Tag: Minyak sayur

  • Resep Mie Yamin

    Resep Mie Yamin

    BAHAN:
    • Mie telur 400 gram, seduh dengan air panas dan tiriskan
    • Jamur merang 100 gram, ootong-potong
    • Sawi pokchoy 100 gram, potong-potong dan seduh dengan air panas
    • Daun bawang 1 batang, potong halus, untuk pelengkap
    • Filet ayam 200 gram, potong dadu
    • Bawang putih 5 siung, memarkan
    • Kecap asin 2 sendok teh
    • Garam 1/4 sendok teh
    • Merica bubuk 1/2 sendok teh
    • Gula pasir 1/4 sendok teh
    • Air 200 ml
    • Minyak goreng 1 sendok -nakan, untuk menumis
    KUAH:
    • Air kaldu ayam 1 liter
    • Garam 2 sendok the
    • Merica bubuk 1/4 sendokteh
    • Gula pasir 1/2 sendok teh
    BUMBU PELENGKAP (UNTUK PENYAJIAN PER PORSI):
    • Minyak sayur 1 sendok teh
    • Kecap manis 1 sendok teh
    • Kecap asin 1 sendok teh
    • Merica bubuk 1/4 sendok the
    CARA MEMBUAT MI YAMIN:
    1. Kuah: Rebus semua bahan di atas api kecil hingga mendidih, angkat dan saring.
    2. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan ayam, aduk hingga berubah warna.Tambahkan jamur, aduk hingga layu. Masukkan kecap asin, garam, merica dan gula, aduk rata.Tuang air, masak hingga bumbu meresap, angkat.
    3. Cara penyajian: Campur semua bumbu pelengkap dalam mangkuk, aduk rata. Masukkan mie, aduk dengan sumpit, lalu tambahkan sawi, tumisan ayam, dan daun bawang.Tuang dengan bahan kuah.
    4. Sajikan.

    Persiapan: 15 menit
    Proses: 30 menit

    Untuk: 4 porsi

    TIPS:
    • Tambahkan minyak goreng 1 sendok makan dalam air seduhan mi, agar mi tidak lengket

  • Resep Nasi Cup Cumi Bakar

    Resep Nasi Cup Cumi Bakar

    BAHAN:
    * Cumi-cumi 250 gram buang tinta hitamnya, potong dadu
    * Minyak sayur 2 sendok makan
    * Bawang putih 2 siung, cincang halus
    * Bawang Bombay 50 gram, cincang halus
    * Tomat 1 buah, potong dadu kecil
    * Cabai rawit 5 buah, potong halus
    * Jahe ½ cm, cincang halus
    * Saus tomat 50 gram
    * Beras 250 gram, cuci bersih
    * Air panas 400 ml
    * Garam ½ sendok teh
    * Gula pasir 1 sendok teh
    * Saus tiram 1 sendok teh
    * Minyak wijen ½ sendok the
    * Telur ayam 5 butir,rebus
    CARA MEMBUAT NASI CUP CUMI BAKAR:
    1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum, tambahkan tomat, cabe rawit dan jahe, aduk hingga rata. Masukkan cumi dan saus tomat, aduk sebentar.
    2. Masukkan beras dan air panas, aduk rata. Tambahkan garam, gula, saus tiram dan minyak wijen, masak hingga beras menjadi cairan meresap, angkat.
    3. Kukus beras aron selama 30 menit hingga matang, angkat.
    4. Belah telur menjadi 2, letakkan di dasar mangkuk sup, isi dengan nasi cumi dan padatkan. Keluarkan nasi dari mangkuk dan bungkus nasi dengan daun pisang atau kertas aluminium foil, bakar sebentar hingga aromanya khas, angkat.
    5. Sajikan.

    Lama persiapan : 15 menit
    Lama memasak : 45 menit

    Untuk 5 porsi

    TIPS:
    Untuk menghilangkan bau amis pada cumi, lumuri dengan air jeruk nipis atau cuka sebelum diolah.

