Category: Kue Basah

  • Boter Cream

    Boter Cream

    BAHAN :
    • mentega 200 gram
    • gula halus 100 gram
    • putih telur ½ butir
    • vanili ¼ sendok teh
    • Pewarna
    CARA MEMBUAT BOTER CREAM :
    • Kocok semua bahan sampai putih dan keras
    • Setelah tercampur beri sedikit vanili untuk mengharumkan
    dan pewarna (pilih warna sesuai bentuk yang akan digunakan dalam menghias kue)
    Boter cream biasa digunakan untuk hiasan kue, tart, dll

  • Resep Prol Tape Singkong

    Resep Prol Tape Singkong

    BAHAN :
    500 gram tape singkong
    100 gram gula pasir
    100 gram mentega
    50 gram tepung terigu
    2 butir telur ayam
    1 /2 sendok teh garam
    1 /2 sendok teh vanili
    CARA MEMBUAT PROL TAPE :
    • Tape dibuang seratnya lalu dihaluskan. Mentega dikocok bersama gula hingga putih, masukkan telur satu persatu, kocoklah hingga mengembang. Masukkan tape, aduk sampai rata.
    Tambahkan tepung terigu dan vanili lalu diaduk lagi.
    Sesudah rata, masukkan ke dalam loyang yang sudah diolesi mentega. Tuang adonan kedalamnya.
    Hiasi atasnya dengan goresan-goresan garpu juga olesi dengan kunig telur. Siap untuk dioven.
    Hingga kecoklatan / matang. Angkat, dinginkan, potong-potong, sajikan.

  • Vla Kelapa

    Vla Kelapa

    BAHAN :
    • kelapa muda (dagingnya) 1 piring
    • gula 50 gram
    • tepung sagu 30 gram
    • telur 2 butir
    • susu encer 1,5 gelas
    CARA MEMBUAT VLA KELAPA :
    • Gula dan telur diaduk sampai kembang, masukkan tepung sagu, daging kelapa muda, aduk sampai rata.
    • Susu dimasak sampai mendidih, masukkan adonan tadi, aduk sampai rata.
    • Masak sampai kental, dan mendidih, angkat.

  • Resep Mocca Taart

    Resep Mocca Taart

    BAHAN :
    • tepung terigu 150 gram
    • kuning telur 15 butir
    • putih telur 8 butir
    • gula pasir 200 gram
    • vanili 1/2 sendok teh
    CARA MEMBUAT MOCCA TAART :
    • Telur dikocok dengan gula sampai kental, masukkan tepung terigu, mocca , aduk sampai rata.
    • Bakarlah dalam oven yang sudah dipanaskan, hingga masak. Angkat.
    • Membuat mocca : kopi diberi air panas lalu disaring, buatlah caramel dari 100 gram gula, kopi dimasukkan.

  • Resep Tape Tart

    Resep Tape Tart

    BAHAN :
    • tape singkong 100 gram
    • gula halus 125 gram
    • tepung terigu 100 gram
    • mentega 175 gram
    • telur 5 butir
    • room boter 50 gram
    • vanili 1/2 sendok teh
    CARA MEMBUAT TAPE TART :
    • Kuning telur dan gula dikocok sampai putih.
    Mentega dikocok tersendiri masukkan ke dalam kuning telur yang sudah dikocok tadi, aduk sampai rata.
    • Setelah itu masukkan lagi tepung terigu, tape yang sudah dihaluskan serta vanili, aduk sampai rata.
    • Masukkan ke dalam cetakan, bakar dalam oven yang sudah dipanaskan.

  • Resep Fudge Coklat

    Resep Fudge Coklat

    BAHAN :
    125 ml mentega
    435 ml brown sugar
    2 butir telur
    310 ml tepung terigu, ayak
    4 – 5 sdm cokelat bubuk, ayak
    Beberapa tetes esens vanili
    250 ml kacang mente cincang
    3 sdm gula bubuk
    CARA MEMBUAT FUDGE COKLAT :
    • Panaskan oven hingga bersuhu 180 derajat celcius.
    • Kocok mentega dan gula dalam mangkuk besar hingga mengembang
    masukkan telur satu demi satu sambil dikocok terus.
    • Campurkan terigu dan cokelat bubuk yang diayak ke dalam adonan,
    lalu tambahkan vanili dan kacang mete cincang. Aduk terus hingga rata.
    • Taruh sesendok teh penuh adonan di atas loyang beroles mentega.
    Taburi gula bubuk. Panggang selama 12 menit. Dinginkan.

  • Resep Kustar

    Resep Kustar

    BAHAN :
    • buah kenari 100 gram
    • kuning telur 6 butir
    • gula pasir 150 gram
    • susu panas 1 liter
    • garam dan vanili secukupnya
    CARA MEMBUAT KUSTAR :
    • Kuning telur diaduk bersama-sama dengan gula sampai putih, masukkan garam dan vanili.
    • Masukkans usu ke dalam panci (panci yang sebelumnya dipulas dulu dengan mentega )
    lantas ditaburkan buah kenari. Kemudian dibakar hingga matang, angkat sajikan.

  • Resep Semar Mendem

    Resep Semar Mendem

    BAHAN :
    • Ketan 500 gram
    • Daging/abon 100 gram
    • Telur 3 butir
    • Tepung terigu 2 sdm
    CARA MEMBUAT SEMAR MENDEM :
    • Ketan dimasak seperti menanak nasi. Setelah masak dikepali dengan tangan yang didalamnya diisi
    Dengan abon atau daging yang telah dimasak
    • Kocok telur, campur dengan tepung terigu, buat adonan dadar tipis, sampai dengan adonan habis.
    • Bungkus ketan yang telah terisi abon/daging dengan dadar telur tersebut,
    Balut/bungkus dengan rapi dan cantik, sehingga menarik. Sajikan.

  • Resep Lemper

    Resep Lemper

    BAHAN :
    • Beras ketan 500 gram
    • abon ikan/ayam 25 gram
    • santan 1 mangkok
    • garam sedikit
    • daun pisang seperlunya
    CARA MEMBUAT LEMPER :
    • Beras ketan ditanak setengah masak sebagaimana menanak nasi.
    Santan dimasukkan lantas dimasak lagi sampai masak.
    Kemudian dibungkus dengan daun pisang dan diisi dengan abon.
    • Setelah itu dipanggang di atas bara api dengan bahan perapian arang , secara pelan dan dibolak-balik
    agar kematangan merata juga daunnya tidak hangus.
    • Angkat dari perapian bila telah matang, sajikan.

  • Resep Bolu Bolu

    Resep Bolu Bolu

    BAHAN :
    150 gram Tepung terigu
    100 gram Gula pasir
    125 cc Santan kelapa
    1 butir Telur ayam
    75 gram Tape
    CARA MEMBUAT BOLU BOLU :
    1. Telur dan gula dikocok sampai kental
    2. Masukkan tape dan kelapa, setelah itu masukkan lagi tepung terigu, aduk sampai rata.
    3. Masukkan dalam cetakan yang sudah dipulas dengan mentega, dan masukkan ke dalam oven.
    Bakar hingga matang, angkat, sajikan.