Tag: telur ayam

  • Resep Rolade Ayam Sosis

    Resep Rolade Ayam Sosis

    BAHAN DADAR:
    1 butir telur ayam kocok rata bersama
    1/8 sdt garam
    BAHAN ROLLADE:
    2 buah sosis sapi, potong kedua ujungnya
    175 gram ayam cincang
    1 butir telur, kocok rata
    25 ml air
    25 gram tepung sagu tani
    20 gram tepung maizena
    4 siung bawang putih, cincang halus
    1/4 sdt merica bubuk
    1 sdt gula pasir
    Garam secukupnya
    Minyak goreng secukupnya
    PENCELUP (kocok rata):
    1 butir telur
    1/8 sdt merica bubuk
    1/8 sdt garam
    PELENGKAP:
    Saus sambal
    Saus tomat
    CARA MEMBUAT ROLADE AYAM SOSIS :
    1. Dadar: panaskan pandadar anti lengket diameter 20 cm, beri sedikit minyak goreng, tuang adonan telur kocok, lalu lebarkan dengan cara menggoyangkan pandadar. Masak sampai matang, angkat sisihkan.
    2. Rollade: campur ayam cincang dengan telur, air, tepung sagu, tepung maizena, merica bubuk,
    bawang putih, gula pasir dan garam, aduk rata.
    3. Taruh adonan ayam di atas dadar telur, ratakan dengan sendok. Letakkan sosis pada pinggirnya,
    gulung perlahan sambil dipadatkan. Bungkus rollade dengan plastik, ikat kedua ujungnya dengan karet. Kukus selama 25 menit, angkat biarkan uap panas hilang.
    4. Buka bungkusan rollade, celupkan ke dalam kocokan telur.
    5. Goreng dalam minyak panas dan banyak sampai kuning kecokelatan, angkat tiriskan. Potong-potong lalu sajikan dengan pelengkap.

    Hasil 6 porsi

  • Resep Omelet

    Resep Omelet

    BAHAN-BAHAN :
    2 butir telur ayam
    1 sdm susu murni
    1/2 sdm garam
    Lada secukupnya
    1 sdm minyak salad
    1 sdm mentega
    1 sdt mentega cair
    Peterseli secukupnya
    Saus tomat secukupnya
    CARA MEMBUAT OMELET :
    1. Campur semua bahan menjadi satu dan aduk merata.
    2. Panaskan minyak, masukkan mentega, lalu masukkan adonan telur, balik satu sisi menjadi lonjong.
    3. Angkat, beri mentega dan saus tomat di atasnya.

  • Resep Ikane Idole Buton

    Resep Ikane Idole Buton

    BAHAN:
    450 gram ikan tengiri, dibersihkan, dipotong-potong
    3/4 sendok teh garam
    1 sendok teh asam + 1 sendok teh air
    200 ml air
    100 gram kelapa, diparut kasar
    1 butir telur ayam
    5 butir bawang merah, diiris tipis
    1/8 sendok teh penyedap (bila suka)
    Minyak untuk menggoreng
    BAHAN PENCELUP:
    1 butir telur, dikocok lepas
    CARA MEMBUAT IKANE IDOLE BUTON :
    1. Campur ikan, garam, air asam, dan air. Masak hinggaikan matang. Angkat dan dinginkan.
    2. Pisahkan daging ikan dari tulangnya. Haluskan.
    3. Tambahkan kelapa parut, telur, bawang merah, dan penyedap (bila suka). Aduk rata.
    4. Bentuk kotak pipih adonan. Celup telur. Goreng hingga matang.

    Catatan: untuk 15 buah.

  • Resep Puding Lapis Legit

    Resep Puding Lapis Legit

    BAHAN :
    200 gr Lapis legit
    4 butir Telur ayam
    1 liter susu cair
    1/2 sdt Vanilla
    1 sdm Butter, cairkan
    2 sdm Tepung terigu
    100 gr Gula halus
    Sirup melon atau stroberi. Secukupnya
    CARA MEMBUAT PUDING LAPIS LEGIT :
    • Potong kue lapis legit kotak-kotak kecil, lalu campurkan dengan susu cair, biarkan sampai meresap
    • Kocok telur dengan gula, vanilla sampai rata
    • Masukkan terigu, butter, aduk sampai rata
    • Tuangkan adonan terigu ke dalam campuran susu dan lapis legit, aduk rata
    • Siapkan cetakan yang diolesi butter dan tepung terigu, Masukkan adonan ke cetakan lalu oven sampai matang.
    • Sajikan dengan saus sirup melon atau stroberi