  • Resep Lazagna Terung

    Resep Lazagna Terung

    BAHAN:
    • 1 sdm minyak sayur
    • 2 sdm bawang bombay, cincang kasar
    • 200 ml air
    • 2 bawang putih, cincang kasar
    • 150 g kentang, kupas, potong dadu 2 cm, rebus
    • 3 sdm wortel, cincang kasar
    • 100 g daging sapi giling
    • 200 g saus bolognaise siap itakai
    • 200 g terung, iris tipis, celupkan dalam air mendidih sebentar
    • Garam dan merica secukupnya
    • 100 g keju mozzarella
    CARA MEMBUAT LAZAGNA TERUNG:
    1. Panaskan minyak sayur, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging, tumis hingga berubah warna.
    2. Tuangkan saus bolognaise, air, kentang, garam dan merica. Masak hingga mendidih dan kental, angkat.
    3. Susun berlapis antara terung dan saus bolognaise dalam pinggan tahan panas, taburi atasnya dengan keju mozarella
    4. Panggang hingga keju meleleh dan berwarna kecokelatan. Angkat.
    5. Sajikan panas.

  • Resep Gulai Iga Nangka

    Resep Gulai Iga Nangka

    Menikmati menu gulai memang tidak membosankan. Aroma aneka bumbu khasnya yang mengundang selera saat proses memasak, hmmm jadi lapar dech. Ini resep gulai iga nangka yang bisa menjadi panduan Anda, untuk memasak.
    BAHAN:
    • 500 gr daging iga sapi berdaging, potong-potong
    • 2 liter air
    • 750 gr nangka muda, potong-potong, cuci
    • 2 sdm minyak sayur
    • 2 cm lengkuas
    • 1 batang serai, memarkan
    • 1 liter santan
    BUMBU HALUS:
    • 8 buah cabai merah besar
    • 8 butir bawang merah
    • 6 siung bawang putih
    • 1 sdt ketumbar
    • 1/2 sdt merica hitam
    • 1 sdt terasi goreng
    • 2 sdt garam
    • 2 sdt gula pasir
    CARA MEMBUAT GULAI IGA NANGKA:
    1. Rebus daging iga dalam air secukupnya hingga daging iga empuk.
    2. Tiriskan daging iga. Sisakan kaldunya sebanyak 1 liter.
    3. Tuang kaldu ke dalam panci, masukkan nangka, didihkan.
    4. Tumis bumbu halus bersama lengkuas, daun salam, dan serai, aduk hingga harum. Angkat.
    5. Masukkan ke dalam rebusan angka, tambahkan iga, masak hingga nangka lunak.
    6. Tuangkan santan, masak dengan api kecil hingga mendidih dan seluruhnya lunak.
    7. Angkat dan sajikan.

  • Resep Burger Beef Steak

    Resep Burger Beef Steak

    Membuat burger beef steak sendiri yuk! Anda dapat copas respe berikut sebagai panduan dalam membuatnya.
    BAHAN:
    • 200 gr daging sapi cincang
    • 1 butir telur
    • 1 siung bawang putih, haluskan
    • 1 sdm bawang bombay, cincang halus
    • 1 sdm minyak sayur
    • 2 sdm tepung roti halus
    • 3 sdm margarin
    • ½ sdt garam
    • 1/4 sdt merica
    • ½ sdt kaldu sapi bubuk (beef powder)
    SAUS:
    • 4 sdm saus barbeque siap pakai
    • 1/4 sdt lada hitam, tumbuk kasar
    • 1/2 sdm margarine
    CARA MEMBUAT BURGER BEEF STEAK:
    1. Masukkan daging, telur, merica, dan kaldu sapi bubuk, aduk rata.
    2. Tumis bawang putih dan bawang goreng sampai harum, lalu tuangkan tumisan ke dalam adonan daging, aduk kembali hingga adonan merata.
    3. Ambil adonan, kemudian cetak adonan berbentuk bulat pipih.
    4. Panaskan wajan anti Iengket yang sudah diisi margarin, lalu masukkan adonan daging begitu margarinnya mencair, goreng daging sampai kedua sisinya matang.
    5. Selanjutnya, oleskan saus ke seluruh permukaan daging dan goreng daging kembali, angkat.
    6. Tuangkan daging ke dalam hot plate yang sebelumnya telah dipanaskan. Nikmati burger beef steak selagi hangat.
    SAUS:
    1. Campurkan saus barbeque, lada hitam, dan margarin, lalu aduk hingga rata.

