Dengan taburan bumbu jagung bakar, membuat kue kering goreng hunkwe ini semakin sedap. Pas sekali untuk camilan Anda dan keluarga saat berkumpul bersama. Ataupun sebagai sajian saat tamu, kerabat, teman, datang berkunjung. Ini resep dan cara membuatnya.
BAHAN:
• 100 gr tepung hunkwe
• 150 gr tepung terigu protein sedang
• 50 gr margarine
• 1/2 sdm santan dari 50 gr kelapa parut
• 1/4 sdt merica bubuk
• 2 butir telur
• 1 siung bawang putih
• 1 1/2 sdt garam
• minyak untuk olesan
• 2 sdm bumbu jagung bakar untuk taburan rasa
CARA MEMBUAT KUE KERING GORENG HUNKWE:
1. Aduk tepung hunkwe, tepung terigu, dan margarine menggunakan dua buah garpu sampai berbutir-butir.
2. Tambahkan santan, merica, telur, bawang putih dan garam. Aduk rata.
3. Giling menggunakan gilingan mie mulai dari gulungan ukuran besar. Tiap ukuran digiling 2-3 kali. Setelah gilingan nomor 6, potong bulat 5 cm.
4. Gulung seperti semprong. Rekatkan dengan air. Goreng dalam minyak panas sampai renyah. Tiriskan.
5. Taburkan bumbu jagung bakar, aduk lalu sajikan.