Resep Kue Akar Kelapa Hijau

resep-kue-akar-kelapa-hijau

Merupakan kreasi kue kering dengan berbahan dasar kelapa. Cara membuatnyapun mudah dan praktis. Dengan menambahkan keju dalam adonannya, membuat kue akar kelapa hijua ini semakin gurih. Langsung copas resepnya yuk!
BAHAN:
• 5 butir telur
• 1 1/2 sdt garam
• 150 gr kelapa setengah tua
• 75 gr keju cheddar panas
• 220 gr tepung ketan
• 25 gr tepung kanji
• 1 liter minyak goreng
CARA MEMBUAT KUE AKAR KELAPA HIJAU:
1. Kelapa diparut agak kasar lalu disangrai.
2. Kocok telur sampai lembut, masukkan garam, keju, aduk sampai rata.
3. Tambahkan tepung ketan dan tepung kanji, aduk rata.
4. Masukkan adonan ke dalam plastik yang diberi spirit bintang.
5. Masukkan ke dalam minyak goreng dingin, sehingga adonan tertutup minyak goreng sambil disiram-siram.
6. Setelah mengembang, kecilkan api untuk mematangkan yang di dalam.

0 Comments

admin