    INFO:
    Persiapan: 5 menit
    Memasak: 10-15 menit

  • Resep Sambal Bajak

    Resep Sambal Bajak

    Tak lengkap rasanya saat kita menikmati makan, tanpa sambal. Dengan bahan yang mudah didapat dan cara membuatnya yang praktis, sambal bajak bisa menjadi pilihan Anda sebagai pelangkap makan Anda.
    BAHAN HALUSKAN:
    – 5 buah cabai merah
    – 10 buah cabai rawit
    – 2 buah tomat
    – 4 siung bawang putih
    – 1 sdm gula merah
    – garam secukupnya
    – 2 sdt terasi
    BAHAN LAIN:
    – 10 cm serai, memarkan
    – 1 cm lengkuas, memarkan
    – 2 lembar daun salam
    – 2 sdm air asam
    – 50 ml air
    – 2 siung bawang merah, iris tipis
    – 3 sdm minyak sayur untuk menumis
    CARA MEMBUAT SAMBAL BAJAK:
    1. Tumis bawang merah sampai harum.
    2. Masukkan bahan halus, serai, lengkuas, salam, aduk sampai wangi.
    3. Masukkan air asam dan air, aduk sampai susut dengan api kecil.
    4. Masukkan garam, aduk, angkat.

  • Resep Pancake Roll

    Resep Pancake Roll

    Tidak hanya bahan isi yang menjadikan beragam variasi & varian pancake. Teknik melipat kulit pancake bisa menjadikan pancake yang Anda buat semakin cantik dan beragam bentuk. Teknik melipat kulit pancake dengan cara digulung, ada dalam langkah pembuatan pancake roll. Bagaimana caranya? Intip resep dan caranya yuk!
    BAHAN:
    • 100 gr tepung terigu protein sedang
    • 1/2 sdt garam
    • 1 sdm guta pasir
    • 1 sdm minyak sayur
    • 1 butir telur ayam, kocok lepas
    • 200 ml susu cair
    BAHAN ISI:
    • 300 gr daging buah durian
    • 100 gr whipped cream
    CARA MEMBUAT PANCAKE ROLL:
    1. Campur rata tepung terigu, garam, gula pasir, minyak sayur dan telur, kocok menggunakan ballon whisk sambil dituangi susu sedikit demi sedikit hingga adonan tercampur rata
    2. Panaskan pan anti lengket berdiameter 10 cm, tuangkan adonan pancake sebanyak 1/2 sendok sayur. Panggang hingga setengah matang, balik dan panggang hingga matang, angkat. Ulangi tangkah ini hingga adonan habis
    3. Ambil satu lembar kulit pancake, isi dengan whipped cream dan daging buah durian. Gulung berlahan sambil sedikit ditekan hingga padat, semat bagian tengahnya dengan garpu ptastik atau lidi. Lakukan pada pancake lainnya hingga habis
    4. Simpan Pancake Roll datam freezer selama kurang lebih 1 jam hingga mengeras, sajikan Pancake Roll dalam keadaan dingin

    Untuk 10-12 Buah

  • Resep Nasi Ayam Ubi

    Resep Nasi Ayam Ubi

    Mengolah ubi sebagai bahan campuran makan kita adalah sesuatu yang fantastis. Penasaran? Berikut bahan, cara, pengolahan ubi, beras, dan daging ayam menjadi satu menu yang fantastis.
    BAHAN:
    • 2 sdm minyak sayur
    • 10 g bawang bombay, cincang
    • 100 g daging ayam, potong kecil
    • 100 g ubi jalar, iris tipis
    • 250 g beras, cuci, tiriskan
    • 500 ml air
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1 batang daun bawang, iris halus
    CARA MEMBUAT NASI AYAM UBI:
    1. Tumis bawang bombay hingga layu.
    2. Masukkan daging ayam, aduk hingga kaku dan berubah warna.
    3. Tambahkan ubi, beras dan bahan lainnya. Didihkan hingga air habis.
    4. Kukus dalam kukusan panas selama 30 menit hingga matang.
    5. Angkat,sajikan panas.