  • Resep Croket Sambal Goreng Hati

    Resep Croket Sambal Goreng Hati

    BAHAN:
    500 gr Hati sisa sambel goreng
    200 gr Kentang, kukus dan haluskan
    2 siung Bawang putih. Cincang halus
    1/2 sdt Bubuk pala
    1/2 sdt Lada halus
    Garam secukupnya
    Tepung panir secukupnya
    1 butir Telur ayam
    CARA MEMBUAT CROKET SAMBAL GORENG HATI:
    • Giling hati sapi bekas sambal goreng sampai halus.
    • Campurkan dengatn kentang doan hati yang sudah halus, lalu beri lada, pala bubuk, bawang putih, dan garam, aduk sampai rata.
    • Cetak sesuai selera
    • Masukkan ke dalam tepung panir, lalu celupkan ke kocokan telur, gulingkan kembali ke tepung panir.
    • Goreng dalam minyak sedang panasnya hingga kuning kecoklatan.
    • Sajikan dengan sambal botolan atau cabe rawit.

  • Resep Sandwich Kakap Saus Mayones

    Resep Sandwich Kakap Saus Mayones

    BAHAN:
    – 750 gram fillet kakap, potong ukuran 7 x 10 x 2 cm
    – 1 sendok makan garam halus
    – 1/2 sendok teh merica bubuk
    – 1 buah jeruk nipis, peras, ambil airnya
    – 5 lembar keju lembaran, masing2 potong dua
    – 2 butir telur ayam, rebus matang, iris tipis membulat
    – 2 putih telur, kocok, untuk pencelup
    – 250 gram tepung panir
    – minyak goreng (non kolesterol), untuk menggoreng kentang goreng
    – 5 lembar daun selada
    – 1 buah tomat merah, iris membulat
    ISI:
    – 1 sendok makan selai kacang
    – 2 sendok makan mayones
    – 1/2 sendok teh mustard
    – 1 sendok makan saus tomat
    – 2 kuning telur
    – 50 ml minyak selada
    – 1/2 sendok teh garam halus
    – 1/4 sendok teh merica bubuk
    – 1/2 sendok makan gula pasir
    – 1 sendok teh peterseli cincang
    – 1 sendok teh cabai merah cincang
    – 50 gram daging buah nenas, cincang kasar
    – 50 gram acar mentimun, cincang kasar
    – 50 gram wotel, rebus, parut memanjang
    CARA MEMBUAT SANDWICH KAKAP SAUS MAYONES:
    1. Belah dua potongan kakap, tapi jangan sampai putus. Lumuri dengan garam, merica dan air jeruk hingga rata. Diamkan selama 30 menit.
    2. Isi:
    – Campur selai kacang, mayones, mustard, saus tomat, kuning telur, minyak selada, garam, merica dan gula pasir. Haluskan dengan blender sampai tercampur rata dan kental.
    – Tambahkan peterseli dan cabai merah cincang. Aduk rata. Masukkan nanas, acar mentimun dan wortel.
    Aduk pula hingga rata. Sisihkan.
    3. Isi setiap belahan kakap dengan selembar keju, ratakan adonan isi di atasnya, beri sepotong telur rebus, lalu tutup dengan
    selembar keju lagi.
    4. Celupkan kakap isi ke dalam kocokan putih telur, lalu gulingkan di atas tepung roti hingga rata. Ulangi sekali lagi.
    Lakukan hal yang sama pada potongan kakap yang lain.
    5. Panaskan minyakdalam jumlah banyak. Masukkan kakap, goreng sampai matang dan berwarna kecokelatan.
    Angkat dan tiriskan.
    6. Potong melintang gorengan kakap. Hidangkan bersama sisa saus dan kentang goreng. Jika perlu hias dengan daun selada dan potongan tomat.

    Untuk 5 orang.

  • Resep Pudding Roti Prancis

    Resep Pudding Roti Prancis

    BAHAN:
    – 1/2 buah roti prancis potong melintang
    – 2 sendok makan mentega untuk olesan
    – 1 kaleng nanas kalengan (isi lebih kurang 200 gram), tirisk potong dadu
    – 1 sendok makan almond keping
    ADONAN TELUR:
    – 2 butir telur ayam
    – 100 gram gula pasir
    – 200 ml susu cair
    – 100 ml krim kental
    – 1/4 sendok teh vanilli bubuk
    SAUS VANILLA:
    – 1 sendok makan maizena
    – 300 ml susu cair
    – 1 butir kuning telur
    – 50 ml krim encer
    – 50 gram gula pasir
    – 1/8 sendok teh garam
    – 1 sendok makan rhum
    CARA MEMBUAT PUDDING ROTI PRANCIS:
    1. Oles loyang pyrex (tahan panas, tidak pyrex juga bisa) vol. 500 ml dengan mentega.
    2. Aduk rata adonan telur, sisihkan.
    3. Olesi kedua sisi roti potongan dengan mentega. sisihkan sisa mentega.
    4. Panggang roti dalam oven panas suhu 180° C selama 15 menit hingga kering.
    5. Atur roti dalam loyang, tuangi adonan telur sedikit demi sedikit, biarkan hingga meresap.
    6. Taburkan nanas kaleng di antara roti-roti potong. Taruh potongan sisa mentega di atasnya.
    7. Panggang dalam oven, suhu 180° C selama 40 menit hingga terlihat memadat dan kental.
    8. Keluarkan dari oven, taburi almond keping, oven lagi 10 menit hingga almond kuning kecoklatan. Angkat.
    9. Sajikan hangat dengan saus.
    10. Saus Vanilla: larutkan maizena dengan sedikit susu cair, campurkan pula kuning telur kocok, aduk rata. Sisihkan. Didihkan
    susu, krim, gula pasir, dan garam sambil diaduk biar nggak pecah. Tuangkan larutan maizena, aduk hingga kental dan mendidih. Angkat. Tambahkan rhum bila suka, aduk rata. Catatan: bisa juga diganti dengan roti tawar, atau sisa roti lainnya.

