HIASAN:
    – 50 gram krim bubuk
    – 100 ml susu cair dingin
    – Jeruk mandarin dalam kaleng secukupnya
    CARA MEMBUAT MANDARIN CUP CAKE:
    1. Panaskan oven dengan temperatur 175° Celcius.
    2. Siapkan loyang muffin, beri kertas cup, sisihkan.
    3. Kocok telur bersama gula pasir dan tepung terigu selama 7 menit hingga mengembang, masukkan sari jeruk dan margarine cair, aduk rata.
    4. Tuangkan ke dalam loyang dan panggang selama 20 menit hingga matang, angkat dan dinginkan.
    5. Hiasan: kocok krim bubuk dan susu cair dingin, aduk rata, masukan ke dalam kantong hias.
    6. Buat hiasan dari krim dan beri jeruk mandarin, simpan dalam lemari pendingin.
    Sajikan sebagai teman minum kopi atau teh.

    Untuk 12 potong.

  • Resep Mangkuk Pangsit Isi Salsa Alpokat

    Resep Mangkuk Pangsit Isi Salsa Alpokat

    Mangkuk sebagai wadah salsa alpokat dibuat dari kulit pangsit yang dicetak di lubang loyang muffin lalu
    dipanggang oven. Sajikan mangkuk pangsit terpisah dengan salsa alpokat, biarkan tamu mengisinya sendiri saat santap.
    12 lembar kulit pangsit, siap pakai (kulit pangsit impor ukuran mini)
    Cetakan loyang muffin dengan lubang mini (yang isi 12 lubang)
    SALSA APOKAT, aduk rata:
    100 g kacang merah segar, rebus dalam air mendidih bergaram hingga empuk, tiriskan
    100 g (1 buah) alpokat, ambil daging buahnya, iris dadu 1 cm, lumuri air jeruk lemon agar tidak berubah warna
    100 g nanas matang dan manis (beli nanas organik; warnanya bagus), lumuri garam, cuci bersih, tiriskan, iris dadu 1 cm
    50 g paprika merah, buang biji, iris dadu’/2 cm
    3 sdm minyak zaitun ekstra virgin
    2 sdm daun ketumbar cincang
    1/2 sdt garam
    sdt merica bubuk
    1/2 sdt gula pasir
    3 sdm air jeruk lemon
    CARA MEMBUAT MANGKUK PANGSIT ISI SALSA ALPOKAT :
    1. Siapkan loyang muffin isi 12 lubang, olesi minyak zaitun. Gunting lembaran pangsit lebih lebar dari
    diameter lubang muffin. Taruh kulit pangsit ke dalam lubang, tekan menggunakan dasar gelas.
    2. Panggang dalam oven panas bersuhu 160°C, hingga matang.
    Angkat, sisihkan hingga suhu ruang, lepaskan dari loyang. Siap pakai.
    3. Sesaat sebelum saji, isi setiap `mangkuk’ pangsit dan pan salsa alpokat. Santap segera.

    Untuk 12 buah