Info Sale Pisang

info-sale-pisang

CARA PEMBUATAN SALE PISANG
• Pisang sale adalah pisang matang konsumsi yang telah dikeringkan. Pengeringan menyebabkan kadar air turun dan secara relatif kadar gula naik. Kondisi ini yang menyebabkan pisang menjadi awet. Olahan ini sangat populer dan sudah banyak diusahakan secara luas karena sebagai jalan keluar ketika produksi pisang berlebihan.
• Warna pisang sale berkisar antara coklat muda sampai coklat kehitaman. Pengeringan menggunakan panas matahari adalah teknik yang paling banyak digunakan dengan alas an perhitungan biaya produksi. Tetapi ada beberapa hal yang tidak menguntungkan dengan menggunakan cara ini. Pertama, masa
penjemuran memerlukan waktu beberapa hari sehingga irisan pisang banyak dikotori oleh debu. Kedua, pada awal penjemuran dimana kadar air masih banyak akan disukai lalat sehingga dari
segi kesehatan olahan akan dipertanyakan. Diperkirakan banyak kontaminasi dari mikroba lain saat penjemuran awal dan kondisi masih agak basah.
• Untuk menghindari debu, hinggapnya lalat, dan kontaminasi mikroba bisa menggunakan wadah kotak
penjemuran yang tertutup di bagian samping, sedangkan di atasnya diberi lapisan plastik mika. Hanya saja wadah penjemuran semacam ini memerlukan investasi yang lebih tinggi meski tidak terlalu mahal.

• Ada 3 cara pembuatan sale pisang, yaitu
– Cara pengasapan dengan menggunakan asap belerang
– Cara basah dengan menggunakan natrium bisulfit
– Cara tradisional dengan menggunakan asap kayu

Tahapan pembuatan menurut tiap cara di atas, menyelaraskan kondisi lokasi kita untuk memutuskan
cara terbaik yang akan dipilih. Dengan demikian, biaya produksi paling efektif yang akan Anda dapat.

Resep Sale Pisang Basah

0 Comments

admin