Resep Putren Balado

resep-putren-balado

BAHAN:
• Putren 350 gram, siangi, iris serong
• Bakso sapi 12 butir
• Bawang merah 4 butir
• Bawang putih 2 siung
• Cabai merah 8 buah
• Cabai merah keriting 8 buah, haluskan
• Tomat 2 buah potong kasar
• Garam secukupnya
• Gula pasir 1/2 sendok teh
• Air 100 ml
• Minyak goreng 2 sendok makan
CARA MEMBUAT PUTREN BALADO:
1. Tumbuk kasar bawang merah, bawang putih dan cabai merah. Sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu tumbuk kasar dan cabai merah keriting halus hingga harum.
3. Masukkan putren, bakso dan tomat. Tuang air. Beri garam dan gula, aduk rata. Masak hingga matang dan air menyusut, angkat. Sajikan.

UNTUK 4 PORSI

0 Comments

admin