Bagi Anda yang ingin menyajikan menu ikan bandeng bakar dengan cocolan sambal pencok, Anda bisa copas resep lengkapnya di sini.
BAHAN:
• 2 ekor bandeng
• 4 buah jeruk lemon
• 1 sdt garam
• 5 siung bawang putih
• 3 sdm minyak goreng
• 1 ruas kunyit
• 2 sdm air jeruk lemon
SAMBAL:
• 3 btr bawang merah
• 2 siung bawang putih
• 2 lembar daun jeruk
• 1/2 sdt garam
• 5 buah cabai merah keriting
• 3 buah cabai rawit
• 100 gr kacang kedelai
• 1/4 butir kelapa agak muda
• 200 ml minyak goreng
CARA MEMBUAT BANDENG BAKAR SAMBAL PENCOK:
1. Bandeng dibuang sisik dan insang serta isi perutnya. Lalu kerat-kerat kedua sisinya. Sementara itu jeruk lemon diperas airnya lalu diberi garam. Aduk-aduk hingga larut. Lalu lumuri ikan dengan air jeruk. Diamkan selama 25 menit agar bumbu meresap. Sisihkan.
2. Sambal: daun jeruk dibuang tulang daunnya lalu diiris tipis, sisihkan. Panaskan minyak, dengan api sedang, lalu goreng kacang kedelai hingga matang berwarna kuning kecokelatan. Tiriskan dan sisihkan. Kelapa dikerik kulit arinya lalu diparut kasar. Kemudian kukus hingga matang. Sisihkan. Bawang merah dan bawang putih dikupas lalu dihaluskan bersama cabai merah dan cabai rawit serta garam.
3. Tuang bumbu halus ke dalam wadah agak besar lalu masukkan kacang kedelai goreng dan kelapa parut serta irisan daun jeruk. Aduk-aduk sampai bahan dan bumbu tercampur rata. Sisihkan. Bawang putih dan kunyit dikupas lalu dihaluskan, sisihkan. Tuang minyak dan air jeruk ke dalam wadah sedang. Aduk-aduk. Tambahkan bumbu halus, aduk-aduk lagi hingga rata.
4. Panaskan Panggangan lalu bakar ikan hingga matang berwarna kecokelatan kedua sisinya. Sesekali olesi dengan bumbu bawang putih kunyit. Angkat dan sajikan dengan sambal pencok dan nasi hangat
TIPS:
* Anda juga bisa memakai ikan ekor kuning, bawal laut dan ikan mas, untuk resep ini.
INFO:
• Porsi: 2 porsi • Persiapan memasak: 15 menit • Lama memasak: 15 menit
• Kalori: 198,2 kal • Protein: 30,6 gr • Lemak: 3,2 gr • Karbohidrat: 2,9 gr
Tag: minyak goreng
-

Resep Ca Taoge
Taoge bisa dihasilkan dari kecambah kacang hijau atau kacang kedelai. Taoge juga memiliki banyak khasiat selain untuk kesuburan. Taoge bisa diolah menjadi menu apapun. Salah satu menu tersebut adalah ca taoge. Cara memasak ca taoge, ada dalam resep berikut.
BAHAN:
– 2 sdm minyak goreng
– 2 siung bawang putih, haluskan
– 2 butir bawang merah, haluskan
– 1 sdm ebi, rendam dan cincang
– 100 gr tahu kuning, potong-potong
– 50 gr wortel, potong sesuai selera
– 100 gr taoge
– 75 gr paprika hijau atau cabai hijau, buang bijinya dan potong-potong
– 1/2 sdt merica
– 1/2 sdm kecap asin
– 1 sdt garam
CARA MEMBUAT CA TAOGE:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
2. Masukkan semua bahan, lalu aduk-aduk hingga semua matang. Angkat. -

Resep Cah Mie Singapura
Yuk mengembangkan menu dengan bahan mie instan! Praktis, mudah, juga cepat dalam membuatnya. Dari satu bungkus mie instan kari, dan tambahan beberapa bahan lain yaitu telur, dan taoge. Kita bisa menyajikan mie instan kari menjadi sajian yang menarik “cah mie singapura”. Berikut resepnya.
BAHAN:
• 1 bungkus mie kari
• 1 butir telur
• 1 ons taoge, siangi
• ½ butir bawang bombai
• 1 siung bawang putih
• 1 butir bawang merah
• 1/4 sdt garam
• 2 sdm minyak goreng
• 1 ½ gelas air
CARA MEMBUAT MIE SINGAPURA:
1. Buat dadar telur tipis iris.
2. Panaskan minyak. Lalu tumis bawang putih dan bawang merah.
3. Tambahkan air.
4. Masukkan bumbu kari dan garam.
5. Setelah air mendidih. Masukkan mie.
6. Masak sampai kuah mie agak mengering.
7. Masukkan taoge dan sosin. Masak sebentar (biar taoge tak layu).
8. Angkat.
9. Sajikan di piring saji. Taburi dengan telur dadar iris.TIPS:
Bisa disajikan dengan acar mentimun, bila Anda suka.







