BAHAN:
750 gram ikan kakap
1 sendok teh air jeruk nipis
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
BUMBU (dihaluskan):
8 buah cabai merah
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 cm kunyit
2 cm jahe
1 cm lengkuas
2 buah tomat
1 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
CARA MEMBUAT IKAN KAKAP PANGGANG PACAK:
1. Lumuri ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Campur bumbu halus dan santan. Aduk rata.
2. Lumuri pada ikan. Panggang sambil dioles bumbu hingga matang.
Tag: santan
-

Resep Ikan Kakap Panggang Pacak
-
Resep Cumi Masak Tauco
BAHAN-BAHAN:
150 g cumi-cumi kering
Tepung terigu secukupnya
Minyak goreng secukupnya
500 cc santan
BUMBU-BUMBU:
1/2 sdt lada halus
Garam secukupnya
5 buah cabai hijau besar
1 batang serai, memarkan
50 g tauco
1 lembar daun salam
1 buah tomat
Gula pasir secukupnya
BUMBU-BUMBU:
6 siung bawang merah
2 siung bawang putih
1 cm jahe
CARA MEMBUAT CUMI MASAK TAUCO:
1. Bersihkan dan cuci cumi-cumi, potong membujur, lalu kerat menyilang pada bagian badan cumi-cumi dan
lumuri dengan garam secukupnya. Diamkan beberapa saat.
2. Didihkan air lalu masukkan cumi-cumi hingga menggulung, angkat lalu potong 2 cm atau sesuai selera.
3. Campurkan cumi-cumi rebus dengan larutan tepung maizena, gula pasir, dan garam.
Aduk rata dan diamkan selama 5 menit agar bumbu meresap.
4. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombai, dan jahe hingga harum baunya. Masukkan cumi-cumi,
aduk hingga tercampur rata. Tambahkan air masak hingga mendidih, terakhir masukkan kalian dan daun
bawang aduk merata.
5. Angkat dan sajikan. -
Resep Tab Tim Grob
BAHAN:
100 gram kacang chestnut potong kotak
150 gram tepung tapioka
30 gram pewarna makanan warna merah
200 gram santan
30 gram buah nangka
150 gram gula pasir
CARA MEMBUAT TAB TIM GROB:
1. Rendam kacang chestnut dalam pewarna makanan kurang lebih 10 menit, kemudian angkat.
2. Campurkan dengan tepung tapioka.
3. Rebus dengan air panas hingga masak, dan kemudian masukkan air dingin.
4. Masak santan dengan ditambahi gula pasir.
5. Sajikan bola-bola kacang chestnut dengan santan manis.
6. Campurkan buah nangka dan es batu.
7. Sajikan.