    Disajikan untuk:4 orang
    Persiapan:5 menit
    Waktu memasak: 30 menit

  • Resep Nasi Tumis Jamur

    Resep Nasi Tumis Jamur

    Adalah nasi tumis atau nasi goreng yang dicampur dengan potongan jamur shitake, potongan daging sapi, dengan menggunakan minyak sayur sebagai minyak untuk menumisnya, bersama dengan beberapa bumbu lain. Menu ini sangat praktis untuk sarapan Anda dan keluarga sebelum memulai rutinitas masing-masing. Cara membuat dan persiapan bahan-bahannya, selengkapnya ada dalam resep ini.
    BAHAN:
    • 1 sdm minyak sayur
    • 20 g bawang bombay, iris kasar
    • 1 siung bawang putih,cincang halus
    • 2 buah jamur shitake, iris tipis
    • 75 g daging sapi, iris tipis
    • 75 ml kecap Jepang
    • 1 sdt kecap manis
    • 1 sdm saus barbeque
    • 1/2 sdt merica hitam bubuk
    • 250 g nasi putih yang pulen
    TOPPING:
    • 2 butir telur ayam
    • 2 sdm susu cair
    • 1 sdm saus barbeque
    CARA MEMBUAT NASI TUMIS JAMUR:
    1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi dan layu.
    2. Masukkan jamur, aduk hingga layu.
    3. Masukkan daging sapi,aduk hingga kaku.
    4. Tambahkan kecap asin,kecap manis,saus barbeque dan merica,aduk rata.
    5. Masukkan nasi, aduk hingga rata.
    6. Angkat, beri topping -nya. Sajikan segera.
    7. Topping: Kocok telur bersama dengan susu hingga rata.
    8. Buat menjadi 2 buah dadar yang lembut (jangan terlalu kering).

    Disajikan untuk: 2 orang
    Persiapan: 5 menit
    Waktu memasak: 25 menit

  • Resep Nasi Campur Ayam

    Resep Nasi Campur Ayam

    Kami sajikan resep “Nasi campur ayam”, yang memanfatkan daging ayam dari masakan/lauk yang lebih pada sajian yang kita siapkan pada beberapa waktu sebelumnya. Praktis khan!, Silahkan mencoba.
    BAHAN:
    • 2 sdm minyak sayur
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 10 g bawang bombay, cincang halus
    • 100 g ayam goreng/opor ayam/semur ayam, tiriskan bumbunya, suwir halus
    • 200 g nasi putih
    • 1 sdm kecap asin
    • ½ sdt merica bubuk
    • 1 sdt garam
    • 100 g brokoli, rebus sebentar, lepaskan kuntumnya
    • 50 g rebung rebus/kalengan, jika suka, iris tipis
    TABURAN:
    • 2 butir telur ayam, kocok, buat dadar, iris halus
    CARA MEMBUAT NASI CAMPUR AYAM:
    1. Tumis bawang putih, dan bawang Bombay hingga layu dan harum.
    2. Masukkan daging ayam suwir, aduk hingga rata
    3. Tambahkan nasi, kecap asin, merica dan garam. Aduk hingga rata.
    4. Masukkan brokoli dan rebung, aduk rata. Angkat.
    5. Tuang di piring saji. Taburi telur dadar.
    6. Sajikan hangat.

    INFO:
    Disajikan untuk: 2 orang
    Persiapan: 5 menit
    Waktu memasak: 25 menit