Category: Masakan Jepang

  • Resep Cap Cay Goreng

    Resep Cap Cay Goreng

    BAHAN-BAHAN :
    200 g daging ayam
    1 buah jamur shitake
    1 buah bawang bombai
    1 buah kembang kol
    50 g kapri
    2 ekor cumi-cumi
    1 buah wortel
    Kecap Jepang secukupnya
    Sake secukupnya
    Garam secukupnya
    Lada secukupnya
    Maizena secukupnya
    Gula pasir secukupnya
    1 cangkir kaldu ayam
    CARA MEMBUAT CAP CAY GORENG:
    1. Potong daging ayam, beri sedikit kecap Jepang dan sake, lumuri dengan tepung maizena.
    2. Iris wortel serong, bawang bombai dipotong memanjang, potong bagian batang kembang kol.
    3. Tumis daging ayam dan cumi-cumi hingga agak layu, sisihkan.
    4. Masukkan wortel dan semua sayuran, tambahkan kecap Jepang, sake, dan garam.
    5. Setelah agak matang, tambahkan daging ayam dan cumi-cumi, lalu tuangkan gula dan kaldu.
    6. Setelah semua matang dan rasanya pas, kentalkan dengan maizena.
    7. Cap cay siap dihidangkan.

  • Resep Udang Kecap

    Resep Udang Kecap

    BAHAN-BAHAN:
    10 ekor udang bago
    Jahe secukupnya
    1 batang daun bawang
    1 sdt cabai bubuk
    2 sdm saus tomat
    2 sdt minyak wijen
    2 sdm minyak samin
    1 cup kaldu
    2 sdm tauco merah
    2 sdt maizena
    CARA MEMBUAT UDANG KECAP:
    1. Bersihkan udang dengan membuang kepala dan mengerat punggungnya. Hilangkan semua kotoran kemudian
    potong daun bawang dan cincang pula jahe.
    2. Campurkan tauco merah dan cabe bubuk aduk sampai merata.
    3. Goreng udang dengan minyak samin dan tambahkan sake, daun bawang dan jahe. Tumis sampai harum, tambahkan
    pula kaldu dan tauco merah. Aduk rata lalu tambahkan saus tomat, sebagai pengental tambahkan maizena yang telah di campurkan dengan air.
    4. Angkat lalu hidangkan

  • Resep Kerapu Tim Teh Celup

    Resep Kerapu Tim Teh Celup

    BAHAN :
    2 kantong teh celup
    3 ekor (300 gram) ikan kerapu
    2 sendok teh kecap ikan
    1 sendok teh minyak wijen
    2 siung bawang putih, dicincang halus
    I cm jahe, diiris tipis
    I batang daun bawang, diiris serong panjang
    BAHAN SAMBAL ASAM MANIS :
    3 kantong teh celup
    300 ml air panas
    2 siung bawang putih, cincang halus
    ½ bawang bombay, iris panjang
    2 buah cabai merah, iris miring
    5 sendok makan saus tomat
    2 1/2 sendok teh gula pasir
    1 sendok teh tepung maizena, larutkan dalam 1 sendok
    air teh sebagai pengental
    1 sendok teh air jeruk nipis
    ½ sendok makan minyak untuk menumis
    CARA MEMBUAT KERAPU TIM TEH CELUP :
    1. Lumuri ikan kerapu dengan kecap ikan, minyak wijen, bawang putih, jahe, dan daun bawang.
    2. Letakkan di dalam pinggan tahan panas. Tambahkan teh celup. Kukus 30 menit hingga matang.
    Angkat kantong tehnya.
    3. Sambal asam manis: seduh teh celup dengan air panas. Diamkan 15 menit, angkat kantong tehnya. Sisihkan.
    4. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan cabai merah.
    Tumis hingga layu. Masukkan saus tomat dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air teh celup. Didihkan.
    5. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak hingga meletup-letup.
    Menjelang diangkat, tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat.
    6. Sajikan kerapu tim dengan sambal asam manis.

    CATATAN:
    Teh celup yang dikukus bersama ikan, membuat aroma amis Ikan menjadi hilang.

  • Resep Buncis Daging Cincang

    Resep Buncis Daging Cincang

    BAHAN-BAHAN:
    300 g buncis prancis
    1 batang daun bawang
    100 g daging sapi
    1 sdm minyak wijen
    250 mL minyak goreng
    2 sdm soy sauce
    1 sdt sake
    CARA MEMBUAT BUNCIS DAGING CINCANG:
    1. Bersihkan dan potong masing-masing bahan 4 cm, lalu cincang daun bawang.
    2. Panaskan minyak, goreng buncis hingga layu, tiriskan.
    3. Pada penggorengan lain, tumis daging sapi dan buncis aduk merata.
    4. Masukkan pula daun bawang, soy sauce, sake, dan minyak wijen.
    5. Aduk sampai matang, angkat, dan hidangkan

  • Resep Gyoza

    Resep Gyoza

    BAHAN-BAHAN:
    200 g daging sapi cincang
    1 buah bawang bombai
    Parutan jahe secukupnya
    35 lembar kulit pangsit
    2 sdm soy sauce
    2 sdm minyak wijen
    2 sdt sake
    Lada secukupnya
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT GYOZA:
    1. Cincang bawang bombai, campurkan dengan daging sapi cincang berikut soy sauce, minyak wijen, jahe, sake, dan lada.
    2. Bagi isi tersebut menjadi 35 bagian. Bungkus dengan kulit pangsit dan goreng sampai kering.
    3. Angkat dan hidangkan selagi masih hangat.