  • Resep Cake Marmer

    Resep Cake Marmer

    BAHAN:
    – 300 gram margarin
    – 250 gram gula pasir
    – 1 sendok teh vanili bubuk
    – 10 kuning telur ayam
    – 10 putih telur ayam, kocok hingga kaku
    – Ayak: 300 gram tepung terigu + 1 sendok teh baking powder
    – Adonan cokelat: 3 sendok makan cokelat bubuk + 1 sendok teh cokelat pasta
    – Hiasan: gula bubuk dan strawberry segar
    CARA MEMBUAT CAKE MARMER:
    1. Panaskan oven dengan temperatur 175°Celcius siapkan loyang bentuk cincin ukuran 24 cm olesi dengan margarin dan taburi terigu, sisihkan.
    2. Kocok margarin, gula dan vanili hingga mengembang.
    3. Masukkan kuning telur satu persatu, sambil kocok terus hingga mengembang.
    4. Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil aduk rata.
    5. Tambahkan telur putih kocok sammbil aduk rata.
    6. Adonan cokelat: ambil 100 ml adonan, campur dengan cokelat bubuk dan cokelat pasta hingga rata.
    7. Tuangkan setengah bagian adonan putih ke dalam loyang, ratakan. Tambahkan setengah bagian adonan cokelat, aduk dengan garpu hingga terbentuk marmer.
    8. Tuangkan sisa adonan putih dan adonan cokelat, aduk kembali dengan garpu.
    9. Panggang selama 45 menit hingga kecokelatan dan matang. Angkat dan dinginkan.
    10. Hias dengan gula bubuk dan strawberry segar. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi.
    Untuk 16 potong.

  • Resep French Toast Strawberry

    Resep French Toast Strawberry

    BAHAN:
    2 butir telur ayam
    2 sendok makan gula pasir
    250 ml susu cair
    125 ml krim kental
    60 gram mentega
    6 lembar roti tawar, potong segitiga
    500 gram strawberry segar, bersihkan, potong 4 bagian
    60 ml madu
    CARA MEMBUAT FRENCH TOAST STRAWBERRY :
    1. Kocok telur bersama dengan gula hingga gula larut.
    2. Tambahkan susu dan krim, kocok rata.
    3. Panaskan mentega dalam wajan hingga leleh.
    4. Celupkan roti tawar dalam campuran telur susu.
    5. Tiriskan. Masukkan ke dalam wajan. Masak hingga kedua sisinya kecokelatan.
    6. Angkat. Taruh di piring saji. Beri strawberry, madu dan tambahkan krim kocok, jika suka. Sajikan hangat.

    Untuk 6 orang.

  • Resep Pentul Ayam Goreng

    Resep Pentul Ayam Goreng

    BAHAN:
    200 gram ayam cincang
    50 gram kelapa setengah tua, kupas bersih, parut memanjang
    1 butir putih telur
    1/2 sdt gula pasir
    Garam secukupnya
    8 buah batang serai
    BUMBU HALUS:
    4 buah cabai merah keriting
    5 siung bawang putih
    3 butir bawang merah
    2 cm kencur
    Untuk pencelup (kocok rata)
    2 butir telur ayam
    1/4 sdt merica bubuk,
    1/2 sdt garam
    CARA MEMBUAT PENTUL AYAM GORENG:
    1. Campur ayam dengan kelapa parut, putih telur, gula pasir, garam dan bumbu halus aduk rata
    2. Ambil 1 batang serai beri ujungnya dengan 2 sdm adonan ayam, kepal-kepal agar menempel
    3. Celupkan pentul ayam ke dalam air mendidih, diamkan selama 2 menit. Angkat, biarkan panas hilang
    4. Celupkan pentul ayam ke dalam kocokan telur, goreng dalam minyak panas dan banyak sampai matang
    5. Angkat, sajikan hangat

    Hasil 8 buah