Resep French Toast

resep-french-toast

BAHAN:
4 butir telur
150 ml susu cair
75 gram tepung terigu
75 gram gula pasir
1,5 sendok teh ekstrak vanili
1/4 sendok teh garam
1/8 sendok teh kayu manis bubuk
3 sendok makan mentega
6 potong roti tawar
garnish:
Sirup maple atau madu, gula bubuk dan mentega
CARA MEMBUAT FRENCH TOAST:
1. Kocok terigu, susu, gula, telur, vanili, garam, dan kayu manis.
2. Panaskan wajan dengan api sedang. Setelah panas, masukkan 1 sendok makan mentega, jika setelah mentega dimasukkan
wajan berasap artinya terlalu panas, kecilkan apinya.
3. Celupkan roti tawar ke kocokan telur sekitar 30 detik setiap sisi, tiriskan.
4. Masukkan roti ke wajan, masak sekitar 1,5 – 2 menit per sisi atau sampai kuning keemasan.
Tambahkan mentega bila dibutuhkan.
5. Sajikan tiga potong french toast untuk satu piring, ayak gula bubuk di atasnya dan beri sirup maple di sisi piring.

Untuk 2 porsi.

0 Comments

admin