  • Resep Hot Plate Cumi Tofu

    Resep Hot Plate Cumi Tofu

    BAHAN:
    250 gram cumi-cumi yang sudah bersih, potong melintang
    300 gram tofu, potong-potong
    100 gram jamur shimeji
    SAUS DIADUK MERATA:
    2 sdm minyak sayur
    1 sdm daun bawang cincang
    1 siung bawang putih, cincang halus
    1 sdm saus tomat
    2 sdm saus BBQ
    1 sdm kecap manis
    1/2 sdt merica bubuk
    1/2 sdt gula pasir
    1 sdt garam
    BUMBU TABURAN:
    1 sdt biji wijen, sangrai
    CARA MEMBUAT HOT PLATE CUMI TOFU (JEPANG):
    1. Panaskan hot plate hingga panas benar. Angkat, taruh di atas wadah/alas kayu.
    2. Tuangkan saus ke dalam hot plate.
    3. Susun cumi, tofu dan jamur di atasnya. Masak hingga semua bahan matang.
    4. Taburi biji wijen.
    5. Sajikan atau santap segera.

  • Resep Agedashi Tofu

    Resep Agedashi Tofu

    BAHAN-BAHAN:
    2 buah mico tofu
    Sagu secukupnya
    150 mL minyak sayur
    1 cangkir kaldu ikan
    1 1/2 sdm soy sauce
    1 sdm mirin
    Lobak secukupnya, di parut
    Daun bawang secukupnya, iris
    Parutan jahe secukupnya
    CARA MEMBUAT AGENDASHI TOFU:
    1. Iris mico tofu dengan ketebalan 3 cm, lumuri dengan sagu dan diamkan sebentar.
    2. Panaskan minyak, goreng mico tofu hingga berwarna agak kuning kemudian angkat.
    3. Campur kaldu ikan, soy sauce, dan mirin hingga merata, sisihkan.
    4. Atur tofu yang telah digoreng dan siram dengan kuah, garnish dengan jahe, lobak, dan daun bawang pada bagian atasnya.

  • Resep Nigiri Set

    Resep Nigiri Set

    BAHAN-BAHAN:
    1 cup nasi sushi
    1 potong tamago
    30 g tobiko
    1 slice salmon, slice tipis
    1 slice tuna, slice tipis
    1 lembar nori
    Wasabi, cairkan dengan air panas secukupnya
    CARA MEMBUAT NIGIRI SET:
    1. Bentuk bulatan nasi sushi berjumlah 4 buah, potong tamago memanjang, tiap bulatan letakkan masing-masing
    salmon, tuna, tamago, dan tobiko.
    2. Dalam pembuatan bulatan tobiko, nasi sushi dibalut dalam nori yang memanjang, kemudian atur tobiko di atasnya.
    3. Nigiri set siap dihidangkan disertai dengan wasabi, soy sauce, dan sushi gari.

  • Resep Itame Bifun

    Resep Itame Bifun

    BAHAN-BAHAN:
    150 g bihun
    100 g daging sapi
    50 g jamur shitake
    50 g wortel
    Paprika bubuk secukupnya
    1 butir kuning telur
    Peterseli cincang secukupnya
    1 sdm sake
    2 sdm soy sauce
    1 sdt gula pasir
    Garam secukupnya
    3 sdm kaldu minyak sayur
    CARA MEMBUAT ITAME BIFUN:
    1. Rendam bihun dengan air panas selama 3 menit saja, cuci dengan air dingin, kemudian tiriskan.
    2. Iris tipis daging sapi, jamur shitake yang telah direndam, wortel, dan cabai paprika.
    3. Panaskan minyak, masukkan jamur shitake, daging sapi, wortel, dan paprika bubuk. Terakhir, masukkan bihun.
    Aduk merata, lalu bumbui.
    4. Setelah matang, angkat, hidangkan dengan taburan peterseli cincang.

  • Resep Ayam Dan Telur Soboro Bowl Rice

    Resep Ayam Dan Telur Soboro Bowl Rice

    BAHAN-BAHAN:
    4 cup Nasi Jepang
    150 g ayam fillet
    3 sdm soy sauce
    3 1/2 sdm gula pasir
    3 1/2 Mirin
    1 sdt jahe parut
    4 butir telur ayam
    Lada secukupnya
    Garam secukupnya
    CARA MEMBUAT AYAM DAN TELUR SOBORO BOWL RICE:
    1. Campurkan ayam dengan soy sauce, gula, mirin, dan sari
    jahe dalam panci kecil. Panaskan dengan api kecil hingga
    matang. Bila perlu aduk terus dengan sumpit sampai masak.
    2. Campurkan telur dengan lada, garam, mirin, dan gula pasir. Panaskan dengan api sedang hingga rnasak.
    3. Sajikan nasi dalam mangkuk, lalu mulai atur ayam dan telur soboro dalam dua bagian yang berbeda di atas nasi.
    4. Hidangan siap disajikan dalam keadaan panas dengan garnish peterseli dan tomat.