Resep Cup Cake Cokelat

resep-cup-cake-cokelat

BAHAN:
• Tepung terigu protein sedang 140 gram
• Cokelat bubuk 30 gram
• Gula halus 75 gram
• Baking powder 1 sendok teh
• Telur ayam 3 butir
• Susu .cair 185 ml
• Mentega 120 gram, lelehkan
• Esens vanili 1/2 sendok teh
• Butter cream 100 gram
• Ceri merah 4 buah, potong 8 bagian
• Cokelat serut 50 gram
CARA MEMBUAT CUP CAKE COKELAT:
1. Ayak terigu, cokelat bubuk, gula halus dan baking powder menjadi satu.
2. Buat lubang di tengahnya, masukkan telur dan susu. Aduk rata.
3. Tambahkan mentega cair dan esens vanili, aduk rata.
4. Siapkan paper cup dalam loyang muffin. Tuang adonan hingga agak penuh. Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama -/+ 20 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan.
5. Semprotkan butter cream di atasnya, hiasi dengan ceri merah dan cokelat serut. Sajikan.

UNTUK 25 BUAH

0 Comments

admin